29.09.2016 Views

JPCC ALIVE October 2016

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

dan apabila diperlukan kita dapat memberikan intervensi<br />

yang akan membantu mereka pada saat yang tepat.<br />

Beberapa tahun yang lalu saya mengikuti program D-1<br />

(diploma 1 tahun) untuk anak-anak berkebutuhan khusus<br />

(special needs). Dari program tersebut saya diajarkan<br />

tentang betapa pentingnya satu tahun pertama di<br />

awal kehidupan anak-anak. Dan bahwa intervensi yang<br />

efektif untuk anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus<br />

adalah pada saat mereka berusia 0-3 tahun.<br />

Saya ingat banyak orangtua yang memiliki anak berkebutuhan<br />

khusus mengambil program tersebut karena<br />

mereka ingin memperlengkapi diri dengan pengetahuan<br />

tentang kondisi yang dimiliki oleh anak-anak mereka.<br />

Oleh karena itu, kita harus memberi perhatian yang<br />

seksama terhadap tumbuh kembang anak-anak kita di<br />

masa 0-3 tahun dan memperlengkapi diri kita dengan<br />

pengetahuan tentang apa saja yang harus mereka capai<br />

pada masa tersebut.<br />

Dan apabila Anda menemukan keterlambatan dalam<br />

tumbuh kembang anak-anak, konsultasikan hal tersebut<br />

de ngan ahli tumbuh kembang anak. Jika memang anak<br />

Anda membutuhkan intervensi, jangan menunda barang<br />

sedetik pun. Penerimaan Anda akan kondisi anak Anda<br />

akan sangat menentukan sikap Anda dalam menghadapinya.<br />

Ketika Anda menyikapinya dengan benar, maka<br />

Anda sedang menyelamatkan masa depan anak Anda.<br />

“Denial” (penyangkalan) adalah reaksi umum yang pertama-tama<br />

ditunjukkan oleh orangtua ketika mereka<br />

mendapati bahwa anak mereka memiliki kondisi tertentu<br />

dalam spektrum kebutuhan khusus (special needs).<br />

Semakin cepat Anda keluar dari penyangkalan ini, maka<br />

akan semakin cepat Anda menyelamatkan Anak Anda.<br />

PEMBANGUNAN KARAKTER<br />

Pembangunan karakter anak dimulai dari rumah. Kejujuran,<br />

integritas, tidak mudah menyerah, adalah hal-hal<br />

yang tidak mereka pelajari di sekolah. Karakter tidak<br />

dapat diajarkan tetapi hanya akan terbangun dalam diri<br />

anak-anak apabila kita secara sengaja (intentionally)<br />

membangunnya.<br />

Modelling adalah cara yang paling efisien dalam<br />

pembangunan karakter dalam diri anak-anak. Kita<br />

akan mengajarkan anak-anak tentang kejujuran<br />

pada saat kita berkata dan berlaku jujur dalam keseharian,<br />

misalnya jujur mengakui pada kita melakukan<br />

kesalahan. Kita menunjukkan apa artinya integritas<br />

pada saat anak-anak melihat bahwa apa yang<br />

kita lakukan adalah sesuai dengan apa yang kita<br />

katakan. Dan mereka akan tahu apa artinya tidak mudah<br />

menyerah pada saat mereka melihat bagaimana<br />

orangtua mereka bertahan di masa-masa sulit.<br />

PEMBENTUKAN PERILAKU<br />

Ada pepatah mengatakan bahwa buah jatuh tak jauh<br />

dari pohonnya. Orang lain dapat menilai orangtua ketika<br />

melihat perilaku anak-anak mereka. Tutur kata, etika,<br />

kesopanan, tata krama yang ditunjukkan oleh anakanak<br />

mencerminkan apa yang mereka dapatkan dari<br />

rumah. Kita tidak hanya mengajarkan anak-anak untuk<br />

pandai berkata-kata tetapi kita bertanggungjawab untuk<br />

melatih mereka berkata-kata dengan baik dan benar.<br />

Salah satu hal yang sering dikhawatirkan oleh orangtua<br />

adalah tentang pergaulan anak-anak. Kita tentunya tidak<br />

ingin anak-anak terpengaruh oleh kebiasaan yang<br />

tidak baik yang ditunjukkan oleh teman-teman mereka.<br />

Satu-satunya cara untuk melindungi mereka adalah<br />

dengan menjadikan diri kita sebagai pengaruh yang paling<br />

besar dalam kehidupan mereka, sehingga apapun<br />

pengaruh dari luar tidak cukup kuat untuk memberi<br />

dampak yang berarti bagi anak-anak.<br />

“Kamu adalah terang dunia. Kota yang terletak di atas<br />

gunung tidak mungkin tersembunyi. Lagipula orang tidak<br />

menyalakan pelita lalu meletakkannya di bawah<br />

gantang, melainkan di atas kaki dian sehingga menerangi<br />

semua orang di dalam rumah itu. Demikianlah<br />

hendak nya terangmu bercahaya di depan orang, supaya<br />

mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan<br />

Bapamu yang di sorga.” (Matius 5:14-16 TB)<br />

Parents, Tuhan memanggil kita untuk menjadi terang<br />

bagi dunia, memberi pengaruh di mana kita dibutuhkan,<br />

pertama-tama bagi rumah (keluarga) kita, dan<br />

kemudian bagi dunia. Akan tetapi kita juga harus memantau<br />

perkembangan jiwa dan kerohanian mereka.<br />

Menjadi ayah dan ibu yang berpengetahuan adalah sebuah<br />

keharusan. Pengasuhan dan perhatian yang kita<br />

berikan kepada anak-anak seharusnya disertai dengan<br />

pengetahuan yang benar dan memadai sehingga kita<br />

dapat memantau tumbuh kembang mereka dengan<br />

baik, dan apabila diperlukan kita dapat memberikan<br />

intervensi yang akan membantu mereka pada saat<br />

yang tepat.<br />

39<br />

OCT / 16

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!