02.07.2013 Views

seni budaya jilid 2 smk

seni budaya jilid 2 smk

seni budaya jilid 2 smk

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

161<br />

sesuai dengan maksud tertentu. Soedarsono menyatakan bahwa, tari<br />

sebagai ekspresi jiwa manusia yang diaungkapkan dengan gerak-gerak ritmis<br />

yang indah. Dengan demikian pengertian tari secara menyeluruh merupakan<br />

gerak tubuh manusia yang indah diiringi musik ritmis yang memiliki maksud<br />

tertentu.<br />

Dengan demikian dapat diakumulasi bahwa tari adalah gerakgerak<br />

dari seluruh anggota tubuh yang selaras dengan musik, diatur oleh<br />

irama yang sesuai dengan maksud dan tujuan tertentu dalam tari. Di sisi lain<br />

juga dapat diartikan bahwa tari merupakan desakan perasaan manusia di<br />

dalam dirinya untuk mencari ungkapan beberapa gerak ritmis.<br />

Tari juga bisa dikatakan sebagai ungkapan ekspresi perasaan<br />

manusia yang diubah oleh imajinasi dibentuk media gerak sehingga menjadi<br />

wujud gerak simbolis sebagai ungkapan koreografer. Sebagai bentuk latihanlatihan,<br />

tari digunakan untuk mengembangkan kepekaan gerak, rasa, dan<br />

irama seseorang. Oleh sebab itu, tari dapat memperhalus pekerti manusia<br />

yang mempelajarinya.<br />

Untuk memperoleh pengertian tari lebih mendalam, maka<br />

diperlukan informasi tentang unsur tari, aspek tari, dan pendukung tari melalui<br />

sumber media dalam bentuk foto-foto, VCD/DVD serta media lain.<br />

3.2. UNSUR POKOK TARI<br />

3.2.1. GERAK<br />

Kebanyakan manusia dalam kehidupannya sangat mengharap<br />

terjadinya perubahan. Gerak dalam aktivitas manusia menjadi bagian<br />

penting dari manusia yang masih hidup, dinamis, dan sangat mennghayati<br />

dinamika terutama hubungannya dengan kehidupan sehari-hari.<br />

Dalam berbagai peristiwa, manusia hidup berkembang dan bergerak.<br />

Perubahan atas perkembangan dan gerakan yang terjadi sebagai dinamika<br />

manusia menjadi inti adanya perubahan yang diharapkan. Dengan itu<br />

manusia merancang dan mendesain sedemikian rupa untuk perkembangan<br />

dan perubahan yang diinginkan. Faktor keberuntungan dan kehendak yang<br />

kuasa segala yang diinginkan perkembangan dan perubahan atas manusia<br />

menjadi pasrah.<br />

Gerak dalam kehidupan sehari-hari manusia yang kurang menghayati<br />

kehidupan banyak diabaikan. Akan tetapi untuk yang menghayati dinamisasi<br />

gerak menjadi obyek yang banyak dipelajari dan dimaknai agar menjadi<br />

segala sesuatu yang berguna bagi diri maupun masyarakat lain, termasuk<br />

dalam hal ini adalah tari.<br />

Elemen pokok tari adalah gerak. Rudolf Laban pakar tari kreatif<br />

menyatakan bahwa gerak merupakan fungsional dari Body ( gerak bagian<br />

kepala, kaki, tangan, badan), space (ruang gerak yang terdiri dari level, jarak,<br />

atau tingkatan gerak), time (berhubungan dengan durasi gerak, perubahan<br />

sikap, posisi, dan kedudukan), dinamyc (kualitas gerak menyangkut kuat,<br />

lemah, elastis dan penekanan gerakan ).

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!