09.04.2013 Views

JURNAL ( CANDRA IRAWAN ).pdf - Repository - University of Riau ...

JURNAL ( CANDRA IRAWAN ).pdf - Repository - University of Riau ...

JURNAL ( CANDRA IRAWAN ).pdf - Repository - University of Riau ...

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

memenuhi kebutuhan pembangunan suatu bangsa dan dalam menjamin bergulirnya<br />

pemerintahan. Dengan demikian sektor pajak harus benar-benar dilakukan pengelolaan<br />

dengan manajemen yang baik, yaitu pengelolaan yang berbasis akuntabilitas, dilengkapi<br />

dengan etos kerja yang tinggi dari para fiskus, kejujuran, serta ketransparanan.<br />

Masalah yang harus dituntaskan yaitu kekurangpatuhan wajib pajak yang diakibatkan<br />

oleh rendahnya motivasi membayar pajak. Berdasarkan data jumlah angkatan kerja tahun<br />

2011 sebanyak 118,67 juta jiwa (Republika.co.id. 2011), sementara data jumlah wajib pajak<br />

yang telah memiliki nomor pokok wajib pajak (NPWP) mencapai 19,9 juta jiwa (Dirjen<br />

Pajak. 2011). Dengan rincian 17,8 juta berasal dari wajib pajak orang pribadi dan wajib<br />

pajak bendaharawan, sisanya berasal dari wajib pajak badan. Hampir 90% tenaga kerja dan<br />

badan yang tidak memenuhi kewajiban perpajakan. Dari data itu dapat kita ambil kesimpulan<br />

bahwasanya terjadi permasalahan terhadap kesadaran dan motivasi wajib pajak dalam<br />

memenuhi kewajiban perpajakan mereka.<br />

Subiyantoro (2006) melakukan pengujian tentang hubungan antara pengetahuan wajib<br />

pajak tentang peraturan perpajakan terhadap motivasi wajib pajak dalam memenuhi<br />

kewajiban perpajakannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah<br />

pengetahuan wajib pajak tentang perturan perpajakan (sebagai variabel bebas) dapat<br />

mempengaruhi motivasi wajib pajak (variabel terikat) dalam memenuhi kewajiban<br />

perpajakannya. Variabel pengetahuan tentang peraturan perpajakan terdiri dari lima (5)<br />

indikator, yaitu: Penghasilan tidak kena, pajak (PTKP), tarif pajak progresif wajib pajak,<br />

perhitungan pajak wajib pajak orang pribadi, sanksi keterlambatan atau tidak menyampaikan<br />

SPT, dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Hasil penelitian menunjukkan tiap-tiap<br />

variabel menunjukkan hubungan yang terkategori kuat dan positif. Artinya, semakin baik<br />

pengetahuan wajib pajak tentang peraturan perpajakan maka akan semakin tinggi pula<br />

motivasi wajib pajak dalam memenuhi kewajiban perpajakannya.<br />

Kusumaningtyas (2011) melakukan pengujian tentang pengaruh antara pemberitaan<br />

tentang kasus mafia pajak(penyelewengan pajak) terhadap prilaku wajib pajak dalam<br />

memenuhi kewajiban perpajakannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah<br />

pemberitaan tentang kasus mafia pajak (sebagai variabel bebas) dapat mempengaruhi<br />

perilaku wajib pajak (variabel terikat) dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Hasil<br />

penelitian menunjukkan tiap-tiap variabel menunjukkan hubungan yang signifikan.<br />

Piseska (2009) melakukan pengujian tentang pengaruh antara kecerdasan spiritual dan<br />

persepsi wajib pajak terhadap kinerja pelayanan perpajakan terhadap motivasi wajib pajak<br />

dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui<br />

apakah kecerdasan spiritual dan persepsi wajib pajak atas kinerja pelayanan (sebagai variabel<br />

bebas) dapat mempengaruhi motivasi wajib pajak (variabel terikat) dalam memenuhi<br />

kewajiban perpajakannya. Hasil penelitian menunjukkan tiap-tiap variabel menunjukkan<br />

hubungan yang terkategori kuat dan positif. Artinya, semakin baik kecerdasan spiritual yang<br />

dimiliki wajib pajak maka akan semakin tinggi pula motivasi wajib pajak dalam memenuhi<br />

kewajiban perpajakannya dan motivasi wajib pajak dalam memenuhi kewajiban<br />

perpajakannya akan meningkat secara signifikan seiring dengan semakin baiknya kinerja<br />

pelayanan perpajakan.<br />

1.2 Rumusan Masalah<br />

Rumusan masalah pada penelitian ini adalah "Apakah terdapat pengaruh antara<br />

pengetahuan wajib pajak tentang peraturan perpajakan, penyelewengan pajak dan kualitas<br />

persepsi wajib pajak atas kinerja pelayanan perpajakan terhadap motivasi wajib pajak di<br />

Pekanbaru dalam memenuhi kewajiban perpajakannya di KPP Pratama Senapelan<br />

Pekanbaru?"<br />

2

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!