06.02.2018 Views

6

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

SELASA, 6 FEBRUARI 2018<br />

9<br />

Van Dijk Sindir Kane<br />

INGGRIS-M24<br />

Bek termahal dunia asal<br />

Liverpool, Virgil van Dijk, mengkritik<br />

Harry Kane dan Erik Lamela<br />

melakukan diving usai Tottenham<br />

usai bermain imbang melawan<br />

Liverpool semalam.<br />

Kane mencetak gol penalti di<br />

menit ke-95 untuk memberikan satu<br />

angka pada Spurs dan mencetak<br />

gol ke-100 dirinya di Premier<br />

League, usai beberapa menit<br />

sebelumnya gagal sebagai<br />

eksekutor.<br />

Keputusan penalti kedua<br />

kemudian dibuat oleh hakim garis,<br />

usai wasit Jon Moss sebelumnya tak<br />

mempedulikan protes Spurs,<br />

setelah Van Dijk menjatuhkan<br />

Lamela. Namun demikian, pemain<br />

Belanda mengkritik Kane, yang<br />

sepertinya juga berada dalam posisi<br />

offside ketika penalti pertama<br />

diberikan, karena dianggap jatuh<br />

terlalu mudah, dan juga<br />

mempertanyakan insiden Lamela.<br />

"Akan ada banyak perdebatan<br />

apakah itu offside atau tidak,<br />

namun menurut saya itu offside.<br />

Saya juga berpikir bahwa dia<br />

melakukan diving. Anda bisa lihat<br />

dia melakukan itu. Itulah pendapat<br />

saya dan wasit berpikir itu bukan<br />

offside, bukan diving, dan dia<br />

memberi penalti," tutur Van Dijk.<br />

(net)<br />

POCHETTINO: KAMI<br />

JAUH LEBIH BAIK<br />

INGGRIS-M24<br />

Pelatih Tottenham Hotspur Mauricio<br />

Pochettino berkeras, timnya layak<br />

mendapatkan hasil imbang 2-2<br />

melawan Liverpool, karena mereka<br />

sudah bermain jauh lebih baik dari The<br />

Reds di sepanjang laga.<br />

The Lilywhites meraih satu angka<br />

dramatis dalam pertandingan di Anfield<br />

semalam lewat penalti Harry Kane di<br />

menit ke-95, empat menit setelah<br />

Mohamed Salah mencetak gol<br />

keduanya dan membuat Liverpool<br />

kembali unggul.<br />

Spurs sebelumnya gagal dalam<br />

upaya mencetak gol via titik penalti<br />

untuk menyamakan kedudukan,<br />

setelah sepakan mereka dihalau Loris<br />

Karius, dan Pochettino mengakui<br />

bahwa timnya memang layak untuk<br />

meraih satu angka di Anfield seiring<br />

persaingan yang kian ketat di empat<br />

besar klasemen.<br />

"Pertandingan yang begitu luar<br />

biasa untuk ditonton. Saya tenang,<br />

karena saya kira tim bermain begitu<br />

bagus," tuturnya di BBC Sport. "Kami<br />

sendiri merasa seperti kehilangan dua<br />

angka, kami jauh lebih baik daripada<br />

Liverpool."<br />

"Dua situasi yang terjadi memang<br />

layak diberi penalti dan saya tak ingin<br />

mengatakan hal lainnya, itu bukan<br />

sesuatu yang kontroversial. Tidak ada<br />

apa-apa. Kadang banyak orang protes<br />

mengenai wasit, namun ketika mereka<br />

melakukan hal yang benar, kita harus<br />

menyoroti itu," katanya. (net)<br />

ANFIELD-M24<br />

Diwarnai dua penalti kontroversial, laga big match antara<br />

Liverpool melawan Tottenham Hotspur, di Anfield Stadium,<br />

Minggu (4/2) malam berakhir imbang 2-2.<br />

LIVERPOOL (4-3-3)<br />

Karius<br />

Robertson<br />

Lovren<br />

van Dijk<br />

Alexander-Arnold<br />

Can<br />

Milner<br />

(Matip 78')<br />

Salah<br />

Henderson Mane<br />

(Wijnadum 65') (Chamberlain 65')<br />

Kane<br />

Firmino<br />

Eriksen<br />

Alli<br />

Son<br />

(Llorente 92')<br />

L<br />

iverpool sempat dua<br />

kali unggul berkat<br />

brace yang dicetak<br />

Mohamed Salah pada<br />

menit ke-7 dan 90+1.<br />

Namun Spurs berhasil<br />

membalas melalui<br />

Victor Wanyama di<br />

