07.01.2015 Views

Naskah Khotbah INTEGRASI TEOLOGI DAN ... - SAAT

Naskah Khotbah INTEGRASI TEOLOGI DAN ... - SAAT

Naskah Khotbah INTEGRASI TEOLOGI DAN ... - SAAT

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

288 Veritas: Jurnal Teologi dan Pelayanan<br />

rumahnya dengan kehidupan sebagai seorang Kristen yang sangat<br />

sederhana, namun efeknya luar biasa. Ia membuat tuan rumahnya<br />

percaya kepada Tuhan. Ia mengatakan, “Saya heran kenapa orang yang<br />

begitu kaya mau hadir di tengah-tengah keluarga saya dan mau<br />

menginap, bahkan memberikan kesaksian yang luar biasa.”<br />

Ini penting bagi kita sebagai hamba Tuhan. Kalau jemaat atau orang<br />

Kristen yang biasa, kehidupannya atau life style-nya lebih baik dari kita,<br />

apa yang bisa kita berikan kepada jemaat Apa yang bisa kita berikan<br />

kepada orang-orang Kristen yang ada di sekitar kita ini Apakah kita<br />

akan mengatakan, “Emas dan perak aku punya, tetapi nama Tuhan kita<br />

Yesus Kristus, kuasa-Nya, aku tidak memilikinya”<br />

Firman Tuhan yang kita pelajari hari ini mengingatkan kita bahwa<br />

ada begitu banyak hamba Tuhan yang sudah terlalu, terlalu, materialistis.<br />

Ada yang lebih sibuk di dalam main saham, ada yang lebih sibuk main<br />

dollar, memantau kurs. Emas dan perak mereka miliki. Itulah yang<br />

mereka kumpulkan di dalam pelayanan mereka, tetapi kuasa rohani tidak<br />

ada sama sekali. Bertahun-tahun mereka berkhotbah, bertahun-tahun<br />

mereka melayani Tuhan, tetapi tidak ada efek kuasa rohani sama sekali<br />

di dalam pelayanan mereka. Akhirnya mereka terjerumus ke satu sisi<br />

yang sangat-sangat mengerikan.<br />

Marilah kita kembali kepada firman Tuhan. Belajarlah firman Tuhan.<br />

Pahami teologi sebaik mungkin tetapi jangan lupa, binalah relasi Anda<br />

dengan Tuhan. Jangan sampai kehidupan rohani kita kering. Kita boleh<br />

memiliki pengetahuan teologi yang luar biasa, tetapi harus ditunjang<br />

dengan dimensi rohani yang ada pada diri kita masing-masing. Saya<br />

percaya perkataan kita, khotbah kita, akan menjadi sangat efektif ketika<br />

kita menyampaikannya.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!