13.05.2019 Views

eBook-Instalasi-Penerangan-Listrik-Semester-3-Copy

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

g.2. Akomodasi Mata Manusia<br />

Telah dijelaskan bahwa suatu objek dapat dilihat dengan jelas apabila<br />

bayangan objek tersebut tepat jatuh pada bagian fofea. Untuk itu maka lensa<br />

mata harus dapat bekerja otomatis memfokuskan bayangan objek sehingga<br />

tepat jatuh pada bagian fofea. Kerja lensa mata bergantung pada jarak antara<br />

objek dan mata. Untuk objek yang dekat, lensa mata akan cenderung<br />

cembung sedangkan untuk objek yang jauh lensa mata akan cenderung<br />

menjadi plat. Kerja otomatis lensa mata ini disebut akomodasi mata. Untuk<br />

mata yang normal, akomodasi mata menghasilkan bayangan pada retina<br />

sedangkan untuk mata yang tidak normal (mata yang tidak dapat<br />

berakomodasi), maka bayangan obyek mungkin jatuh di bagian depan atau di<br />

bagian belakang retina.<br />

Mata orang yang tidak dapat berakomodasi tetapi dapat melihat jelas objek di<br />

dekatnya, maka orang tersebut dikatakan berpenglihatan dekat. Dalam hal ini<br />

jarak antara lensa mata dan retina terlalu jauh sehingga bayangan obyek yang<br />

dilihatnya jatuh di depan retina. Untuk memperbaiki penglihatan ini maka<br />

orang tersebut dianjurkan menggunakan kaca mata dari jenis lensa cekung.<br />

Sedangkan mata orang yang tidak dapat berakomodasi tetapi dapat melihat<br />

jelas objek yang jauh dari padanya, maka orang tersebut dikatakan<br />

berpenglihatan jauh. Dalam hal ini jarak antara lensa mata dan retina terlalu<br />

dekat sehingga bayangan objek yang dilihatnya jatuh di belakang retina.<br />

Untuk memperbaiki penglihatan ini maka orang tersebut dianjurkan<br />

menggunakan kaca mata dari jenis lensa cembung.<br />

37

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!