09.04.2021 Views

Annual Report 2020 Final (Ind Ver) (1)

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Annual Report

Fiscal Year 2020

Every Hand Makes a Difference

www.habitatindonesia.org


Every hand makes a difference

Tema dan Daftar Isi 01

Sambutan Chairman of Board of Trustees 02

Sambutan National Director 03

Peta Pelayanan Habitat Indonesia 04

Testimoni Donor 06

Village Improvement Program 09

Program WASH 14

Program Tanggap Bencana 16

Palu 17

Lebak 18

Covid-19 19

Lombok 22

Banjir Jakarta 23

Program Habitat Indonesia 2020 24

Housing Forum 25

Charity Run 26

28UILD 27

Global Volunteer 28

Giving for Giving 29

Leadership Academy 30

Peluncuran dukunghabitat.org 31

Indonesian Master 32

Indonesia Development Council 33

Market Development 34

Laporan Keuangan 35

Donor Habitat Indonesia 37

Daftar Influencer Habitat 41

Foto 43

Halaman 1

habitatindonesia.org


Bapak dan Ibu yang terkasih,

Rasa haru, bangga, dan syukur melihat bagaimana Habitat Indonesia tetap dipelihara oleh Tuhan untuk

terus berkarya bagi banyak orang yang membutuhkan. Perjalanan hidup tidak mudah, Jutaan keluarga di

berbagai daerah masih belum memiliki hunian yang layak.

Ketika bencana besar terjadi di tahun 2018, Habitat Indonesia ikut membangun kembali daerah bencana;

Lombok, Sigi, Dongala dan Palu. Di awal 2020, ketika banjir besar melanda Jakarta, Lebak, dan Bogor,

RENE INDIARTO WIDJAJA

Chairman of Board of Trustees

Membangun

Rumah,

Membangun

Kehidupan

Habitat Indonesia bergerak cepat untuk mendukung kebutuhan pengungsi dengan hygiene kits, membangun

hunian sementara, dan akses sanitasi.

Runtutan bencana terjadi dan di pertengahan Maret, Indonesia diporak-porandakan oleh pandemi

Covid-19. Di saat banyak orang hampir putus asa, saya bangga Habitat Indonesia tetap melayani dan

berinovasi demi melanjutkan misi kemanusiaan. Saya bersyukur Habitat Indonesia bisa menjadi bagian

#IndonesiaMelawanCorona dengan mendukung tenaga kesehatan untuk bisa memperoleh tempat singgah

sementara saat mereka ditolak dan menerima stigma. Terima kasih kepada seluruh karyawan Habitat

Indonesia, para donor, relawan, dan mitra. Kiranya kerja sama yang baik ini dapat terus terjalin, terlebih di

situasi sulit ini untuk melayani lebih banyak orang yang membutuhkan uluran tangan.

Semoga Habitat Indonesia bisa terus berkarya dan menjadi berkat bagi bangsa dan negara.

Salam Semangat!

habitatindonesia.org Halaman 2


Sahabat, Mitra, dan Relawan Habitat yang saya hormati,

Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena memberikan kesempatan kepada

Habitat untuk melayani keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia mendapat kehidupan yang

lebik baik melalui beragam program.

Selama lebih dari 23 tahun Habitat melakukan transformasi kehidupan di 17 provinsi di Indonesia.

Tahun fiskal 2020 adalah masa paling sulit karena sejak Maret 2020 pandemi Covid-19 memporakporanda

tatanan kehidupan Situasi pandemi Covid-19 semakin menunjukkan pentingnya rumah

layak sebagai perlindungan utama bagi keluarga. Dengan anjuran tetap tinggal di rumah, rumah

layak sangat penting untuk mengurangi penyebaran virus.

Pandemi Covid-19 mendorong inovasi dan penyesuaian akan pola kehidupan baru yang diadaptasi

oleh Habitat Indonesia dalam setiap program intervensi kepada masyarakat. Misi mulia ini dapat

terwujud tentu tidak lepas dari dukungan ribuan tangan yang ikut serta mengerjakannya. Terima

kasih kepada semua orang yang telah peduli membantu.

Mari dengan setia kita lanjutkan misi ini karena masih ada jutaan keluarga membutuhkan, sehingga

kita dapat melewati masa pandemi bersama-sama. Bersatu hati dan bergandengan tangan, kita

bangun masyarakat yang berdaya, sejahtera, dan mandiri #dimulaidarirumah.

SUSANTO SAMSUDIN

National Director

Building

strength,

stability, and

self - reliance

through shelter

Halaman 3

habitatindonesia.org


Peta 23 Tahun Pelayanan

Habitat Indonesia

habitatindonesia.org Halaman 4


Gambaran

Sebelum dan

Sesudah

Families

Served

FY 2020

Halaman 5

habitatindonesia.org


Testimoni Donor

Lautan luas bekerjasama dengan Habitat

To help people get the most out of life,

lebih dari 8 tahun dan banyak program

Prudential aspires to contribute to the

kegiatan sosial yang dilaksanakan bersama

empowerment and well-being of the

untuk meningkatkan kehidupan dan

communities through a sustainable

kesejahteraan masyarakat.

Community Investment programmes,

Habitat membantu merealisasikan

makes communities safer, more secure and

empat pilar program tanggung jawab

resilient. Driven by a shared aspiration and

sosial perusahaan khususnya dalam

value to do good and help communities,

bidang Pemberdayaan Komunitas, Mata

Habitat Indonesia has been supporting us

Pencaharian, dan Kegiatan Sosial lainnya

to help families through various projects,

Indrawan Masrin

Direktur Utama

PT Lautan Luas Tbk

melalui berbagai program yang memberikan

dampak positif terhadap lingkungan,

karyawan, konsumen, pemegang saham

dan khususnya kepada masyarakat sekitar

Jens Reisch

President Director

PT Prudential Life Assurance

i.e. disaster relief and regional volunteering

programme, building houses and renovating

schools for people in Yogyakarta and those

affected by earthquake in Central Sulawesi

tempat perusahaan beroperasi.

and our latest project, Desa Maju

Semoga Habitat terus maju dan berkembang

Prudential in Mauk, Tangerang. I am

sebagai jembatan pelaku usaha dalam

personally astonished to see the strong

melaksanakan kegiatan tanggung jawab

passion embedded in Habitat for Humanity

sosialnya kepada masyarakat.

team and I am looking forward to more

collaborations ahead.

Sukses selalu untuk Habitat Indonesia.

Thank you.

habitatindonesia.org Halaman 6


Testimoni Donor

Chris Bendl

Country Manager

Zurich Indonesia

Zurich Indonesia are pleased to collaborate

with Habitat Indonesia to improve the resilience

of Indonesia. Our partnership is an integrated

community empowerment program through

strategic collaboration, where our employee

also took part and volunteered their time to

support this program.

Habitat Indonesia has given us opportunity

to give back and share our expertise to the

community. Our employee was very much

engaged from fundraising, construction, as

well as capacity building.

Our partnership with Habitat Indonesia assures

the creation of a strong, resilient community in

Dadap Village through our program Kampung

Zurich Bersahaja. Through our partnership,

Zurich shared our resources and expertise

to help encourage strong, more resilience

communities, which we believe is one of the

key solutions to a more sustainable economy

and better quality of life for the community.

Kwik Wan Tien

Chief Executive Officer

Dampak positif yang saya rasakan dari

berkerjasama dengan Habitat adalah:

1. Saya semakin peduli dan sadar akan

kepentingan dan kebutuhan orang lain

diluar kepentingan saya dan keluarga

saya sendiri.

2. Laporan dari pemakaian dana donasi

sangat jelas dan tepat waktu sehingga

sebagai donatur saya tidak kawatir

bahwa uang yang diberikan tidak

tersalurkan dengan baik.

