02.07.2013 Views

IPA (Elok)

IPA (Elok)

IPA (Elok)

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Bersama teman-temanmu,<br />

identifikasilah pencemaran<br />

yang terjadi di sekitarmu.<br />

Laporkan dalam bentuk<br />

tabel. Amati dan laporkan<br />

dengan cermat, sumbersumber<br />

pencemaran yang<br />

kamu temukan. Amati dan<br />

catat pula akibat yang<br />

ditimbulkan.<br />

Gambar 13.20<br />

Patung mengalami<br />

pelapukan mekanik.<br />

(Sumber: www.erabaru.or.id)<br />

264<br />

Dampak yang disebabkan oleh pencemaran air, antara lain:<br />

1) air tidak dapat digunakan secara optimal, baik untuk<br />

keperluan rumah tangga, pertanian, maupun industri,<br />

2) penyebab timbulnya berbagai penyakit, misalnya<br />

demam berdarah, malaria, diare, kholera, disentri, dan<br />

cacingan.<br />

c. Pencemaran udara<br />

Udara bersih dan kering, tersusun dari komponen utama,<br />

yaitu nitrogen ± 78%, oksigen ± 21%, argon ± 0,9%, dan<br />

karbon dioksida ± 0,03%. Udara disebut tercemar jika<br />

terdapat bahan atau zat-zat asing sehingga komposisi<br />

udara berubah dari keadaan normalnya.<br />

Bahan pencemar udara ada yang berasal dari alam, misalnya<br />

debu dan gas pembusukan sampah organik. Selain itu,<br />

bahan pencemar udara juga berasal dari faktor antropogenik<br />

(kegiatan manusia), misalnya pembakaran bahan bakar<br />

minyak (BBM) dan pemakaian zat kimia. Di antara komponen<br />

pencemar udara yang paling banyak berpengaruh adalah<br />

karbon monoksida, nitrogen oksida, belerang oksida, dan<br />

hidrokarbon.<br />

Dampak yang disebabkan oleh pencemaran udara, antara<br />

lain gangguan fungsi jantung, paru-paru, sakit kepala, sulit<br />

bernafas, dan pingsan, bahkan kanker dan kematian.<br />

2. Pelapukan dan pengikisan<br />

Pelapukan menyebabkan berbagai batuan, logam, dan<br />

benda-benda lain berubah warna, komposisi, atau bentuknya.<br />

Pelapukan merupakan proses hancurnya suatu benda<br />

menjadi bagian-bagian yang lebih kecil.<br />

Berdasarkan penyebabnya, pelapukan dibedakan<br />

menjadi tiga yaitu pelapukan mekanik, organik, dan kimiawi.<br />

a. Pelapukan mekanik<br />

Pelapukan mekanik adalah<br />

pelapukan yang disebabkan<br />

oleh perubahan suhu atau<br />

tekanan. Misalnya, pada<br />

siang hari yang sangat panas<br />

kemudian turun hujan<br />

Mari Belajar <strong>IPA</strong> 3 untuk SMP/MTs Kelas IX

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!