menit 80 dan penalti kontroversial Harry<br />

Kane menit 90+4. Spurs sebenarnya<br />

bisa unggul andai Kane bisa<br />

mengkonversi penalti kontroversial<br />

pertama di menit 84<br />

menjadi gol. Namun sepakan<br />

penyerang Inggris yang<br />

mengarahkan bola tepat ke<br />

tengah berhasil di block penjaga<br />

gawang Liverpool, Loris Karius.<br />

Dier<br />

Dembele<br />

(Wanyama 79')<br />

Trippier<br />

Sanchez<br />

(Lamela 71')<br />

Vertonghen<br />

Davies<br />

Lloris<br />

TOTTENHAM (4-2-3-1)<br />

Hasil ini membuat<br />

posisi kedua tim tak<br />

berubah di klasemen<br />

Premier League.<br />

Hingga pekan ke 26,<br />

Liverpool masih<br />

berada di posisi 3<br />

klasemen dengan 51<br />

poin dan Spurs<br />

berada di posisi 5<br />

dengan 48 poin.<br />

Seusai laga, Pelatih<br />

Liverpool, Jurgen<br />

Klopp mengaku sama<br />

sekali tak bisa<br />

memahami keputusan<br />

wasit yang memberikan<br />

penalti kedua<br />

bagi Tottenham.<br />

Kontroversi terjadi saat di menit 87<br />

Moss memutuskan memberikan penalti<br />

pada Spurs. Pelanggaran itu diberikan<br />

setelah Harry Kane dianggap dijatuhkan<br />

oleh Loris Karius. Padahal dalam tayangan<br />

ulang, terlihat sebelum masuk kotak<br />

penalti, Kane berada dalam posisi offside.<br />

Kemudian di menit 94 Spurs juga kembali<br />

mendapat penalti. Awalnya Moss tidak<br />

melihat Virgil Van Dijk melakukan pelanggaran<br />

pada Erik Lamela. Namun setelah<br />

bola berada di tengah lapangan, asisten<br />

wasit mengatakan bahwa Van Dijk<br />

melanggar Lamela.<br />

Dalam tayangan ulang, terlihat bahwa<br />

Van Dijk sebenarnya menarik kakinya saat<br />

akan menendang bola. Namun Lamela<br />

kemudian melompat dan terjatuh seolaholah<br />

sudah ditendang dengan kencang<br />

oleh bek asal Belanda itu. Insiden inilah<br />

yang membuat Klopp gagal paham.<br />

"Ada begitu banyak situasi untuk<br />

dibicarakan namun keputusan-keputusan<br />

wasit memutuskan permainan jadi saya<br />

tidak bisa tidak membicarakannya,"<br />

katanya kepada BBC Sport.<br />

"Saya tidak mengerti salah satu dari<br />

situasi penalti itu. Yang pertama adalah<br />

offside dan yang kedua, saya sudah tahu<br />

apa yang akan dikatakan wasit dan<br />

asistennya," ketus Klopp.<br />

"Ada sentuhan, sedikit sentuhan. Tapi<br />

Lamela telah melompat kepadanya (Van<br />

Dijk) dan ingin menyentuh dan untuk<br />

jatuh. Jika wasit terus bermain pada<br />

tingkat itu maka baiklah, tapi di babak<br />

pertama ia tidak memberikan pelanggaran<br />

(yang dilakukan pemain-pemain Spurs).<br />

Kemudian untuk sentuhan paling lembut<br />

dari keseluruhan permainan ia memutuskan<br />

itu adalah sebuah pelanggaran. Kami<br />

saling menimbulkan masalah," keluhnya.<br />

Selain itu, Klopp juga mengungkapkan<br />

bahwa sang wasit ternyata mengaku<br />

membuat blunder. Hanya saja, tak disebut<br />

pasti di momen yang mana blunder itu<br />

dilakukannya.<br />

"Hasilnya dipengaruhi secara besarbesaran<br />

oleh keputusan-keputusan wasit,<br />

selalu kita harus menerimanya. Pernahkah<br />

Anda mendengar (wasit memberikan<br />

penjelasan terkait keputusan mereka)?"<br />

kata Klopp pada Sky Sports.<br />

"Saya tidak diizinkan masuk ke ruang<br />

(wasit) selama setengah jam setelah<br />

pertandingan. Hal pertama yang<br />

dilakukannya setelah meniup peluit adalah<br />

ia (wasit) mendatangi saya dan<br />

mengatakan ia melakukan kesalahan, jelas<br />

offside, tidak dapat dipercaya. Saya tidak<br />

tahu apa yang mereka (para wasit)<br />

diskusikan," ketusnya. (net)<br />