PT. Wajah Rejuvenasi Perempuan

Indonesia

3. Kerja cepat tim Habitat membuat

bantuan sampai tepat waktu dan ini

sangat penting terutama di saat pandemi

seperti ini

Habitat telah membantu misi sosial

Nutrifood dengan menyediakan kamar serta

sarana pangan dan tranportasi yang baik

kepada para dokter dan pekerja Kesehatan

sehingga rumah sakit dapat bekerja secara

maksimal dalam penangani pasien Covid-19.

Halaman 7

habitatindonesia.org


Testimoni Donor

“Saya sudah mengamati dan sangat tertarik

Strategi yang mengedepankan

dengan kegiatan misi sosial Habitat sejak

pemberdayaan masyarakat dan juga

pertama kali mereka datang di Indonesia,

pendampingan secara intensif yang

tetapi keterlibatan langsung saya baru terjadi

dilakukan oleh Habitat Indonesia membantu

beberapa tahun yang lalu bersamaan dengan

terimplementasikannya program yang

program berbagi dari alumni universitas

efisien dan tepat sasaran. Masyarakat

Thunderbird yang kami lakukan melalui

juga didorong untuk memiliki rasa

kegiatan pembangunan rumah Habitat.

ownership terhadap program yang ada

Bukan hanya sekedar donasi finansial, tetapi

sehingga membantu terciptanya program

kami terlibat langsung secara fisik dalam

yang berkelanjutan kedepannya. Hal ini

Hilmi Panigoro

President Director

Medco Energy

proses pembangunan rumahnya sekaligus

berinteraksi langsung dengan keluarga

penerima rumah yang di bangun. Ini merupakan

pengalaman unik yang membuat kita merasa

lebih bersyukur dengan semua anugerah yang

Sera Noviany

Sustainability and Stakeholder

Engagement Manager

APP Sinarmas

tentu sesuai dengan misi CSR kami yaitu

menciptakan masyarakat yang berdaya

dan mandiri, menjaga hubungan baik

antara perusahaan dengan masyarakat

dan para pemangku kepentingan yang ada

kita terima dalam hidup ini.

di sekitarnya, serta berkontribusi terhadap

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)

Cara kita bersyukur bisa berbeda-beda,

dan program-program yang dicanangkan

tetapi pada dasarnya kita selalu ingin berbagi

pemerintah.

kebahagiaan dengan orang-orang yang

kita kasihi terutama mereka yang sangat

membutuhkan, dan saya pikir kegiatan sosial

Habitat adalah wahana yang sangat tepat

untuk melakukannya.”

habitatindonesia.org Halaman 8


Village

Improvement

Program

Halaman 9

habitatindonesia.org


Bangka Community

PAGE 21

habitatindonesia.org

habitatindonesia.org PAGE 24

Revitalization Program

Pada Oktober 2017, Samsung Electronics berkolaborasi dengan Habitat for

Humanity Indonesia (HFHI) melakukan perbaikan Desa Penagan, Kecamatan

Mendo Barat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung. Pemilihan desa

Penagan setelah dilakukannya diskusi dengan pemerintah daerah, dari

tingkat provinsi sampai kecamatan. Penetapan desa Penagan, oleh karena

beberapa alasan sebagai berikut:

1. Desa Penagan adalah salah satu desa tertinggal, dimana kebutuhan akan

perumahan, akses air, sanitasi, fasilitas kesehatan, pendidikan dan ekonomi

masih sangat tinggi.

2. Walaupun tertinggal, desa Penagan mempunyai potensi ekonomi yang

tinggi sehingga desa ini akan dapat berkembang dengan cepat bila dibantu.

3. Lokasi Desa Penagan sangat strategis dalam hal akses ke penjual bahan

baku dan juga aman dari ancaman bencana tsunami, karena jauh dari pantai

Habitat Indonesia telah melakukan survei dan penilaian lanjutan pada

bulan Februari 2017 dan telah memetakan kebutuhan warga. Survei ini

mengkonfirmasi data survei yang telah dilakukan oleh Biro Pusat Statistik

bahwa terdapat 83% rumah yang tidak layak huni dari total 79,000 rumah

di Pulau Bangka. Kebanyakan atap rumah disana terbuat dari asbestos, dan

tidak memiliki akses air bersih. Program ini mendukung program Pemerintah

Kabupaten Bangka yang disebut “Bang Jamal”. Singkatan dari Bangka

Jamban Layak.

habitatindonesia.org Halaman 10


Kegiatan Konstruksi dan Peningkatan Kapasitas Komunitas

108 Rumah Layak

Bantuan Kepada

Petani Jamur

Membangun Kelas “Samsung Smart

Learning” dengan konsep digital

Bantuan kepada Peternak Lele

1.554m Drainase

Membangun Ruangan Guru dan

Toilet murid dan renovasi sekolah

di Taman Pengajian Al-Quran

“Bahrul Ulum”

200 Keluarga dialiri oleh

Akses Air Bersih

Pelatihan hidup bersih

dan sehat

Pengembangan Komunitas

Pengembangan Komunitas

1. Survey Kebutuhan Desa

2. Sosialisasi kepada Masyarakat

3. Pembentukan Komite Lokal

4. Seleksi Keluarga yang dibantu

5. Audiensi Publik dan Umpan Balik

6. Penetapan Keluarga dipilih

7. Perjanjian dan Komitment

8. Implementasi Lapangan

a. Konstruksi dasar dan pelatihan rumah sehat untuk 150 orang

b. Pelatihan WASH untuk 179 orang

c. Pelatihan pendidikan finansial untuk 219 orang

d. Pelatihan mata pencaharian untuk 200

e. Suntikan modal untuk 6 kelompok swadaya masyarakat yang

beranggotakan 152 orang.

Halaman 11

habitatindonesia.org


Aktifitas untuk Pelajar dan anak anak Muda

1.

2.

3.

Memberikan bantuan 200 handphone Samsung untuk Pelajar Yatim Piatu di Kabupaten Bangka

Habitat Young Leaders Build (HYLB) Program: Memberikan dampak kepada 571 orang: 231 orang diantaranya mendapatkan pelatihan

Leadership Academy dan 340 orang lainnya ikut terlibat di komunitas proyek hasil dari Leadership Academy

Pelatihan Leadership Academy dilakukan 2 hari untuk Sekolah Dian Harapan, Taman Baca Inovator, Mentari Intercultural school, Universitas

Kristen Krida Wacana, Staff Habitat Indonesia, dan Sekolah Menengah Umum 2 Mendo Barat

Hasil dari apa yang telah dilakukan oleh Habitat Indonesia dan ditindaklanjuti oleh Impact Study dari pihak ketiga adalah sebagai berikut:

a.

b.

c.

d.

e.

f.

108 rumah telah dibangun sesuai standar rumah layak huni. Salah satu keluarga menceritakan bahwa mereka biasanya harus

memperbaiki atap setiap tahun karena bocor dan sekarang mereka dapat menabung karena tidak lagi sering memperbaiki atap.

Mereka juga merasa lebih aman karena rumah baru dibangun dengan struktur yang kuat.

Dengan adanya kamar mandi dan toilet, banyak keluarga sekarang dapat mandi dan buang air di tempat semestinya. Ini merupakan

perubahan gaya hidup yang bersih dan tidak mencemari lingkungan.

Sebelum adanya akses air bersih, tiap keluarga harus mengeluarkan biaya sedikitnya Rp. 400 ribu per bulan untuk beli air dan

sekarang mereka hanya mengeluarkan Rp 32 ribu per bulan untuk iuran pemeliharaan. Akses air bersih ini membantu Badan

Usaha Milik Desa (BUMDes) sehingga mereka dapat menggunakan dana pembangunan untuk menambah lebih banyak instalasi

pipa.

Setelah adanya toilet di Sekolah Taman Pengajian Al-Quran “Bahrul Ulum”, murid-murid dapat berkonsentrasi belajar dan hidup

bersih, karena sebelumnya mereka harus pulang ke rumah bila mau buang air. Di sekolah juga sudah disediakan tempat “wudhu”

sehingga mereka tidak harus berjalan jauh lagi sebelum sholat.

