08.12.2017 Views

Sriwijaya Desember 2017

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

84<br />

BUCKET LIST<br />

E<br />

e<br />

Kawasan Kampung China<br />

Kampung China Manado merupakan<br />

kampung yang terletak di tengah pusat<br />

keramaian kota Manado. Disebut kampung<br />

China, karena hampir semua pemukimnya<br />

dan pemilik bangunan adalah orang<br />

Manado etnis Tionghoa. Di Kampung ini<br />

juga terkenal dengan aliran bela diri.<br />

Namun sayangnya, Identitas ini hampir<br />

punah karena tidak dilestarikan dan<br />

dikelola dengan baik. Selain arsitekturnya<br />

yang indah, tempat itu juga terkenal<br />

dengan memiliki satu toko yang berisi<br />

ramuan obat-obatan tradisional China.<br />

d<br />

d<br />

Vihara Buddhayana<br />

Terletak di Kelurahan Kakaskasen II, Kecamatan Tomohon Utara. Selain<br />

sebagai tempat ibadah umat Buddha, Vihara Buddhayana menjadi salah satu<br />

destinasi wisata di Tomohon. Begitu memasuki gerbang vihara, wisatawan akan<br />

disambut dengan jejeran 18 patung Lohan dan Arhats, yang menceritakan 18<br />

jalan Buddha. Di salah satu bagian wihara, dibangun pula Pagoda Ekayana yang<br />

terlihat menjulang tinggi. Pagoda yang terdiri dari delapan tingkat ini dilengkapi<br />

dengan sebuah kolam dan patung naga berwarna keemasan tepat<br />

di depannya.<br />

f<br />

f<br />

Waruga Sawangan<br />

Waruga Sawangan adalah situs peninggalan<br />

sejarah yang telah berubah menjadi<br />

salah satu destinasi wisata. Terletak di<br />

Desa Sawangan, Kecamatan Airmadidi,<br />

Kabupaten Minahasa Utara, Waruga adalah<br />

kubur batu berbentuk kubus, dengan<br />

atap berbentuk segitiga yang menyerupai<br />

bubungan atap rumah saat ini. Orang<br />

yang telah meninggal dunia, diletakkan<br />

dengan posisi menghadap ke utara dan<br />

didudukkan dengan tumit menempel pada<br />

pantat dan kepala mencium lutut. Persis<br />

seperti posisi seorang bayi ketika berada<br />

di dalam kandungan. Hal ini berkaitan<br />

dengan keyakinan masyarakat Minahasa<br />

bahwa orang yang sudah meninggal akan<br />

kembali ke posisi dimana saat dia di dalam<br />

kandungan.<br />

TRIP Guide<br />

<strong>Sriwijaya</strong> Air dan NAM Air layani<br />

penerbangan dari/ke Manado<br />

melalui Ternate, Sorong, dan Ambon.<br />

EDISI 82 | DESEMBER <strong>2017</strong> |

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!