24.03.2020 Views

Kelas IX_SMP_IPA_Elok Sudibyo

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Glosarium

Aglutinin: protein khusus dalam plasma darah

yang dapat menggumpalkan aglutinogen.

Aglutinogen: protein spesifik yang terdapat di

dalam sel darah merah.

Akomodasi: kemampuan lensa mata untuk

mencembung dan mencembung.

Akson: serabut panjang pada sel saraf yang

berfungsi menghantarkan impuls saraf dari

badan sel saraf ke saraf lainnya.

Alveolus: kantong udara paru-paru.

Anemia: penyakit akibat kurang darah.

Antibody: zat yang dapat membunuh bibit

penyakit atau zat asing lainnya.

Aorta: pembuluh nadi besar.

Arus listrik: aliran muatan listrik.

Arteri: pembuluh nadi yang membawa darah

keluar dari jantung.

Atrium: ruang jantung pada bagian atas

(serambi).

Asimilasi: pengolahan zat anorganik menjadi zat

organik oleh tumbuhan.

Astigmatisme: gangguan mata dimana penglihatan

menjadi kabur.

Bronkitis: radang tenggorokan.

Bronkiolus: percabangan dari bronkus.

Bronkus: percabangan dari tenggorokan.

Bintik buta: tempat kluarnya saraf mata yang

letaknya pada retina.

Bintik kuning: bagian dari selaput jala yang paling

peka terhadap cahaya.

Daya listrik: cepatnya energi listrik diubah menjadi

energi bentuk lain.

Dendrit: serabut pendek pada sel saraf yang

berfungsi menghantarkan impuls saraf dari

reseptor ke badan sel saraf.

Dermis: lapisan sel-sel kulit yang lebih tebal dari

pada epidermis. Pada lapisan ini terdapat pembuluh

darah kapiler, saraf, akar rambut, dan kelenjar

minyak.

Diastole: tekanan darah pada saat darah masuk ke

bilik jantung atau kondisi pada saat jantung relaksasi.

Diafragma: otot yang memisahkan rongga dada

dan rongga perut.

Efektor: bagian tubuh yang menanggapi ransangan

(otot dan kelenjar).

Ekspirasi: pengeluaran karbondioksida dari paruparu.

Ekskresi: proses pengeluaran zat-zat sisa metabolisme.

Epidermis: kulit ari berupa sel-sel mati.

Eritrosit: sel darah merah.

Fibrinogen: sejenis protein darah yang berperan

dalam pembekuan darah.

Faring: pangkal tenggorokan.

Ferromagnetik: bahan yang dapat ditarik magnet

dengan kuat.

Flare: letupan cahaya yang menyembarkan

partikel-partikel bermuatan listrik.

Galvanometer: alat untuk mendeteksi dan

mengukur arus listrik.

Galaksi: gugusan bintang-bintang, gas, dan debu

saling mengikat karena adanya gravitasi.

Gaya gerak listrik: beda potensial antara kutubkutub

sumber tegangan sebelum dipasang pada

rangkaian listrik.

Ganglion: simpul saraf merupakan kumpulan

badan-badan sel saraf.

Glumerolus: anyaman pembuluh-pembuluh

darah kapiler pada ginjal.

Hambatan: kecenderungan suatu benda untuk

melawan aliran muatan listrik, mengubah energi

listrik menjadi energi bentuk lain.

Hemoglobin: zat warna merah darah yang

berfungsi mengikat oksigen.

Hipermetropi: rabun dekat, mata tidak dapatr

meliht benda yang dekat dengan jelas.

Inspirasi: pengambilan oksigen dari luar tubuh.

Isolator listrik: benda-benda yang tidak dapat

menghantarkan listrik.

Impuls: ransangan yang dapat menjalar di dalam

tubuh melalui sel-sel saraf berupa pulsa elektrik.

Glosarium

271

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!