21.06.2013 Views

April 2011 Liahona - The Church of Jesus Christ of Latter-day Saints

April 2011 Liahona - The Church of Jesus Christ of Latter-day Saints

April 2011 Liahona - The Church of Jesus Christ of Latter-day Saints

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

16 <strong>Liahona</strong><br />

INJIL KLASIK<br />

Kuasa<br />

Memurnikan<br />

DARI GETSEMANI<br />

Oleh Penatua<br />

Bruce R. McConkie<br />

(1915–1985)<br />

Dari Kuorum Dua<br />

Belas Rasul<br />

Bruce R. McConie dilahirkan tanggal 29 Juli<br />

1915, di Michigan, AS. Dia didukung dalam<br />

Dewan Pertama Tujuh Puluh pada tanggal<br />

6 Oktober 1946, dan ditahbiskan sebagai<br />

Rasul pada tanggal 12 Oktober 1972. Dia<br />

meninggal dunia pada tanggal 19 <strong>April</strong><br />

1985, di Salt Lake City, Utah. Ceramah ini<br />

disampaikan dalam konferensi umum<br />

tanggal 6 <strong>April</strong> 1985.<br />

Saya merasa, dan Roh tampaknya setuju,<br />

bahwa ajaran paling penting yang dapat<br />

saya nyatakan, dan kesaksian yang<br />

paling kuat yang dapat saya berikan, adalah<br />

tentang kurban pendamaian Tuhan Yesus<br />

Kristus.<br />

Pendamaian-Nya adalah peristiwa paling<br />

menakjubkan yang pernah atau akan pernah<br />

terjadi dari Penciptaan hingga sepanjang<br />

abad dari suatu kekekalan yang langgeng.<br />

Ini adalah sebuah tindakan luhur kebaikan<br />

dan kasih karunia yang hanya seorang Allah<br />

dapat melaksanakannya. Melaluinya, semua<br />

syarat dan ketentuan dalam rencana kekal<br />

Bapa akan keselamatan menjadi terlaksana.<br />

Melaluinya didatangkan kebakaan dan<br />

kehidupan kekal bagi manusia. Melaluinya,<br />

semua orang diselamatkan dari kematian,<br />

neraka, iblis, dan siksaan kekal.<br />

Dan melaluinya, semua yang percaya dan<br />

menaati Injil mulia Allah, semua yang teguh<br />

dan setia serta mengatasi dunia, semua<br />

yang menderita bagi Kristus dan firman-Nya,<br />

semua yang didera dan disesah dalam perkara<br />

Dia yang empunya kita—semua akan<br />

menjadi seperti Pencipta mereka dan duduk<br />

bersama-Nya di tahkta-Nya serta memerintah<br />

bersama-Nya selama-lamanya dalam kemuliaan<br />

kekal.<br />

Dalam berbicara mengenai hal-hal yang<br />

luar biasa ini, saya akan menggunakan perkataan<br />

saya sendiri, meskipun mungkin Anda<br />

berpikir itu adalah kata-kata dari tulisan suci,<br />

kata-kata yang diucapkan oleh para rasul<br />

dan nabi.<br />

Memang benar kata-kata itu pertama<br />

kali dinyatakan oleh orang lain, namun itu<br />

kini milik saya, karena Roh Kudus Allah<br />

telah memberikan kesaksian kepada saya<br />

bahwa hal itu benar adanya, dan sekarang<br />

seolah-olah Tuhan telah mewahyukannya<br />

kepada saya sejak awal. Karenanya saya<br />

telah mendengar suara-Nya dan mengetahui<br />

firman-Nya.<br />

Di Taman Getsemani<br />

Dua ribu tahun silam, di luar tembok<br />

Yerusalem, ada sebuah taman yang indah,<br />

Getsemani namanya, di mana Yesus dan<br />

sahabat-sahabat karib-Nya biasanya mengasingkan<br />

diri untuk merenung dan berdoa.<br />

Di sanalah Yesus mengajarkan kepada<br />

para murid-Nya ajaran-ajaran kerajaan,<br />

dan mereka semua bersekutu dengan-<br />

Nya yang adalah Bapa kita semua, yang<br />

kepada-Nya mereka melayani dan menjadi<br />

suruhan.<br />

Tempat sakral ini, seperti Eden di mana<br />

Adam tinggal, seperti Sinai yang darinya<br />

Yehova memberikan hukum-hukum-Nya,<br />

seperti Kalvari di mana Putra Allah menyerahkan<br />

nyawa-Nya secara cuma-cuma bagi<br />

banyak orang, di tempat kudus inilah Putra<br />

tak bercela Bapa yang Kekal mengambil bagi<br />

diri-Nya dosa-dosa seluruh umat manusia<br />

dengan syarat pertobatan.<br />

Kita tidak tahu, kita tidak dapat mengatakan,<br />

tidak ada pikiran fana yang dapat<br />

memahami sepenuhnya apa yang Kristus<br />

lakukan di Getsemani.<br />

DETAIL DARI NOT MY WILL, BUT THINE, BE DONE, OLEH HARRY ANDERSON © PACIFIC PRESS PUBLISHING

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!