Habitat Indonesia menjalankan analisa SOAR (Stength, Opportunity, Aspiration, Results) sebelum melaksanakan program

livelihood ini. Dengan proses ini, intervensi livelihood dapat menggunakan sumber daya lokal dan menjamin ketersediaan pasar

untuk berjualan. Akhirnya ditemukan bahwa perternakan ikan, ayam dan budidaya jamur sangat cocok untuk masyarakat lokal.

Ketersediaan handphone dan aplikasi sangat membantu para murid SMA Santo Yoseph dapat belajar secara daring (online)

dalam masa Pandemi.

habitatindonesia.org Halaman 12


Pemerintah setempat dalam hal ini Bappeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah) Provinsi Bangka Belitung mencatat statistik perbaikan

yang telah terjadi, melalui tabel berikut:

Habitat Indonesia mengharapkan lebih banyak

lagi perusahaan yang dapat terlibat dalam

Program Perbaikan Desa (Village Improvement

Program) karena kita bersama sama dapat

membangun komunitas/masyarakat yang lebih

baik. Bila komunitas/masyarakat maju, negara

yang kita cintai juga maju. Hidup NKRI.

Sumber data: Bappeda Provinsi Bangka Belitung

Ennita Pramono, Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics

Samsung Electronics Indonesia has been partner with Habitat for Humanity since 2014. By the time, we are

improving our collaboration program so much. Not only building houses but also adopting education program

of Samsung Smart Learning Class (school digitalization) and community development program by livelihood

trainings targeting local community in order to improve their income and welfare for a better life. It is shown that

Habitat for Humanity has always tried their best to embracing their partner by accommodating partners’ need

and willing to learn and master something new in order to achieve both vision and mission.

Halaman 13

habitatindonesia.org


Water and Sanitation and Hygiene

(WASH)

habitatindonesia.org Halaman 14


“Saya sudah dapat bantuan dari Habitat, tidak ada

salahnya saya relakan lahan saya demi membantu

lebih banyak masyarakat yang membutuhkan. Lahan

saya yang tadinya tidak terpakai, kini lebih bermanfaat.

Saya sendiri senang, dengan adanya MCK komunal

ini, sekarang jika butuh air saya tidak perlu pergi jauh

dan tidak perlu antre lagi” - Rohaeni

Berbagi dalam Kesederhanaan

Water and Sanitation and Hygiene (WASH) di MAUK

Indonesia memiliki komitmen memenuhi target Sustainable Development Goals (SDG) nomor 6 yaitu memastikan ketersediaan maupun

pengelolaan air minum dan sanitasi aman berkelanjutan. Harapannya akses air bersih dan sanitasi dapat terpenuhi 100% sampai tahun

2030.

Salah satu wilayah yang belum memiliki akses air bersih dan sanitasi yang aman di Indonesia adalah Mauk, Tangerang dengan akses

air minum masih 35,60% dan sanitasi 77,72% (Sumber: PDAM Tangerang 2018 dan 2020).

Ada lebih dari 2.500 keluarga di Mauk yang belum memiliki toilet. Habitat for Humanity Indonesia dengan dukungan para mitra melakukan

program WASH secara berkelanjutan dan telah menyediakan puluhan MCK umum, water point, toilet pribadi, saluran drainase, dan

ratusan toilet sekolah.

Selama pertengahan 2019 ke pertengahan 2020 sudah 83 keluarga yang dapat dilayani. Program ini diharapkan mengurangi warga

terkena dampak penyakit khususnya di masa pandemi agar terhindar dari virus setelah warga dapat dengan mudah untuk mencuci

tangan.

Halaman 15

habitatindonesia.org


Program

Tanggap

Bencana

habitatindonesia.org Halaman 16


“Terima kasih tak terhingga kami ucapkan kepada Habitat dan para donator

yang memberikan rumah layak huni. Kami merasa sangat nyaman dan bangga

sekali. Sebelumnya kami hanya bisa tinggal di gubuk dengan dinding yang

berlobang-lobang dan atap yang bocor tetapi sekarang kami bisa menikmati

rumah yang bagus, anak cucu merasa bahagia karena akhirnya memiliki

tempat belajar yang nyaman. Besok, seandainya saya diberi rezeki, saya akan

membeli perabotan rumah tangga, kasur baru, meja, kursi, agar tamu punya

tempat duduk ketika berkunjung ke rumah.”, Fery (46) dan Suwarti (42).

Palu

Gempa dan Longsor

Berdasarkan data dari BNPB, gempa bumi dan likuifaksi yang terjadi di Palu, Donggala,

Sigi, dan Parigi sekitar bulan September 2018 merenggut nyawa sekitar 2.113 orang. Jumlah

keluarga yang terkena dampak mencapai sekitar 50.422 keluarga dengan total kehilangan

rumah sebanyak 24.739. Situasi ini begitu memilukan bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Habitat Indonesia bersama dukungan para mitra tergerak untuk segera turut serta dalam

tanggap bencana sejak Oktober 2018. Pada 2 Desember 2019, Habitat didukung pemerintah

Sigi melakukan peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya program pembangunan

rumah permanen bagi para penyintas bencana di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Habitat

terus hadir sampai tahap rekonstruksi dan rehabilitasi bagi keluarga penyintas bencana

hingga September 2020. Selama pertengahan tahun 2019 hingga pertengahan 2020

bersama para mitra, Habitat melakukan misi dan telah membantu lebih dari 5.000 keluarga

dengan menyediakan 1 toilet komunal, 1.684 filtrasi dan fasilitas air bersih, 349 toilet individu,

727 hunian sementara, pelatihan kepada 825 orang, dan 13 hunian baru.

Halaman 17

habitatindonesia.org


Lebak & Bogor

Banjir & Longsor

Tahun baru umumnya identik dengan ucapan-ucapan sukacita dan harapan-harapan

akan kehidupan yang lebih baik dari tahun sebelumnya, tapi siapa sangka jika yang

terjadi awal tahun 2020 justru sebaliknya. Tepatnya 1 Januari 2020 sekitar pukul

05.00 WIB pagi hujan yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak malam hingga

pagi hari telah menyebabkan banjir luar biasa. Banjir dahsyat tersebut melanda 5

desa di Lebak. Per 10 Januari 2020 diinfokan, ada 6 daerah yang terdampak banjir

yaitu Sajira, Cipanas, Curugbitung, Lebak Gedong, Cimarga, dan Maja. Banjir bandang

Lebak dan Bogor telah meluluhlantahkan hunian warga, melenyapkan harta benda

hampir tak bersisa, dan menelan banyak korban. Tercatat ada lebih dari 13.000

keluarga atau sekitar 60.000 ribu orang lebih yang tertimpa bencana, 3.300 hunian

warga dinyatakan hilang, dan lebih dari 17.000 orang harus mengungsi.

Selama 20 hari para penyintas bertahan di pengungsian yang jauh dari kata layak.

Mereka merasa khawatir kondisi cuaca yang dingin akan mengganggu kesehatan

khususnya anak-anak, ditambah lagi keterbatasan kebersihan, dan ancaman binatang

berbahaya yang memasuki areal pengungsian.

Abraham Sinatrawan, Kepala Corporate Social Responsibility

Chandra Asri Petrochemical

“Kerjasama kami dengan Habitat for Humanity merupakan suatu

kebanggaan tersendiri. Chandra Asri selama ini selalu berfokus

pada program-program pembangunan masyarakat yang memiliki

dampak positif jangka panjang karena Chandra Asri percaya bahwa

pertumbuhan kami perlu terjadi bersama-sama dengan pertumbuhan

kesejahteraan masyarakat. Program kami bersama HFH membuat

semuanya ini menjadi mungkin, dan kami tentu saja akan selalu

menjadikan HFH mitra penting kami.”

habitatindonesia.org Halaman 18


COVID-19

Pandemi

Awal Maret 2020, pandemi virus COVID-19 yang melanda dunia juga menimpa Indonesia.

