24.06.2013 Views

download - Sekolah Tinggi Theologia Aletheia Lawang

download - Sekolah Tinggi Theologia Aletheia Lawang

download - Sekolah Tinggi Theologia Aletheia Lawang

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

KEBERADAAN ISRAEL DI KANAAN<br />

Di tengah-tengah trend di atas masih ada para ahli yang berupaya<br />

untuk mempertahankan tradisi Alkitab sebagai sumber bagi penyelidikan<br />

keberadaan dan pendudukan Israel di Kanaan.<br />

Di tengah-tengah berkurangnya pendukung teori penaklukan,<br />

muncul upaya untuk memodifikasi teori penaklukan. K. Lawson Younger,<br />

Jr. berupaya mempertahankan teori penaklukan. Ia menggunakan<br />

‗pendekatan kontekstual‘ dalam upaya memahami kisah penaklukan. 70<br />

Dalam pendekatan ini kisah penaklukan dalam kitab Yosua dibandingkan<br />

dengan kisah-kisah penaklukan Timur Tengah kuna, seperti dari Asyria,<br />

Het dan Mesir. 71 Sebagai hasil studi perbandingan ini Younger, Jr.<br />

menyimpulkan bahwa kisah penaklukan dalam kitab Yosua menggunakan<br />

teknik hiperbola, sehingga tidak ada alasan untuk mempertahankan<br />

bahwa pemaparan kisah Yosua 9-12 sebagai penaklukan total. 72 Istilah<br />

‗seluruh negeri‘ (Yosua 11:16) harus dipahami sebagai suatu hiperbola 73<br />

dan istilah ―seluruh Israel‖ (Yosua 10:29) sebagai suatu sinekdoke<br />

(penyebutan seluruh bagian sebagai pengganti suatu bagian). 74 Younger,<br />

Jr. juga mengungkapkan bahwa penaklukan suatu tempat yang<br />

diungkapkan dapat bersifat sementara (temporal) dan bukannya bersifat<br />

tetap (permanen). 75 Dengan hal-hal tersebut Younger, Jr. berpendapat<br />

bahwa kisah kitab Yosua tidak perlu dipertentangkan dengan kisah dalam<br />

Hakim-hakim. 76 Ia juga mengungkapkan adanya ideologi imperialistik yang<br />

mempengaruhi kisah-kisah penaklukan ini. 77 Younger, Jr. mengungkapkan<br />

bahwa jika pendapatnya tentang adanya ideologi imperalistik ini benar,<br />

maka teori ‗pemberontakan kaum tani‖ (Gottwald) yang menekankan<br />

masyarakat yang egaliter dalam konfrontasinya dengan elit pemerintahan<br />

sistem negara-kota menghadapi kesulitan. 78 Begitu juga pendapat<br />

70 K. Lawson Younger, Jr., Ancient Conquest Accounts. A Study in Ancient Near<br />

Eastern and Biblical History Writing. JSOT Supplement Series 98 (Sheffield: JSOT Press,<br />

1990), 52. Pendekatan kontekstual ini diperolehnya dari W.W. Hallo.<br />

71 Ibid., 61-194.<br />

72 Ibid., 243.<br />

73 Ibid., 244.<br />

74 Ibid., 248.<br />

75 Ibid.<br />

76 Ibid., 246.<br />

77 Ibid., 253.<br />

78 Ibid., 253-4.<br />

41

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!