07.10.2016 Views

YOTMagz_October_2016

YOTMagz_October_2016

YOTMagz_October_2016

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

YOT UPDATES<br />

6<br />

Okt <strong>2016</strong><br />

IMPACT Surabaya<br />

“SUCCESS HAS NO LIMIT”<br />

Apa sih arti sukses untuk kita semua? YOTers<br />

pastinya masih bingung dengan pertanyaan tadi.<br />

Banyak pemuda yang mendefinisikan sukses dengan<br />

artian tidak terkendala finansial, memiliki pekerjaan<br />

bagus, dan dipandang tinggi oleh orang-orang<br />

sekitarnya. Namun, semua pertanyaan tersebut<br />

dapat dijawab di acara IMPACT Surabaya pada Sabtu<br />

(10/9) lalu. Lebih dari 400 YOTers Surabaya datang<br />

di Gedung GEMA Serbaguna UNESA Ketintang<br />

dan mendapatkan jawaban dari semua kegalau-an<br />

mereka akan arti sukses yang sebenarnya.<br />

Antusiasme YOTers tampak jelas pada IMPACT<br />

Surabaya kali ini, pukul 10.00 WIB acara dimulai dan<br />

dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan<br />

dilanjutkan oleh Billy Boen selaku Founder Young<br />

On Top membuka acara dan menjelaskan tujuan<br />

diadakannya IMPACT Surabaya.<br />

Yopie Suryadi selaku CEO Gnews menjadi speaker<br />

pertama. Awalnya Yopie menceritakan tentang<br />

perkembangan Gnews hingga menjadi startup<br />

yang bermanfaat untuk orang banyak. Sesuai<br />

dengan tema IMPACT Surabaya yaitu Success Has<br />

No Limit, Yopie mendefinisikan sukses sebagai<br />

sebuah perjalanan, bukanlah sebuah tujuan. Yopie<br />

mengajak anak muda untuk menemukan arti sukses<br />

didalam diri mereka masing-masing. Selain itu<br />

Yopie berharap YOTers membiasakan untuk banyak<br />

membaca, karena kebiasaan orang sukses adalah<br />

read a lot dan diseimbangkan dengan social interact.<br />

“At the end, Success is becoming the better person<br />

than you are now”, ujar Yopie di akhir sesi.<br />

Ditengah-tengah acara, MC Jonathan Christian<br />

membagikan berbagai voucher dan merchandise<br />

menarik kepada sejumlah YOTers yang beruntung.<br />

Tak hanya berbagi inspirasi, Brilio.net juga<br />

memperkenalkan program mereka yag disampaikan<br />

oleh Titis Widyatmoko selaku founder sekaligus<br />

pemimpin redaksi Brilio.net. Tak hanya Brilio.<br />

net, Connext juga diperkenalkan kepada YOTers<br />

Surabaya yang kali ini disampaikan langsung oleh<br />

General Manager PT YOT Nusantara Indonesia.<br />

Setelah jam istirahat, giliran Maya Arvini selaku<br />

Associate Director Gunung Sewu Kencana yang<br />

menceritakan pengalamannya dalam meraiih<br />

kesuksesannya dengan mengangkat tema “How To<br />

Be Professional Person?”. Maya yang juga penulis<br />

buku ini menekankan arti suksesnya dengan<br />

formula honesty & hard work. Wanita hebat ini<br />

selalu bersyukur karena orang-orang disekitarnya<br />

selalu mendukung untuk terus maju. Menurutnya<br />

setiap orang punya definisi sukses, tinggal kita<br />

yang menentukan definisi sukses itu sendiri, karena<br />

sukses tidak ada batasannya.<br />

And the last speaker dan yang paling dinanti-nanti<br />

oleh YOTers ialah Founder Young On Top, Billy<br />

Boen. Pria yang menjadi inspirasi banyak orang ini<br />

mengangkat tema “I Wanna Be A BOSS”. Sebelum<br />

kita bisa memimpin orang lain, maka yang harus<br />

diperhatikan adalah bagaimana kita menjadi Boss<br />

di dalam diri kita sendiri. Selain itu, Billy Boen juga<br />

menekankan pada kekuatan sebuah mimpi, “Dream<br />

as big as possible, orang yang berani bermimpi<br />

tinggi lalu gagal, lebih baik daripada orang yang<br />

berani bermimpi kecil”, ucap pria yang pernah<br />

menjadi General Manager Oakley Indonesia yang<br />

termuda di dunia kala itu.<br />

“Kalau bisa SUKSES di usia MUDA kenapa harus<br />

menunggu tua” ujar Billy Boen yang menjadi penutup<br />

dari rangkaian IMPACT Surabaya <strong>2016</strong>.<br />

Iftita Chunni’mah Q<br />

Marcomm Director of YOT Surabaya<br />

Universitas Negeri Surabaya

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!