18.04.2014 Views

1emPj2Y

1emPj2Y

1emPj2Y

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

10 Topik Utama<br />

Tapi YOTers, banyak nih anak muda yang mengaku<br />

digalaukan oleh cinta yang tidak kesampaian dan<br />

cita yang tidak juga terwujud. Setuju tidak YOTers?<br />

Ayo ngaku! YOTers, justru cita dan cinta adalah faktor<br />

yang bisa menghindarkan kita dari rasa galau jika<br />

kita bisa menempatkannya dengan baik, contoh Pak<br />

Habibie deh! Buat YOTers yang sudah siap sukses<br />

di usia muda pasti udah punya cara jitu tuh untuk<br />

menghindarkan diri dari galau dalam pencarian cinta<br />

maupun pencapaian cita. Yang pasti ada dua yang<br />

tidak boleh dilupakan dalam mewujudkan cita dan<br />

cinta, yaitu integritas dan sikap cerdas. Intergritas<br />

dibutuhkan agar selalu bisa menjaga komitmen dan<br />

semangat untuk mewujudkan keduanya dengan cara<br />

yang tepat dan benar. Cerdas juga dibutuhkan dalam<br />

menempatkan diri biar tidak menjadi salah satu si<br />

galau saat menghadapi rintangan dalam proses<br />

pencapaian cita dan pencarian cintamu YOTers.<br />

Nah, kalau udah enggak galau dengan cita dan<br />

cinta sendiri, gimana dengan berbagi cita, cinta, dan<br />

ceria? YOTers, pernahkah kalian mendengar quote<br />

“Kebahagiaan adalah kesetiaan, setia atas indahnya<br />

merasa cukup, setia atas indahnya berbagi, setia<br />

atas indahnya ketulusan berbuat baik” dari Tere<br />

Liye? Kebahagiaan yang dibagi itu lebih bermakna<br />

loh YOTers, karena kalau bahagia itu dibagi maka<br />

orang-orang di sekitar kita juga bahagia, dan bahagia<br />

menjadi keadaan lingkungan yang tentunya menjadi<br />

akar dari kebahagiaan-kebahagiaan yang lain. Law<br />

of Attraction dan hukum sebab-akibat berlaku di sini.<br />

Mau bahagia? Kalau YOTers mau cinta, maka YOTers<br />

harus bisa mencintai dan berbagi cinta dengan<br />

sesama, apalagi kepada yang membutuhkan. Kalau<br />

YOTers mau menggapai cita, janganlah egois dan<br />

bantulah orang lain menggapai cita, maka orang lain<br />

juga yang akan membantumu dalam mewujudkan<br />

citamu.<br />

Intinya, yuk berbagi, tidak harus dengan materi, tapi<br />

berbagi cita, cinta, dan ceria. Itu akan mendatangkan<br />

kebahagiaan bagi banyak orang loh. Dalam rangka<br />

berbagi cinta, Young On Top akan mengadakan Love<br />

Donation dengan tema “Share your Love, save their<br />

Life”, berbagi cita, cinta, dan ceria bagi anak-anak<br />

Hemofilia. Join us to share your love YOTers!<br />

Februari 2014

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!