02.07.2013 Views

restoran(Jilid 2).Edt.indd OK.indd

restoran(Jilid 2).Edt.indd OK.indd

restoran(Jilid 2).Edt.indd OK.indd

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

G. Penyajian Nasi dan Mie<br />

216<br />

Teknik penyajian dan nasi uduk:<br />

1. Nasi Kuning<br />

Dihidangkan di atas tampah atau piring yang dialasi daun pisang yang<br />

dibentuk (samir). Nasi dibentuk sesuai dengan selera. Nasi dilengkapi dengan<br />

lauk pauk: daging, ayam, sayuran yang ditempatkan dalam wadah dan diberi<br />

hiasan.<br />

2. Nasi Uduk<br />

Dihidangkan di atas tampah atau piring ceper bulat yang dialasi samir<br />

dan dilengkapi dengan lauk pauk dari daging, ayam, sayuran, kerupuk, telur<br />

dan ditempatkan dalam wadah dan diberi hiasan.<br />

3. Bakmi Goreng<br />

Dihidangkan di atas piring ceper bulat dan dilengkapi dengan hiasan:<br />

ketimun iris, tomat iris dan dadar telur, bawang goreng, kerupuk. Bakmi goreng<br />

bisa disajikan dengan acar di tempat yang terpisah.<br />

4. Bihun Goreng<br />

Dihidangkan di atas piring ceper bulat dan dilengkapi dengan hiasan:<br />

ketimun iris, tomat iris dan dadar telur, bawang goreng, kerupuk. Bihun goreng<br />

bisa disajikan dengan acar di tempat yang terpisah.<br />

H. Pasta, Jenis dan Pengolahan<br />

Pasta adalah makanan olahan yang<br />

digunakan pada masakan Italia, dibuat dari<br />

campuran tepung terigu, air, telur, dan garam<br />

yang membentuk adonan yang bisa dibuat<br />

menjadi berbagai variasi ukuran dan bentuk.<br />

Pasta dijadikan berbagai hidangan setelah<br />

dimasak dengan cara direbus. Di Indonesia,<br />

jenis pasta yang populer misalnya spageti,<br />

makaroni dan lasagna.(Wikipedia, 2008).<br />

Nama pasta berasal dari bahasa Italia Gambar 11.8 Lasagna<br />

”Paste”, disebut paste karena terbuat dari<br />

adonan tepung gandum dan air. Tepung gandum durum sangat dianjurkan dipakai<br />

sebagai bahan utama pembuatan pasta karena di antara tepung gandum yang<br />

lain, durum mempunyai keunikan pada kandungan proteinnya. Adonan yang<br />

dihasilkan sangat tegar dan liat. Pasta yang dihasilkan juga tidak mudah ambyar.<br />

Dalam bahasa Inggris, pasta adalah sebutan untuk berbagai jenis masakan<br />

dengan bahan utama salah satu jenis pasta yang diberi bumbu dan saus. Pasta<br />

berasal dari bahasa Italia ”pasta alimentare” yang berarti adonan bahan makanan.<br />

Dalam arti luas, ”pasta” bisa berarti semua adonan seperti adonan roti, pastry,<br />

atau cake. Dalam bahasa Italia, pasta yang berarti bahan makanan seperti mi<br />

disebut pastasciutta.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!