Dalam 3 bulan, jumlah pasien yang terinfeksi terus meningkat hingga lebih dari 56.000

orang. Selain masyarakat umum, mereka yang harus kehilangan nyawa adalah para

petugas kesehatan yang berhadapan langsung dengan virus saat merawat mereka

yang sakit. Selain itu mereka juga harus menanggung stigma negatif bahkan

penolakan saat pulang ke rumah atau kos karena dikuatirkan menularkan virus ke

keluarga maupun orang terdekat. Merekapun terpaksa beristirahat di rumah sakit

dengan memaksimalkan fasilitas seadanya.

Habitat Indonesia ikut serta mendukung Indonesia melawan Corona dengan

menyediakan hunian yang layak bagi para tenaga kesehatan berupa tempat

singgah.

Halaman 19

habitatindonesia.org


Drg Bambang Suheri, MAP, Direktur RSUD Cengkareng:

“Sebelumnya, tenaga kesehatan harus menginap di Guest House atau kembali ke rumah masing-masing

yang tentu sangat berisiko menularkan virus Covid-19 kepada keluarga ataupun lingkungan. Program

tempat singgah sangat bermanfaat untuk memfasilitasi tenaga kesehatan mendapatkan tempat istirahat

yang lebih layak dan lokasi yang tidak terlalu jauh dari rumah sakit”.

Deny Hendriyatmoko, General Manager IBIS Budget Daan Mogot:

“Wabah Covid-19 telah berdampak pada penjualan kamar yang sangat menurun. Program tempat singgah

ini sangat bermanfaat tidak hanya bagi tenaga kesehatan tetapi juga pihak hotel. Melalui kegiatan ini, pihak

hotel juga secara tidak langsung telah membantu tenaga kesehatan di masa pandemi”.

Intan Putri, perawat pasien Covid-19 di RSUP Persahabatan Jakarta:

“Awal bertugas di bangsal Covid-19 saya sempat merasa sedih karena beberapa saudara tidak mau

berjumpa karena takut tertular virus. Saya bersyukur mendapatkan tempat singgah dari Habitat dan

donor sehingga saya dapat beristirahat dan mengisolasi diri dengan aman dan nyaman”.

Rustiana, petugas kebersihan rumah sakit rujukan Covid-19 RSUD Cengkareng:

“Saya selalu diliputi rasa takut setiap suami saya menjemput pulang ke rumah seusai bertugas karena

pekerjaan saya membersihkan sampah di bangsal Covid-19 rumah sakit sangat berisiko menularkan. Saya

bersyukur mendapatkan tempat singgah dari Habitat untuk mencegah penularan bagi suami dan balita

saya”.

habitatindonesia.org Halaman 20


Halaman 21

habitatindonesia.org


“Dengan adanya toilet umum ini, rasa saling peduli dan mengingatkan antar tetangga semakin

meningkat untuk sama-sama menjaga kebersihan, karena kami sadar bahwa toilet yang bersih

mendorong turis lebih banyak berkunjung ke daerah kami, jika turis yang berkunjung banyak,

tentu kehidupan ekonomi kami akan meningkat”, tutur Sahir (51).

Lombok

Gempa Lombok

Pertengahan 2018, gempa berkekuatan sekitar 7 SR menimpa Lombok. Berdasarkan data

dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), gempa ini mengakibatkan 570 orang

meninggal dunia dan 1.893 orang mengalami luka. Ada sekitar 75.000 lebih rumah yang rusak

berat, 33.000 lebih rusak sedang, dan 108.000 lebih rusak ringan. Lebih dari 2 juta orang harus

mengungsi.

Habitat Indonesia aktif mendukung pemerintah setempat membangun kembali Lombok.

Dimulai dari Desa Sajang, Kecamatan Sembalu, Lombok Timur, NTB, Habitat berkonsentrasi

pada program WASH (Water and Sanitation, and Hygiene Promotion). Selama tahun 2019,

Habitat telah melayani 1.862 keluarga dengan menyediakan 1.619 akses air, 297 toilet keluarga,

96 hunian sementara, 1 toilet umum, 162 PHBS, dan 80 NFI.

Jaruta, seorang kakek berusia 70 tahun bersama keluarga yang terpaksa tinggal di sebuah

hunian sementara setelahnya rumah mereka hancur karena gempa mengungkapkan

“Mendapatkan hunian sementara dari Habitat membuat kami merasa lega karena hunian tetap

dari pemerintah masih dalam proses dan belum pasti selesai dalam waktu dekat”, tuturnya.

Mengingat Dusun Beleq di Lombok bagian utara merupakan salah satu tujuan wisata yang

sering dikunjungi, toilet umum pasca gempa terasa sangat membantu khususnya bagi turis

yang mulai berdatangan.

habitatindonesia.org Halaman 22


Jakarta

Banjir

Menutup tahun 2019, hujan tiada henti mengguyur Jakarta dan sekitarnya.

Diinfokan, hingga 2 Januari 2020, sekitar 268 titik sudah tergenang

air. Sekitar 18 juta orang terdampak banjir, lebih dari 62.000 jiwa harus

mengungsi, sementara 16 orang telah meninggal dunia. Para penyintas

terpaksa tinggal sementara di pengungsian dengan akses air bersih yang

terbatas dan potensi penyakit yang sangat tinggi.

Kondisi ini mendorong Habitat Indonesia mendukung usaha pemerintah

menanggulangi bencana banjir di Jakarta. Berfokus pada 4 titik banjir

yang mengalami dampak cukup parah, Habitat bergerak mendistribusikan

paket kebersihan dan kesehatan di Kalimalang, Jakarta Timur. Sekitar 817

paket kebersihan diberikan kepada 817 keluarga agar semasa tinggal di

pengungsian, mereka tetap dapat menjaga kebersihan dan kesehatan.

Rohmani, seorang ibu penyintas banjir Jakarta yang sudah bertahan

bersama keluarganya selama 4 hari di pengungsian Universitas Borobudur,

Kalimalang, Jakarta Timur bercerita “Ya, Alhamdulillah… banyak

terimakasih saya sudah dibantu, saya sudah tertolong. Kalau barang,

saya sudah tidak pikirin, yang penting nyawa saya sudah selamat”,

tuturnya.

Budiman, seorang bapak penyintas banjir yang tinggal seorang diri di Jakarta

dan mengungsi setelah rumahnya terbawa arus hanya bisa menggantungkan

hidupnya pada bantuan yang dikirim orang lain. Habitat memberikan paket

kebersihan dan kesehatan kepada Budiman “Buat Habitat dan semua

yang mendukung, kita sampaikan terima kasih banyak, semoga Allah

yang akan membalas setiap kebaikan yang diberikan”, ungkapnya.

Halaman 23

habitatindonesia.org


Kegiatan

Habitat

Indonesia

FY 2019-2020

habitatindonesia.org Halaman 24


Housing Forum

Powering Collaboration for Housing

Kedua kalinya sejak 2017 Habitat Indonesia (HFHI) mengambil bagian dalam pelaksanaan acara

pembuka bagi ASIA PACIFIC HOUSING FORUM (APHF). APHF 2019 mengusung tema “The Power of

Collaboration for Housing Impacts”, yang menggambarkan dengan jelas tujuannya; untuk mendorong lebih

banyak kolaborasi positif dari berbagai pihak dalam rangka mempercepat penyediaan hunian layak yang

terjangkau bagi keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia. Kegiatan ini diinisiasi sebagai usaha untuk

mengumpulkan para pemangku kepentingan terkait penyediaan rumah layak huni yang terjangkau, melalui

sebuah forum terbuka. Di dalam forum ini mereka dapat berbagi inisiatif, ide-ide baru dan berkesempatan

untuk berkolaborasi.

