09.12.2016 Views

Pearl37

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

01<br />

storge<br />

Storge adalah kasih berdasarkan rasa ketergantungan, seperti kasih<br />

orang tua untuk anaknya. Storge terjadi secara alamiah, karena<br />

ikatan darah dan hubungan kekeluargaan. Kasih ini juga bersyarat,<br />

bukankah demikian? Kita mengasihi bayi yang kita lahirkan melebihi<br />

bayi lainnya di ruangan bayi. Mengapa? Karena bayi tersebut anak<br />

kita sendiri, darah daging kita! Orang tua membesarkan<br />

anak-anaknya dengan harapan nanti di masa tua, anak-anak juga<br />

akan merawat mereka. Bukankah inipun suatu syarat?<br />

02<br />

phileo<br />

Phileo adalah kasih persahabatan, di mana rasa cocok satu sama lain<br />

menjadi dasarnya. Kita memilih teman berdasarkan kecocokan, rasa<br />

diterima, rasa saling memiliki, rasa senang saat berada dekatnya dan<br />

sebagainya. Tentu inipun syarat untuk menjadi sahabat kita, bukan?<br />

03<br />

eros<br />

Eros adalah kasih antara suami dan isteri, yang melibatkan hawa<br />

nafsu dan sifatnya sangat eksklusif. Mungkinkah kita menikahi<br />

seseorang yang kita tidak cintai secara eros? Sepertinya pernikahan<br />

yang terjadi akan sangat menyedihkan! Kita punya syarat tertulis<br />

maupun tak tertulis untuk jodoh kita. Ada beberapa orang yang<br />

mempraktekkan membuat daftar syarat jodohnya dan mendoakannya<br />

rutin. Jika mulai menjalin hubungan dengan seseorang, maka ia akan<br />

melihat daftar tersebut. Sesuaikah calon ini dengan semua yang ia<br />

inginkan untuk seorang pasangan hidup? Ini pun contoh nyata betapa<br />

kita sangat ber-“syarat” saat memilih pasangan hidup!<br />

#037 (Des 2016-Jan 2017) |<br />

TEMA: Love always protects,<br />

trusts, hopes, perseveres.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!