19.05.2016 Views

BUKU AJAR TEORI KINETIK GAS (FIX)

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Setelah melakukan percobaan mini lab dapat kita simpulkan ada hubungan<br />

kualitatif antara volume dan suhu. Secara proporsional ada hubungan kualitatif<br />

antara suhu dan volume dapat kita selidiki melalui percobaan pada gambar 76 di<br />

bawah ini.<br />

76 a 76b<br />

Gambar 76. Volume udara terjebak 76a. bak es; 76b. bak air mendidih<br />

Percobaan pada gambar 76, menggambarkan keadaan gas (udara) yang<br />

terperangkap dalam gelas tabung yang disumbat oleh penyumbat merkuri. Ketinggian<br />

kolom gas pada gelas tabung disebut volume. Tekanan total yang diberikan pada gas<br />

adalah konstan karena penutup merkuri dan tekanan atmosfer tetap konstan dan garis<br />

merah menunjukkan suhu terukur pada termometer, perhatikan gambar 76a dan 76b.<br />

Gambar 76a menggambarkan keadaan volume udara (gas) yang terjebak saat<br />

gelas tabung dicelupkan dalam bak air es bersuhu 0̊ C atau 273 K. Perhatikan gambar<br />

76b, saat gelas tabung dicelupkan ke bak air mendidih bersuhu 100̊ C atau 373 K<br />

(perhatikan garis merah gambar 76b) ternyata volume gas juga meningkat (perhatikan<br />

penyumbat mecuri gambar 76b).<br />

Eksperimen 76 di atas telah dilakukan oleh Jacques Charles (1746-1823), ia<br />

mampu mengukur pengaruh suhu yang diterapkan pada volume gas, kemudian disebut<br />

Hukum Charles. Untuk meningkatkan pemahaman tentang penyelidikan Hukum Charles<br />

di atas, coba kerjakan LKS 5 di bawah ini bersama kelompokmu.<br />

Buku Ajar Fisika SMA Kelas XI ―Teori Kinetik Gas‖ oleh Hanifah Zakiya<br />

58

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!