08.10.2018 Views

3-isi

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Panduan Praktikum Biologi laut 2015<br />

4. ZONASI MANGROVE<br />

Hutan mangrove adalah hutan yang tumbuh di muara sungai, daerah<br />

pasang surut atau tepi laut. Tumbuhan mangrove bersifat unik karena<br />

merupakan gabungan dari ciri-ciri tumbuhan yang hidup di darat dan di laut.<br />

Umumnya mangrove mempunyai sistem perakaran yang menonjol yang disebut<br />

akar nafas (pneumatofor). Sistem perakaran ini merupakan suatu cara adaptasi<br />

terhadap keadaan tanah yang miskin oksigen atau bahkan anaerob. Backer dan<br />

Vander Brink (1968) menyatakan tumbuhan penyusun mangrove meliputi<br />

genera Rhizophora, Bruguiera, Ceriop, Sonneratia, Aegiceros, Lumnitzera,<br />

Aerostichum, Acanthus, Avicennia, Xylocarpus, Heritiera, Carbera dan Nypa.<br />

Secara umum zonasi mangrove daerah Indo-Pasifik mulai dari tepi laut<br />

kedaratan yaitu zona Avicennia yang berasosiasi dengan Sonneratia, tumbuh di<br />

daerah yang senantiasa basah. Zona Rhizophora tersusun pada daerah yang<br />

tergenang pada pasang-naik sampai batas pasang tertinggi. Zona berikutnya<br />

adalah zona Bruguiera yang tumbuh pada daerah pasang tertinggi saat bulan<br />

purnama. Zona terakhir adalah zona Ceriops, suatu asosiasi semak. Zona<br />

Ceriops tidak selalu ada dan sering berasosiasi dengan pohon-pohon zona<br />

Bruguiera (Nybakken, 1988).<br />

11<br />

Pendahuluan

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!