23.12.2014 Views

63 KEANEKARAGAMAN JENIS IKAN KARANG DI PERAIRAN ...

63 KEANEKARAGAMAN JENIS IKAN KARANG DI PERAIRAN ...

63 KEANEKARAGAMAN JENIS IKAN KARANG DI PERAIRAN ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

<strong>KEANEKARAGAMAN</strong> <strong>JENIS</strong> <strong>IKAN</strong> <strong>KARANG</strong> <strong>DI</strong> <strong>PERAIRAN</strong> PESISIR BIAK TIMUR<br />

Tabel 1. Jumlah jenis ikan pada masing-masing lokasi berdasarkan kedalaman pada<br />

bulan Nopember dan Desember 2007.<br />

Table 1. Total species of fishes from each location in November and December 2007.<br />

MONTH<br />

LOCATION<br />

TOTAL<br />

Yenusi Segara Indah Ariom<br />

SPECIES<br />

3 m 10 m Total 3 m 10 m Total 3 m 10 m Total<br />

November 50 54 89 50 82 109 50 93 117 179<br />

December 58 70 102 58 92 121 61 88 116 181<br />

Total 73 83 121 74 120 152 74 126 152 223<br />

yang merasa lebih aman berada pada kedalaman 10 meter dari pada kedalaman yang<br />

lebih dekat dengan permukaan (tiga m). Selain itu keanekaragaman jenis terumbu<br />

karang pada kedalaman 10 meter relatif lebih baik daripada kedalaman tiga meter.<br />

Selama penelitian berlangsung perolehan hasil sensus visual menunjukkan<br />

bahwa jumlah jenis ikan karang yang dijumpai pada bulan Nopember maupun<br />

Desember relatif sama (Tabel 1). Hasil sensus tersebut relatif lebih tinggi jika<br />

dibandingkan dengan hasil yang diperoleh KUMAR et al. (2008) yang menemukan<br />

beragam jenis ikan karang yang mewakili 20 suku di perairan India, dan suku<br />

Pomacentridae menduduki urutan teratas (35,34%), diikuti suku Labridae (14,44%)<br />

dan Chaetodontidae (11,50%). Namun BECIRA et al. (2010) yang menemukan<br />

jenis-jenis ikan karang di perairan gugusan Pulau-pulau Kalayaan, Filipina sebanyak<br />

40 suku, yang didominasi oleh suku Acanthuridae (36,75%), diikuti oleh suku<br />

Pomacentridae (18,21%), Labridae (14,57%) dan Serranidae (12,58%). Keadaan ini<br />

diduga berhubungan erat dengan kondisi kenaekaragaman terumbu karang dilokasi<br />

penelitian yang relatif lebih baik daripada lokasi-lokasi lainnya.<br />

Yenusi<br />

Daerah perairan pantai desa Yenusi memiliki tiga ekosistem wilayah pesisir<br />

yakni mangrove, lamun dan terumbu karang. Karang yang tumbuh pada daerah<br />

rataan terumbu dengan ukuran koloni kecil, menyebar pada kedalaman 1–3 meter.<br />

Pada daerah lereng terumbu (slope) pertumbuhan karang hampir tidak ada, banyak<br />

dijumpai terumbu karang yang rusak akibat penggunaan bahan peledak (bom).<br />

Rimbunnya hutan mangrove di lokasi Yenusi ini telah dimanfaatkan oleh para<br />

pengguna bom dalam menjalankan aksinya agar tidak dilihat oleh masyarakat<br />

setempat.<br />

Hasil transek yang dilakukan pada jarak 130 m dari batas terluar hutan<br />

mangrove menunjukkan bahwa jenis ikan karang yang dijumpai di daerah ini lebih<br />

rendah dibandingkan dengan dua lokasi lainnya. Dilokasi tersebut dijumpai ikan<br />

karang sebanyak 121 jenis yang mewakili 24 suku. Pada pengamatan bulan<br />

Nopember dijumpai 89 jenis mewakili 21 suku, sedangkan bulan Desember 102<br />

jenis mewakili 21 suku. Gambar 2 menunjukkan bahwa ikan-ikan karang yang<br />

dijumpai ini didominasi oleh suku Pomacentridae (34 jenis), Chaetodontidae (16<br />

jenis), Labridae (14 jenis) dan Acanthuridae (9 jenis).<br />

Kelompok ikan target yang dijumpai di lokasi Yenusi sebanyak 36 jenis<br />

mewakili 9 suku, didominasi oleh ikan ekor kuning dari suku Caesionidae (40,83%)<br />

yang terdiri dari Caesio lunaris (16,55%), C. cunning (14,62%) dan Pterocaesio<br />

67

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!