SALAH CETAK REKOR KLUB<br />

INGGRIS-M24<br />

Mohamed Salah kembali<br />

menunjukkan aksi impresifnya<br />

bersama Liverpool di musim<br />

pertamanya. Salah pun kini<br />

memegang rekor sebagai pemain<br />

Liverpool paling cepat bisa<br />

menembus jumlah 20 gol di<br />

Premier League.<br />

Salah mencetak dua gol saat<br />

Liverpool berjumpa dengan<br />

Tottenham Hotspur di pekan ke-<br />

26 Premier League, Senin (5/2)<br />

dini hari WIB. Gol pertama Salah,<br />

tercatat sebagai gol ke-20 yang<br />

dia cetak untuk The Reds. Salah<br />

mencetaknya dari 25 laga.<br />

Dari catatan Opta, apa yang<br />

ditorehkan oleh Salah membuatnya<br />

jadi pemain Liverpool paling<br />

cepat menembus 20 gol.<br />

Mengalahkan Fernando Torres<br />

dan Daniel Sturridge. Kedua<br />

pemain butuh 27 laga untuk bisa<br />

mencetak 20 gol.<br />

Tidak hanya Torres dan<br />

Sturridge, Salah juga sukses<br />

melewati torehan gol para pemain<br />

legendaris Liverpool lainnya.<br />

Robbie Fowler dan Michael Owen<br />

membutuhkan masing-masing 37<br />

dan 39 laga untuk bisa mencetak<br />

20 gol di Premier League.<br />

Sementara itu, Luis Suarez baru<br />

mampu mencetak 20 gol pada<br />

laga ke-50 bersama The Reds.<br />

Sementara itu, mantan bek<br />

Liverpool, Jamie Carragher<br />

memuji keputusan The Reds<br />

merekrut Mohamed Salah pada<br />

musim panas ini. Carragher<br />

menyebut The Reds telah<br />

melakukan bisnis yang luar biasa<br />

dengan mendatangkan sang<br />

winger ke Anfield.<br />

Carragher sendiri mengaku<br />

takjub dengan dampak yang<br />

diberikan Salah kepada tim asal<br />

Merseyside tersebut. "Saya sudah<br />

kehabisan kata-kata untuknya,"<br />

buka Carragher kepada Sky Sports.<br />

"Satu hal yang disayangkan adalah<br />

Manchester City tengah memainkan<br />

musim yang bagus bersama Kevin<br />

De Bruyne. Jika tidak, dia [Salah]<br />

akan otomatis menjadi Pemain<br />

terbaik EPL musim ini."<br />

"Saya sudah mengatakan<br />

beberapa minggu yang lalu<br />

bahwa dia adalah salah satu<br />

pembelian terbaik klub ini jika<br />

melihat dampak yang ia berikan<br />

untuk klub. Dia sudah mencetak<br />

21 gol dan anda semua harus<br />

ingat bahwa dia bukanlah<br />

seorang penyerang," tandas<br />

legenda Liverpool tersebut. (net)<br />

HASIL<br />

PERTANDINGAN<br />

8 FEBRUARI 2018<br />

PREMIER LEAGUE<br />

C PALACE 1 - 1 NEWCASTLE<br />

LIVERPOOL 2 - 2 TOTTENHAM<br />

SERIE A<br />

VERONA 0 - 1 AS ROMA<br />

CAGLIARI 2 - 0 SPAL<br />

JUVENTUS 7 - 0 SASSOULO<br />

ATALANTA 1 - 0 CHIEVO<br />

BOLOGNA 1 - 2 FIORENTINA<br />

UDINESE 1 - 1 AC MILAN<br />

BENEVENTO 0 - 2 NAPOLI<br />

LA LIGA<br />

GETAFE 0 - 0 LEGANES<br />

ESPANYOL 1 - 1 BARCELONA<br />

GIRONA 2 - 0 BILBAO<br />

ATL MADRID 1 - 0 VALENCIA<br />

BUNDESLIGA<br />

AUSBURG 3 - 0 FRANKFURT<br />

M'GLADBACH 0 - 1 RB LEIPZIG<br />

HAMBURG 1 - 1 HANNOVER<br />

LIGUE 1<br />

RENNES 0 - 1 GUINGAMP<br />

CAEN 3 - 2 NANTES<br />

MONACO 3 - 2 LYON<br />

EREDIVISE<br />

EXCELSIOR 2 - 2 UTRECHT<br />

VENLO 1 - 0 FEYENOORD<br />

AZ ALKMAR 2 - 2 RODA JC<br />

SPARTA 1 - 0 WILLEM II<br />

AJAX 3 - 1 NAC BREDA<br />

iklan<br />

DP14<br />

GATSU I<br />

GATSU II<br />

Jutaan *<br />

Angsuran<br />

4<br />

Jutaan *<br />

: Jl. Gatot Subroto No. 71 B C D E F<br />

: Jl. Gatot Subroto Km 6,2 No. 158/180<br />

Hari Minggu / Libur Show Room Tetap Buka<br />

Tel.<br />

Tel.<br />

*Syarat dan ketentuan berlaku<br />

061 - 4524 322<br />

061 - 8467 228<br />

Medan<br />

Medan

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!