Kegiatan ini meliput tiga sub acara yaitu Pameran Poster hasil penelitian yang diadakan tanggal 24-30

Juli 2019, diikuti dengan diskusi panel yang diikuti sekitar 100 peserta dengan latar belakang akademisi,

profesional di bidang perumahan, korporasi dan juga pemerintahan. Diskusi panel ini ini membahas beberapa

topik diskusi terkait hunian yang layak dan tantangannya di tengah urbanisasi, bagaimana teknologi

dapat mengambil peran dalam usaha pengadaan hunian layak, dan tentunya kekuatan kolaborasi antar

pemangku kepentingan untuk mewujudkan hunian layak, khususnya bagi masyarakat di area urban. Setelah

itu rangkaian acara ditutup dengan kegiatan kunjungan lapangan oleh para partisipan yang membuka

kesempatan bagi mereka untuk melihat langsung kondisi hunian tidak layak dan masalah yang nyata di

masyarakat khususnya di area layanan Habitat di Mauk, Tangerang.

Dr. julia dewi, ST., M.T.:

“Kami berharap kegiatan ini dapat membuka komunikasi untuk mengetahu apa

tantangan pemerintah dan juga kritik dari akademisi mengenai hunian yang layak

di Indonesia. Harapannya diskusi panel ini dapat membuat semua pihak melihat

posisinya masing-masing dan melihat potensi kolaborasi untuk membenahi masalah

hunian di Indonesia di masa yang akan datang.”

Halaman 25

habitatindonesia.org


PAGE 19

habitatindonesia.org

Charity Run

Run for Houses!

Habitat Charity Run merupakan sebuah lomba lari yang diselenggarakan oleh Habitat

Indonesia yang bertujuan untuk mengajak masyarakat berbuat kebaikan, berdonasi sambil

berolahraga. Diselenggarakan pada tanggal 25 Agustus 2019, dalam suasana peringatan

Kemerdekaan Indonesia, dengan semangat kebangsaan, Habitat Charity Run mengusung

tema “Aku Bangun Indonesia”.

Acara ini diikuti sebanyak 900 peserta dari berbagai kalangan dan diselenggarakan di

Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan. Terdapat 2 kategori perlombaan utama

yaitu lari dengan jarak 5K dan 10K serta kategori peserta dibawah usia 10 tahun dengan

jarak 500 meter. Peserta mendonasikan Rp. 20.000- untuk setiap kilometer yang

diselesaikannya. Donasi yang terkumpul baik dari peserta lomba maupun dari sponsor,

digunakan untuk pembangunan rumah bagi keluarga tidak mampu di Mauk, Tangerang,

Banten. Lomba lari ini dimeriahkan dengan kehadiran para selebriti seperti Daniel Mananta,

Olivia Jensen dan lain-lain.

George Djuhari

I was a donor for Habitat for some time. Through the time, I felt that it

has been such a perfect fit for me. It allows me to volunteer together

with my family to build houses for many first time homeowners. I

really believed in the importance of family values, and having your

own home is such a significant step in providing for your family. I

really feel connected with the values and mission of Habitat for

Humanity. To be able to see the houses built and the smile and

happiness that brings people, really touches my heart.

habitatindonesia.org Halaman 26


28UILD

Aku Bangun Indonesia

28uild.id adalah gerakan nasional yang dilakukan oleh Habitat Indonesia sejak tahun

2012. Tujuan gerakan ini adalah membangun semangat masyarakat terutama kaum

muda, untuk bergotong royong mewujudkan rumah layak bagi masyarakat yang kurang

mampu, sesuai dengan visi dan misi Habitat. Pada tahun 2019, 28uild mengangkat tema

“Aku Bangun Indonesia”, diselenggarakan serentak pada tanggal 28 Oktober, tepat di hari

Peringatan Sumpah Pemuda, di 4 Kota yaitu di Jakarta, Batam, Yogyakarta dan Surabaya.

Lebih dari 500 relawan membangun atau mengecat ulang rumah milik masyarakat kurang

mampu dan lebih dari 200 media exposure mengabadikan kegiatan ini. Harapannya di

masa setelah masa pandemi Covid-19, 28uild dapat kembali hadir mewujudkan semangat

gotong royong yang menciptakan perubahan bagi Indonesia, dimulai dari rumah.

Mona Cellyda R.H., Marcomm Manager J.W. Marriott Hotel Surabaya

JW Marriott Hotel Surabaya sangat puas bekerja sama dengan Habitat

Indonesia karena melalui kerja sama ini, JW Marriott mendapat

pengalaman untuk berbagi dengan rekanan yang terpercaya .

Terlebih lagi, Habitat for Humanity memberikan pelayanan dan

pendampingan yang sangat maksimal bagi donatur sehingga

dapat memiliki kesempatan untuk melakukan charity terhadap

orang yang kurang beruntung secara tepat sasaran. Habitat

Indonesia membantu JW Marriot Hotel Surabaya untuk mencapai

misi sosial dengan menyediakan informasi tentang keluarga yang

kurang beruntung, sehingga JW Marriott dpt memberikan bantuan

maximal dengan membangun rumah layak huni.

Halaman 27

habitatindonesia.org


Global Volunteer

Relawan Global

Pada program Global Volunteer, relawan lintas negara yang di

dampingi oleh Habitat for Humanity dari negara masing2 diajak

bersama-sama, bergotong royong, membangun rumah bagi keluargakeluarga

yang kurang mampu di Indonesia. Global Volunteer bukan

hanya merupakan kegiatan penggalangan donasi dan membangun

rumah saja, tetapi lebih dari itu, disitu ada pertukaran nilai-nilai

sosial, kebudayaan serta kearifan lokal yang menjadi pengalaman

yang berkesan, baik bagi setiap relawan yang datang maupun bagi

masyarakat setempat. Sepanjang Fiscal Year 2020, sejak bulan

Juli 2019 sampai dengan bulan Juni 2020, sudah ada 188 relawan

yang terlibat dalam pembangunan rumah di Batam, 72 relawan di

Yogyakarta dan 120 relawan di Jakarta. Rangkaian kegiatan Global

Volunteer ini senantiasa memberikan inspirasi bagi masyarakat

setempat yang dikunjungi, dalam mengangkat nilai-nilai kekeluargaan

yang erat, diantara bangsa-bangsa. Karena itulah kegiatan ini lestari

dari masa ke masa.

habitatindonesia.org Halaman 28


Giving for Giving

#IndonesiaMelawanCorona

Giving for Giving adalah sebuah kegiatan virtual volunteering yang dilakukan

selama pandemi Covid-19, ketika Habitat Indonesia tidak bisa berkegiatan

bersama para relawan di project site. Kegiatan ini mengajak kaum muda

dari berbagai belahan dunia, memberikan waktu dan kemampuannya untuk

menjadi tenaga pengajar bagi anak muda lainnya yang rela berdonasi

mendukung Program Tempat Singgah Pejuang Medis. Ada dua kegiatan

Giving for Giving yaitu yang pertama adalah kelas belajar bahasa asing yaitu

bahasa Inggris, Spanyol, Swahili, Mandarin, Korea, Perancis dan India, serta

yang kedua adalah kelas belajar tari salsa. Giving for Giving membangun

semangat kaum muda untuk terus berbuat kebaikan dimasa pandemi ini,

walaupun tidak dapat berjumpa secara fisik. Lebih dari 30 anak muda dari

Indonesia, Jerman, Kenya, dan negara-negara lainnya, berkontribusi dalam

kegiatan virtual ini. Giving for Giving akan terus berlangsung sampai dengan

Desember 2020.

Sara, Spanish Native

I’m from Spain, I’m involved in Giving for giving

language is pronoun, teaching spanish online to all hole

desire. I have to say, it’s been beautiful experiences,

it is wonderful to see how much young peoples are

motivated to learn.

Halaman 29

habitatindonesia.org


Leadership Academy

Aku Bangun Indonesia

Tidak seperti yang dilakukan oleh Habitat Indonesia pada tahun

2019 yang lalu, dimana pada saat itu kami telah menyelenggarakan

Akademi Kepemimpinan (Leadership Academy) untuk 95 pemuda

di Jakarta dan Pulau Bangka, pada tahun ini, kami terpaksa

membatalkan penyelenggaraan pelatihan bagi kaum muda di

Surabaya dan Yogyakarta, karena Pandemi Covid-19. Habitat

Indonesia menginisiasi Akademi Kepemimpinan ini bersama

Centre for Creative Leadership untuk melakukan transformasi

cara pandang para pemimpin muda agar peka dan mampu

merespon isu sosial di sekitar mereka. Melalui metode komunitas

berkelanjutan, para pemuda diajak untuk dapat berpikir kritis dan

bertindak efisien dalam menyusun proyek di komunitas mereka.

