22.11.2012 Views

Download - Index of

Download - Index of

Download - Index of

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

AKTUAL » UTAMA » HARDWARE » SOFTWARE » PRAKTEK » INTERNET<br />

Graphic Card GeForce4<br />

Para<br />

ster<br />

Kinerja yang sangat tinggi<br />

membuat keluarga GeForce4<br />

(terutama versi Ti4600)<br />

tampil bagaikan monster dihadapan<br />

graphic card lainnya.<br />

Bingung “monster” mana<br />

yang paling baik untuk menemani<br />

Anda? CHIP menguji 8<br />

GeForce4 Ti dan 7 GeForce4<br />

MX untuk membantu Anda<br />

memilih calon graphic card<br />

terbaru Anda.<br />

Foto: Disney-Pixar; K. Satzinger<br />

Setelah cukup lama menjadi pemimpin<br />

di pasar graphic card,<br />

apakah NVIDIA mulai lengah, seperti<br />

yang terjadi dengan 3dfx? Ternyata<br />

tidak. Melihat munculnya banyak pesaing,<br />

NVIDIA tidak mau ketinggalan meluncurkan<br />

produk terbarunya, GeForce4.<br />

Tidak tanggung-tanggung, NVIDIA<br />

langsung menghapus semua card 3D tipe<br />

lamanya, GeForce2 dan 3. Keduanya langsung<br />

digantikan dengan GeForce4 MX dan<br />

Ti. GeForce4 MX menggantikan posisi Ge-<br />

Force2 dan GeForce2 MX400, sementara<br />

itu, GeForce4 Ti menggantikan GeForce3.<br />

Kedua jenis GeForce4 ini, selain menggantikan<br />

produk terdahulu, juga secara<br />

langsung menyerang produk pesaing yang<br />

mulai bermunculan. GeForce4 Ti berusaha<br />

menguasai pasar high-end, sementara<br />

itu, GeForce4 MX menjaga pasar kelas low<br />

dan mid-end.<br />

Sebenarnya masih ada 2 jenis GeForce4<br />

yang tidak diuji oleh CHIP kali ini, yaitu<br />

GeForce4 Ti4200 dan GeForce4 MX420.<br />

Keduanya tidak diuji dengan alasan tertentu.<br />

GeForce4 Ti4200 baru dimiliki oleh<br />

2 produsen saja. Selain itu, posisi harganya<br />

juga masih tidak menentu. Lain halnya<br />

dengan GeForce4 MX420. Card ini memiliki<br />

kinerja yang sangat rendah. CHIP<br />

bahkan tidak dapat menyarankan Anda<br />

untuk membeli card jenis ini.<br />

GeForce4 Ti: Benar-benar monster<br />

Hingga saat ini, CHIP belum menemukan<br />

graphic card lain yang dapat bersaing<br />

dengan GeForce4 Ti4600 dan 4400.<br />

Keduanya memiliki kinerja yang sangat<br />

tinggi. Dalam pengujian ini, CHIP bahkan<br />

terpaksa menggunakan setting yang<br />

lebih berat untuk menguji keduanya.<br />

Selain itu, CHIP juga menggunakan<br />

platform pengujian yang paling tinggi<br />

saat ini berbasis prosesor Intel Pentium 4<br />

2.53 GHz dengan RDRAM. Tujuannya<br />

adalah untuk memperlihatkan perbedaan<br />

kinerja di antara 2 jenis card tersebut. Jika<br />

CHIP hanya menggunakan Pentium 4 1.6<br />

GHz, perbedaan kinerja keduanya hampir<br />

tidak tampak.<br />

Sebenarnya, posisi pasar kedua jenis<br />

GeForce4 Ti (4600 dan 4400) ini agak<br />

aneh. Ti4600 memiliki kinerja yang<br />

terpaut hanya 8% hingga 10% dibandingkan<br />

Ti4600. NVIDIA tidak berhasil menciptakan<br />

perbedaan yang signifikan di antara<br />

keduanya.<br />

Kinerja yang tidak jauh berbeda,<br />

feature yang sama persis, serta posisi<br />

harga yang masih berada dalam kisaran 3<br />

juta rupiah, membuat CHIP menyatukan<br />

keduanya (GeForce4 Ti4600 dan Ti4400)<br />

dalam satu tabel penilaian yang sama.<br />

GeForce4 MX: Hanya merupakan<br />

perbaikan GeForce2<br />

Chipset yang satu ini, sebenarnya lebih<br />

cocok disebut upgrade GeForce2 dengan<br />

perbaikan hardware. NVIDIA memang<br />

memangkas kemampuan card ini, dengan<br />

tidak menyertakan fasilitas Pixel Shader<br />

1.3 yang dimiliki oleh GeForce3.<br />

Keunggulan chipset ini terletak pada<br />

harga, terutama memang mengingat<br />

bahwa ia akan menggantikan GeForce 2.<br />

Kelebihan lainnya adalah suhu operasi<br />

yang rendah, cocok bagi mereka yang<br />

bekerja di ruangan dengan suhu tinggi<br />

atau menginginkan PC-nya sunyi senyap.<br />

Dengan adanya ancaman Xabre dan Radeon,<br />

NVIDIA tampaknya akan memotong<br />

lebih rendah lagi harganya. Karena<br />

penurunan harga ini, kiranya GeForce4<br />

MX bisa menjadi pilihan bagi mereka<br />

yang mempunyai anggaran terbatas.<br />

Baca dan analisa dengan seksama<br />

Hasil pengujian kali ini harus dicermati<br />

dengan seksama. Jangan terburu-buru<br />

mengambil keputusan. Perhatikan hasil<br />

penilaian untuk tiap kategori. Setelah itu,<br />

sesuaikanlah dengan kebutuhan Anda.<br />

Graphic card terbaik menurut CHIP, belum<br />

tentu merupakan pilihan terbaik<br />

untuk Anda. Tanpa dibantu kejelian menganalisa<br />

hasil pengujian ini, Anda dapat<br />

berakhir dengan membeli graphic card<br />

yang tidak sesuai dengan kebutuhan serta<br />

dana yang tersedia.<br />

CHIP hendak mengucapkan terima<br />

kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak<br />

yang telah mendukung terlaksananya<br />

pengujan ini: Intel Indonesia, PT.<br />

Diamondindo, Bhinneka, PT. SME dan<br />

SiS Taiwan (penyedia graphic card pembanding,<br />

yaitu SiS Xabre 400).<br />

CHIP | JULI 2002<br />

87

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!