19.03.2020 Views

Tektonik_Lempeng (1)

Geology

Geology

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Tektonik Lempeng 2014

ketinggian puncaknya masing-masing 4205 dan 4170 meter. Dasarnya terletak pada dasar

samudra yang dalamnya 5000 meter, sehingga dengan demikian apabila diukur dari kakinya,

maka ketinggiannya mencapai 9000 meter. Dan ini adalah lebih tinggi dari gunung tertinggi di

darat yaitu Mt.Everest di Pegunungan Himalaya. Mauna Loa dengan ketinggian seperti itu

merupakan tumpukan lava dari berulang kali erupsi sejak 750.000 tahun yang lalu.

3. Erupsi rekahan: Tipe erupsi ini banyak dijumpai di wilayah lantai samudra. Rekahan terjadi

sebagai akibat dari proses pemisahan pada litosfir, atau interaksi divergen lempeng litosfir,

dengan ukuran panjang hingga beberapa puluh kilometer. Contoh klasik erupsi rekahan seperti

ini dijumpai di Iceland yang terletak tepat diatas punggung-tengah-Samudra Atlantik. Lava yang

keluar dari rekahan seperti ini bersifat sangat encer, akan menyebar ke-kedua arah dari rekahan

dengan laju kecepatan hampir 20 kiliometer/jam. Urut-urutan keluarnya lava akan membentuk

suatu dataran yang kadang tinggi dan disebut dataran basalt (plateau basalt) , atau

“flood basalt”.

Erupsi Sentral

Erupsi Rekahan

Gambar 5-21. Tipe erupsi sentral (kiri) dan tipe erupsi rekahan (kanan)

Sepanjang sejarah geologi barangkali erupsi rekahan yang berlangsung secara berulang-ulang

dan menghasilkan aliran basalt dalam jumlah yang sangat banyak mungkin hanya terjadi

ditempat-tempat tertentu di muka Bumi. Sebagai contoh adalah “Dataran Deccan” yang

terdapat di bagian Baratlaut Jazirah India. Kemudian di wilayah dataran Columbia di Negara

Bagian Washington dan Oregon hingga ke Idaho. Dalam ukuran yang agak kecil dataran basalt

juga dijumpai di selatan Vietnam, diutara Columbia Inggris dan Patagonia. Demikian pula dalam

ukuran yang lebih kecil dan berumur lebih muda adalah di Afrika Selatan, Siberia Tengah,

Abyssinia, beberapa tempat di amerika Utara dan Selatan. Di Amerika Keweenawan Basalt,

92 Copyright@2014 by Djauhari Noor

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!