Dengan menggunakan metode SBI, anak muda diajak untuk dapat

mengkomunikasikan masalah dan perubahan yang ingin mereka

lihat dalam komunitas secara kolaboratif dan mampu mengarahkan

diri pada solusi yang realistis.

habitatindonesia.org Halaman 30


dukunghabitat.org

Aku Bangun Indonesia

Memasuki tahun ke 23 dalam menjalankan visi-misinya di Indonesia,

Habitat Indonesia sebagai sebuah lembaga nirlaba yang melakukan

pembangunan dan perbaikan rumah tinggal yang layak dan sehat,

menargetkan 100.000 keluarga kurang mampu, di tahun 2021, sebagai

penerima manfaat. Oleh karena itu berpegang pada semangat

“membangun dunia dimana setiap orang memiliki tempat tinggal yang

layak”, Habitat Indonesia memperkenalkan cara baru bagi masyarakat

untuk berdonasi melalui platform digital “dukunghabitat.org” yang

diluncurkan tepat pada hari kasih sayang 14 Febuari 2020 di lobby

Menara Sentraya, Jakarta Selatan. Dengan mengangkat tema “Kado

Cinta Habitat”, pada hari itu setiap orang yang berdonasi dapat

menyampaikan ungkapan kasih sayang kepada orang yang dikasihinya

lewat pesan digital. Setiap donasi yang terkumpul melalui platform

ini akan digunakan untuk membiayai pembangunan rumah layak huni,

pengadaan fasilitas sanitasi dan akses air bersih bagi masyarakat yang

kurang mampu. Dengan adanya Platform donasi digital ini masyarakat

diajak turut serta mendukung visi dan misi Habitat, membangun

Indonesia menjadi tempat tinggal yang layak bagi setiap orang.

Halaman 31

habitatindonesia.org


PAGE 23

habitatindonesia.org

Indonesian Masters

Aku Bangun Indonesia

Indonesian Masters merupakan turnamen tahunan bagi pegolf profesional yang

diselenggarakan di Jakarta sejak tahun 2011. Turnamen ini merupakan salah satu turnamen

dari rangkaian Asian Tour. Habitat Indonesia adalah Charity Partner yang terpilih, di setiap

tahun penyelenggaraannya. Sejak 2011 sampai dengan 2017, melalui donasi yang diperoleh

dari turnamen ini, Habitat telah melaksanakan 15 proyek pembangunan rumah dan fasilitas

air bersih bagi masyarakat yang kurang mampu di Bogor, Depok, Medan, Desa Teluk Bango,

dan Batujaya. Dari Indonesian Masters 2018, Habitat telah membangun 31 hunian sementara

(huntara) untuk korban gempa bumi dan tsunami di Palu.

Pada Indonesian Masters 2019 yang diselenggarakan di Royale Golf Club Jakarta pada 10-

15 Desember 2019, booth Habitat hadir, mengajak pegolf dan pengunjung berdonasi melalui

permainan, bricks of hope, penjualan merchandise, dan lain sebagainya. Melalui dukungan

para pegolf profesional yang bertanding saat itu, seperti Danny Masrin, Berry Henson dan

Wolmer Murillo, serta pegolf amatir Kentaro Nanayama, dari Indonesian Masters kali ini

Habitat berhasil mengumpulkan donasi lebih dari 170 juta rupiah yang akan digunakan untuk

membangun rumah layak huni bagi masyarakat kurang mampu.

Danny Masrin

Saya ingat, pada Indonesian Masters 2018 adalah pertama kalinya Habitat

for Humanity Indonesia (HFHI) hadir dalam turnamen golf internasional,

memperkenalkan organisasi HFHI dan sekaligus pada saat yang bersamaan

menggalang donasi. Saat itu beberapa pemain golf profesional, termasuk

saya sendiri berdonasi untuk setiap birdie yang kami buat. Saya mulai

membantu mengumpulkan donasi untuk Habitat sejak SMA. Sejak itu

saya suka memberi bagi yang membutuhkan. Apalagi setelah saya

diajak Habitat membangun rumah bersama pemiliknya, itu benar-benar

pengalaman yang takkan terlupakan dan sangat bernilai dalam hidup saya.

Bermain golf sambil berdonasi, adalah dua hal yang saya sukai, apalagi dapat

menjadikan kehidupan orang lain lebih baik!

habitatindonesia.org Halaman 32


Habitat Indonesia

Development Council

habitatindonesia.org PAGE 24

Indonesia Development Council (IDC) dibentuk oleh Habitat Indonesia

pada tanggal 16 Januari 2020 pada pertemuannya yang pertama di

Restoran Crazy Uncle, Jakarta. Setiap anggota IDC memiliki jaringan yang

luas dengan pemilik perusahaan serta pejabat tinggi pemerintah, sehingga

diharapkan dapat membantu Habitat Indonesia untuk penggalangan

dana. Fungsi yang dijalankan oleh IDC adalah memberikan arahan dalam

penyusunan strategi jangka panjang, pengembangan sumber daya yang

berkelanjutan dan membangun jejaring dengan potential donor. Jimmy

Masrin dan Edwin Soeryadjaya dipilih sebagai patron IDC. Anggota IDC

lainnya adalah Fofo Sariaatmadja, Hilmi Panigoro, Kwik Wan Tien, Shirley

Tan, Alan Lau, Jens Reisch, George Djuhari, Ir. Rene Widjaja, dan Lucye

Kwee. Sejak bulan April 2020, Habitat Indonesia meluncurkan program

Tempat Singgah Pejuang Medis, dan anggota IDC telah berkontribusi

sebesar 46% dari total donasi yang terkumpul untuk mendukung program

tersebut. Selain mendukung program Habitat dalam merespon pandemi

Covid-19, para anggota IDC juga berkomitmen membangun Indonesia

bagian Timur yaitu Provinsi Nusa Tenggara Timur. Salah satu cara

penggalangan dana yang dilakukan IDC, adalah melalui program “Birthday

Build”.

Halaman 33

habitatindonesia.org


PAGE 21

habitatindonesia.org

Market Development

Habitat Indonesia Mendukung Mitranya Menyediakan Akses Bagi Masyarakat

Untuk Memiliki Tempat Tinggal yang Layak

Memiliki komitmen menjadikan dunia

dimana setiap orang memiliki tempat

tinggal yang layak dan menciptakan

masyarakat yang berdaya, sejahtera,

dan mandiri, Habitat Indonesia bekerja

sama dengan Koperasi Mitra Dhuafa.

KoMiDa menyediakan pinjaman

renovasi rumah, perbaikan toilet,

maupun pengembangan usaha kepada

masyarakat yang berpenghasilan

rendah. Dalam dukungannya, Habitat

hadir sebagai konsultan yang

membantu mengembangkan produk

pembiayaan renovasi dan memberikan

pelatihan mitra untuk bisa mendampingi

masyarakat dalam merencanakan

perbaikan rumah, pengawasan, hingga

penyelesaian proses pembangunan

bagi penerima pinjaman. Hal ini

bertujuan untuk mengoptimalkan

dana pembangunan yang cukup

terbatas. Dalam menjalankan program

ini, Habitat bersama Koperasi Mitra

Dhuafa mempersiapkan rencana riset

pasar,

pengembangan desain produk,

dan uji coba, meluncurkan produk

pinjaman renovasi rumah dengan

skala yang lebih besar, melibatkan

cabang-cabang yang lebih banyak.

Selain itu Habitat juga menggunakan

setiap kesempatan untuk melakukan

pelatihan kepada masyarakat guna

membangun masyarakat yang memiliki

kemampuan dan menjadi semakin

berdaya bagi hidupnya.

