10.08.2013 Views

booklet aceh barat.pdf - Balai Penelitian Tanah

booklet aceh barat.pdf - Balai Penelitian Tanah

booklet aceh barat.pdf - Balai Penelitian Tanah

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

KATA PENGANTAR<br />

Sesudah diterbitkannya pada tahun 2007 buku yang berjudul<br />

“Panduan Evaluasi Kesesuaian Lahan dengan Contoh Peta Arahan<br />

Penggunaan Lahan Kabupaten Aceh Barat”, yang antara lain berisikan peta<br />

rekomendasi penggunaan lahan di kawasan pantai Kabupaten Aceh Barat<br />

yang terkena dampak Tsunami, pemerintah daerah setempat meminta agar<br />

cakupan peta rekomendasi penggunaan lahan tersebut diperluas ke seluruh<br />

wilayah Kabupaten Aceh Barat. Buku ini dimaksudkan untuk memenuhi<br />

permintaan tersebut.<br />

Kesesuaian lahan dan rekomendasi penggunaan lahan dalam buku<br />

ini memuat data yang telah diperbaharui di wilayah pantai, terutama pada<br />

areal kubah gambut. Wilayah kubah gambut dianalisis dan didelineasi secara<br />

lebih detil terutama berkenaan dengan ketebalan gambutnya; dibedakan<br />

antara gambut tebal (≥ 3 m) yang tidak direkomendasikan untuk pertanian<br />

dan gambut dengan ketebalan < 3 m yang pada umumnya sesuai marginal<br />

untuk pertanian, karena adanya risiko lingkungan bila dialihgunakan dari<br />

hutan. Buku ini juga dilengkapi dengan informasi kesesuaian lahan untuk<br />

berbagai pilihan tanaman pangan yang lebih luas, karena bagi pemerintah<br />

daerah tanaman pangan sama pentingnya dengan tanaman tahunan. Peta ini<br />

dapat digunakan sebagai masukan dalam perencanaan penggunaan lahan<br />

tingkat kabupaten serta memberikan pilihan tanaman yang lebih luas kepada<br />

pengguna lahan.<br />

Buku ini merupakan salah satu hasil kegiatan proyek “Trees,<br />

Resilience and Livelihood Recovery in the Tsunami-affected Coastal Zone of<br />

Aceh and North Sumatra (Indonesia): Rebuilding Green Infrastructure with<br />

Trees People Want” atau disebut juga dengan Proyek ReGrIn. Proyek ini<br />

sebagian besar didanai oleh Uni Eropa melalui Asia Pro-Eco IIB dan<br />

merupakan kemitraan antara World Agroforestry Centre (ICRAF) Asia<br />

Tenggara, <strong>Balai</strong> <strong>Penelitian</strong> <strong>Tanah</strong> (Balitanah), Lembaga Riset Perkebunan<br />

Indonesia (LRPI) dan Universitas Hohenheim, Jerman.<br />

Dr. Ujjwal Pradhan<br />

Regional Coordinator of South East<br />

Asia Regional Research Programme,<br />

World Agroforestry Centre<br />

vi<br />

Prof. Dr. Irsal Las, MS<br />

Kepala <strong>Balai</strong> Besar <strong>Penelitian</strong> dan<br />

Pengembangan Sumberdaya Lahan<br />

Pertanian

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!