10.03.2017 Views

Edisi Maret 2017

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

TRAVEL TIPS<br />

princess.com<br />

jalansanasini.com<br />

Saat ini tidak hanya berlibur ke luar negeri saja yang bisa dilakukan,<br />

salah satu alternatif lain untuk berlibur yakni memilih Cruise untuk<br />

liburan bersama keluarga atau pasangan. Cruise menawarkan beragam<br />

hiburan kolam renang, spa, klub, bioskop 3D, pertunjukan teater dan<br />

lain-lain tergantung dari Cruise itu sendiri.<br />

Liburan Naik Cruise<br />

blueensign.co.za<br />

PERHATIKAN HAL BERIKUT INI<br />

private-prague-guide.com<br />

Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan saat Anda memilih berlibur naik Cruise :<br />

1. Pilihlah Destinasi Cruise yang Anda inginkan<br />

Lakukan survey dan tentukan destinasi yang akan Anda tuju dengan<br />

cruise tersebut. Cruise memiliki sejumlah destinasi menarik<br />

yang dapat anda pilih untuk berlibur. Asia, Alaska atau Eropa bisa<br />

menjadi pilihan terbaik untuk menjelajahi lautan lepas. Belilah<br />

paket tour jika Anda ingin menikmati aktivitas di luar cruise ketika<br />

tiba di tempat tujuan seperti berkeliling kota, menjelajahi wisata<br />

kuliner atau wisata belanja yang mengasyikan.<br />

2. Perhatikan Barang Bawaan Anda<br />

Bawalah pakaian casual yang nyaman dikenakan dan jangan lupa<br />

membawa pakaian formal seperti dress untuk wanita atau blazer<br />

untuk pria karena biasanya di dalam Cruise diadakan dinner yang<br />

mengharuskan Anda berpakaian rapi.Jangan lupa untuk membawa<br />

peralatan mandi, sunblock, dan obat-obatan.<br />

3 Pilihlah Cabin Yang Sesuai<br />

Cabin adalah kamar tidur Anda selama berlayar bersama Cruise.<br />

Cabin Cruise bervariasi mulai dari cabin standar sampai suite deluxe.<br />

Cabin terletak di dek atas, tengah dan bawah (tergantung pada<br />

ukuran kapal pesiar) dan terletak di dalam (tidak ada jendela) atau<br />

di luar (dengan jendela atau balkon). Semua Cabin memiliki fasilitas<br />

kamar mandi pribadi. Sebelum Anda memesan Cabin Cruise pastikan<br />

lokasi Cabin tersebut memang nyaman untuk Anda tinggali.<br />

4. Bawa Selalu Paspor dan Visa<br />

Beberapa negara memerlukan Paspor dengan validitas 6 bulan<br />

sebelum masa berlaku paspor habis untuk masuk ke negara<br />

tersebut. Periksa persayaratan yang diperlukan agar Anda bisa<br />

menghindari masalah ketika Anda tiba di negara yang Anda tuju.<br />

Demikian pula dengan Visa.<br />

5. Miliki Travel Insurance<br />

Travel Insurance adalah biaya ekstra yang biasanya lebih suka<br />

Anda hindari, tapi jika saat berwisata Anda perlu mengunjungi<br />

dokter atau ada perawatan dari rumah sakit, harga tanpa<br />

Travel Insurance bisa sangat mahal melebihi harga liburan<br />

Anda. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya memilih dan menggunakan<br />

jasa Travel Insurance.<br />

Editor : Agus Purwanto<br />

28<br />

Warta Area

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!