Sejak tahun 2017 sampai pada

akhir Desember 2019, KoMiDa telah

menyalurkan pinjaman kepada sekitar

2.872 keluarga di 59 cabang, dengan

menyalurkan sebagian besar pinjaman

di wilayah Jawa Barat, seperti Bogor,

Karawang, Cianjur, dan Subang.

Program ini dilaksanakan oleh

Habitat sebagai bentuk dukungan

untuk menciptakan masyarakat yang

memiliki rumah yang layak, sejahtera,

dan mandiri sehingga memiliki

kehidupan yang lebih baik.

habitatindonesia.org Halaman 34


Laporan

Keuangan

Habitat

Indonesia

2020

Financial Statement

Audited by:

Tanubrata Sutanto Fahmi Bambang & Rekan

Member of BDO International Limited

Halaman 35

habitatindonesia.org


habitatindonesia.org Halaman 36


Mitra Donor,

Media, dan

Influencer

Habitat

Indonesia

2020

Halaman 37

habitatindonesia.org


Donor Korporat

ACS Jakarta

Cikarang Listrindo Tbk., PT

Hotel Yello Jemursari

Multi Duta Cipta, PT

ADH - Habitat for Humanity German

Ciputra Residence, PT

Indesso Niagatama, PT

NS BlueScope lndonesia, PT

Adhie Usaha Mandiri, PT

Citra Air, PT (Asian Tigers Indonesia)

Indofood Sukses Makmur Tbk., PT

Nutrifood Indonesia, PT

AKSET Law Firm

Compassionate Service Society (CSS)

IndoNation Building

Oakwood Premier Cozmo Jakarta

Atlantic Biruraya, PT

Darya Varia Enervon C Tbk., PT

Indonesia Bike Works, PT

OB Golf

Amazon Web Services Indonesia, PT

Decor Indah Sejati, PT

Jakarta Intercultural School

Olah Kasih

AMCHAM

Duta Cipta, PT

JCI Jayakarta

Oscorp Elektrik Indonesia

Ananda Citta Amarupura, PT

DOW Indonesia, PT

Jones Lang Lasalle Indonesia

Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk., PT

Aneka Tambang Tbk., PT

Elegant Textile Industry, PT

JP Morgan

Pancamagran Wisesa, PT

Antar Surya Media, PT

EP-TEC Solutions Indonesia, PT

JS Luwansa

Pfizer Indonesia, PT

Argha Karya Prima Industry Tbk., PT

Ernst & Young

JW Marriott Surabaya

Pindo Deli Pulp and Paper Mills, PT

Arthawenasakti Gemilang, PT

Essence Indonesia, PT

Kairos Gracia Christian School

POSCO

Artotel Indonesia, PT

Fairmont Jakarta

Kalbe Farma Tbk., PT

PricewaterhouseCoopers

Arwana Citramulia Tbk., PT

FEG & Bosch

Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara lnacom, PT

Procter & Gamble

Asean Women Council

First School Project

Kitabisa.com

Propan Raya, PT

Avia Avian, PT

FLY & HELP

Lanud. Abd. Saleh - Air Force Charity Run

Prudential Life Assurance, PT

Bank Amar Indonesia, PT

GE Healthcare

Lautan Luas Tbk., PT

Putra Indonesia Jaya

Bank BNP Paribas Indonesia, PT

Generali Insurance

Laxmi Tailors

Reckitt Benckiser Indonesia, PT

Bank of America

Gistex Retailindo, PT

Lexus Indonesia

Sampoerna Strategic Group

Benihbaik.com

GKI Kebayoran Baru

Liku Telaga, PT

Sampoerna Volunteer Club

Bintang Erlindo, PT

Global Jaya School

L’Oréal Indonesia

SAMSUNG C&T

Biometrik Citra Solusi, PT

Grand Indonesia, PT

Makmur Berkah Element, PT

Samsung Electronic

Black & Veatch International

Great Diponegoro Hotel

Mapei Indonesia Construction Solutions, PT

Sekolah Bina Persada Bandung

Bloomberg

GSJA Batu Tulis (IES)

Mercury Media Group

Sekolah Ciputra

Buana Finance Tbk., PT

Habitat for Humanity Australia

Michael Page

Sekolah Cita Hati

Bumi Resources Tbk., PT

Habitat for Humanity Netherland

Mining Industry Indonesia (MIND ID)

Selamat Sempurna Tbk., PT

Caturkarsa Megatunggal, PT

Habitat for Humanity New Zealand

Miracle Aesthetic Clinic

Selavip

Catur Sentosa Adiprana Tbk., PT

Halliburton

Mirage

Sewu Segar Nusantara, PT

Chandra Asri Petrochemical Tbk., PT

Henkel - HFH Deutschland

MNC Peduli

Shell Indonesia, PT

Ciba Vision, PT

Herbalife Nutrition Indonesia

Mowilex Indonesia, PT

Smailing Tour

habitatindonesia.org Halaman 38


Spouses of Heads of Mission (SHOM)

Betsy Tobing

Gerson Gilrandi Tirasbudi

Kenneth William

Sumber Bening Lestari, PT

Bonita Irfanti

Grace Elyda Safar

Kentaro Nanayama

Sunrise Steel, PT

Budyanto Totong

Grace Michiko

Klemensia Michelle

Surabaya Intercultural School

Chresta P.

Halomoan Peprianto S.

Kris M.

Surya Toto Indonesia Tbk., PT

Christian Khorigin

Harnyoto S. Soedarniati

Krisna Suwandi

TB Sentul Permai

Christopher Adrian

Hendra Surya

Kwik Wan Tien

Tri Karya Antasari Logistik, PT

Cleantha Audrey

Hendrik TGL

Lars Peter Nie

Turner and Townsend Indonesia

Dani D. & Livana Christianty

Henry Suwignjo

Lelitya Ferdiani

Universitas Kristen Krida Wacana

Daniel Gilrandi Tirasbudi

Hermoro Saktyo

Lily Dawis

Wahana Makmur Sejati, PT

Daniel Mananta

Hilmi Panigoro

Lucy Nurwidya Sari

Women’s International Club Jakarta

Daniel Tansara

Ibnu Prayogo Hadi

Mama JD

World Innovative Telecommunication, PT (OPPO Indonesia)

Danny Laksmono

Indahwati Sutanto

Manarsar Siahaan

Yupi Indo Jelly Gum, PT

Danny Masrin

Inge Adhipurna Chandra

Maria A. Sastrayu

Zurich Insurance Indonesia, PT

Danya Desak Made

Inrara Sakib

Maria Helena Abidin

Zurich Topas Life, PT

Danya Pastime

Ita Dyah Paramita

Maria Rahajeng

Debbie Gracia

Ivonne Purnama Chandra

Martya Litna

Dennis Hendra

Jafar Amir

Maya Indriastuti

Individual

Dennis Widjaja

James Riady & Aileen H.

Maya Permatasari

Alamsyah

Dessy Ulandari

James T. Kendall

Meiske Rumayar

Andreas Hapsoro

Devi Puspa Wijayanti

Jeffrey Perlman

Michael Willy P.

Andy Fanano Simangunsong

Dicky Norhalim

Jens Reisch

Milka Dauhan

Anton Ardyansah

Djuniwati Moeljati

Jimmy Masrin

Natalia Hera Setyawati

Antonia Handrijati

Dwi Agustanti

Joe Law

Natasha Priscilla

Antonius Tanan

Edmund Tondobala

Johan Buntoro

Nelly

Arifin Panigoro

Edi Priopambudi

Johanna Marpaung

Novia Heroanto

Arlia Tendi

Elizabeth Sastra

Joko Setiawan

Noviyanti Wijaya

Armand Piero

Eric Steven

Julius Sathya

Oktaveny

Arthur E Simatupang

Edwin Soeryadjaya

Jusuf Arbianto

Otto Eduardo Sitorus

Benny Kusnadi

Febi Sebayang

K. Christian Matapere

Patrick Owen

Berry Henson

Fofo Sariaatmadja

Ka Tjin

Raja Do

George Djuhari

Ken Maxmoro Sukotjo

Rally Sudarta

Halaman 39

habitatindonesia.org


Rene Indrianto

Robert Rudini

Rizky Pandu Pribadi

Rustini Dewi

Ruth Naomi Rumkabu

Sanjaya Hajadi

Selly Riah Girsang

Sendra Gunawan

Shandy

Silvie Kartawinata

Soewandi Soekamto

Sugi Tjahjana Tjia

Susan Wijaya

Susanto

Susi Daruni

Tabitha Trianda Elizar

Theresia Budhin

Tian May Kiauw

Tini TGL

Tinny B Hidayat

Victor Oscar

Vitrie Meidiana

Wanda Ponika

William Thji

Wilson Pribadi

Wolmer Murillo

Yanni

Yashinta Bahana

Yen Yen

Yona Lius

Yordiansyah

Yudha Lamhot Lubis

Yuliani

Yunar Panigoro

Yusuf Arbianto

Asosiasi dan Yayasan

Asian Tour

Asosiasi Roll Former Indonesia

Bumi Bhakti Foundation

Herbalife Nutrition Foundation

Principia Management Group Employees

Prudence Foundation Hong Kong

The Collective

Thunderbird Alumni

Wave Foundation

Yayasan Allianz Peduli

Yayasan Convenant City Church

Yayasan Hakka Malang

Yayasan Indika Untuk Indonesia

Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih

Yayasan Radha Soami Satsang Beas Indonesia

Z Zurich Foundation

habitatindonesia.org Halaman 40


Media

Aktual

Demak Pos

Hidup Gaya

Kabar Sulteng Bangkit

Media &

Akurat

Alkhaerat

Detik

Dewi Magazine

Hipwee

Housing Estate

Kabar Surabaya

Kata Data

All Release

Djakarta

IDN Times

KBR

Influencer

Antara Foto

Antara News

Article WN

Family Guide Indonesia

Feauture Hipee

Fimela

Indo Pos

Indo Premier

Indo Telko

Khazanah Republika

Kilas Jatim

Klik Babel

Aura Tabloid Bintang

Fin

Indo Zone

Kompas

Habitat

Auto Tekno Sindo News

Ayo Jakarta

Finance Detik

Foto Bisnis

Indonesia Properti Expo

Indonesia Terkini

Kontak Banten

Kontan

Babab

Gadget Diva

Indonesia World Time News

Koran Jakarta

Indonesia

Babel Review

Bali Tribun News

Bangka Tribun News

Gadget Tren

Ganlop

Gatra

Industri Kontan

Industry

INews Oline

Koran Sindo

Kr Jogja

Kumparan

Banten Antara News

Gaya Gaul

Info Komputer Grid

Kurio

2020

Banten Ekspose

Berempat

Gaya Keren

Gema Sulawesi

Info Pena

Ini Kebumen

Ladies Story

Lensa Bangka Belitung

Berita Baca

Gizmologi

Ini Surabaya

Lensa Utama

Berita Jatim

Glitzmedia

Investing

Lifestyle Bisnis

Berita Satu Online

Hallo Indo

Investing

Lifestyle Sindo News

Berita Yahoo

Harian Aceh

Investor

Line Today

Bisnis Corner

Harian Bhirawa

Jakarta 24 Jam

Liputan 6 Online

Bisnis Nasional

Harian Bisnis

Jakarta Kita

Majalah CSR

Bola Banget

Harian Halmahera

Jakarta Satu

Majalah just for Kids

Brata Pos

Harian Kompas

Jatim Tribun News

Makassar Tribun News

Brilio

Harian Surya

Jawa Pos

Market Plus

Centroone

Head Topics

JPNN

Market Track

CNN Indonesia

Health Grid

Kabar Medan

Marketeers

Covid-19 Filantropi

Heikaku

Kabar Ponorogo

Marketing

Daily Mail

Her Story

Kabar Selebes

Matain

Halaman 41

habitatindonesia.org


Medan Tribun News

Radar Depok

Tempo

We Radio

Daniel Mananta

Medcom

Radar Lombok

Terbaik News

Yang Canggih

Danny Masrin

Medi Riau

Rajawali Post

The Iconomics

Yofa Media Young Ster

Dr. Dini Handayani, MARS,

Media Alkhairaat

Rakyat Sulteng

Tirto

FISQua

Media Banten

Real Estat

Today Line

Influencer

Eloy Zalukhu

Media Indonesia

Relief Web

Travel Detik

Evan Lysandra

Megaluh

RMCO

Travel Kompas

28uild:

James Gwee

Mercusuar

Rumah

Travel Maker

Agnesia Walandouw

Joanna Alexandra

Merdeka

Selular

Tribun Bali

Cameo Project

Josh Kunze

Metro Sulawesi

Seremonia

Tribun Batam

Daniel Mananta

Kentaro Nanayama

Mix

Sigi Pos

Tribun Biz

Dr. Dini Handayani, MARS,

Lia Latifah

MNC Update

Sindo News

Tribun Jogja

FISQua

NonaRia

Mobi Tekno

Smart Biz

Tribun Kaltim

Gilang Bhaskara

Prilly Latuconsina

Mom Dadi

Suara

Tribun Manado

Han Chandra

Robinson Sinurat

MSN

Suara Merdeka

Tribun Medan

Josh Kunze

Wanda Ponika

Nakita Grid

Sulsel Ekspres

Tribun News

Najwa Shihab

Nasional Sindo News

Sumsel Terkini

Tribun News Makassar

Oktora Irahadi

Negeri Laskar Pelangi

Sumsel Update

Tribun Timur & Makassar

Olivia Jensen

Neraca

Sumut Kota

U Zone

Prilly Latuconsina

Oke Zone

Surabaya Tribun News

Venue Magz

Whulandary Herman

Oppo Baca

Swa

Vimore

Oto Expo

Tabloid Bintang

Viva

Charity Run:

Palapa News

Tangerang News

VOA Indonesia

Daniel Mananta

Palu Tribun News

Tangerang Ekspres

Wap Mi

Olivia Jensen

Porto News

Tangerang Onlline

Warta Bugar

Tommy Prabowo

Pro Sumut

Tangerang Satu

Warta Ekonomi

Propan Raya

Technologue

Warta Kota

TSPM:

Properti Kompas

Tek

Warta Kota Tangerang Bekasi

Amelia Nadine

Properti Terkini

Teknogav

Wartakota Ekonomi

Anjasmara Prasetya

Property and the City

Telset

Wartakota Tribun News

Calvin Jeremy

habitatindonesia.org Halaman 42


Halaman 43

habitatindonesia.org


habitatindonesia.org Halaman 44


Halaman 45

habitatindonesia.org


habitatindonesia.org Halaman 46


Habitat for Humanity

Indonesia

Kantor Nasional

Batik Hajadi Building 2nd & 3rd Floor

Jl. Palmerah Utara, No. 46, RT 002/RW 06

Jakarta Barat 11480

Tel. (021) 2205 6431

Email: info@habitatindonesia.org

Jakarta

Batik Hajadi Building 2nd & 3rd Floor

Jl. Palmerah Utara, No. 46, RT 002/RW 06

Jakarta Barat 11480

Tel. (021) 2205 6431

Email: info@habitatindonesia.org

Yogyakarta

Jl. K H Muhdi, 100B Sleman, Yogyakarta - 55582

Tel. (0274) 747 8281, Fax. (0274) 486 687

Email: yogyakarta.info@habitatindonesia.org

Batam

Komplek Ruko Taman Niaga Sukajadi Blok G/ No. 9

Jl. Jend. Ahmad Yani, Batam - Kep. Riau

Tel. (0778) 737 2202, Fax. (0778) 737 2033

Email: batam.info@habitatindonesia.org

Surabaya

Jl. Rungkut Asri 9/11 RL 2D/21, Surabaya

Tel. (031) 870 3699

Email: surabaya.info@habitatindonesia.org

HFH Indonesia

Habitat.Indonesia

@HabitatID

@habitat_id

www.habitatindonesia.org

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!