02.07.2013 Views

Uji Kompetensi

Uji Kompetensi

Uji Kompetensi

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Latihan 6.5<br />

Rangkuman<br />

Ilmu Pengetahuan Alam untuk Siswa SMP/MTs Kelas VIII<br />

Gaya, Usaha, dan Energi<br />

1. Apa yang dimaksud dengan tekanan, bagaimana hubungan tekanan dengan<br />

gaya dan luas permukaan benda ?<br />

2. Mengapa tanggul di tepi sungai pada bagian bawah dibuat lebih tebal daripada<br />

bagian atas ?<br />

3. Sebutkan contoh peristiwa dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan prinsip<br />

bejana berhubungan!<br />

4. Bagaimana bunyi hukum Pascal ? Berikan contoh alat yang menerapkan hukum<br />

Pascal !<br />

5. Bagaimana bunyi hukum Archimedes? Berikan contoh alat yang menerapkan<br />

hukum Archimides!<br />

• Gaya adalah sesuatu yang berupa tarikan atau dorongan. Perubahan oleh gaya<br />

dapat berupa benda diam menjadi bergerak, benda bergerak menjadi diam, bentuk<br />

dan ukuran benda berubah atau berupa perubahan arah gerak benda.<br />

• Beberapa gaya yang bekerja pada suatu benda dalam satu garis kerja dapat diganti<br />

oleh sebuah gaya yang dinamakan resultan gaya. Besarnya resultan gaya<br />

F R = F 1 + F 2 + F 3 ... + F n<br />

• Berat benda adalah gaya tarik bumi yang bekerja pada benda tersebut. Jadi arah<br />

gaya berat selalu menuju pusat bumi. Berbeda dengan berat benda, massa benda<br />

adalah ukuran banyaknya zat yang terkandung dalam suatu benda. Perbandingan<br />

antara berat dengan massa suatu benda disebut percepatan gravitasi.<br />

• Gaya gesekan adalah gaya yang timbul akibat persentuhan langsung antara<br />

dua permukaan benda dengan arah berlawanan terhadap kecenderungan arah<br />

gerak benda.<br />

• Hukum I Newton berbunyi "Suatu benda yang diam akan tetap diam, dan suatu<br />

benda yang sedang bergerak akan tetap bergerak dengan kecepatan tetap/konstan<br />

pada lintasan lurus kecuali jika ada gaya luar yang bekerja terhadap benda tersebut ".<br />

• Hukum II Newton berbunyi "Benda yang mengalami gaya akan memperoleh percepatan<br />

yang besarnya berbanding lurus dengan besar gaya dan berbanding terbalik dengan<br />

massanya. Secara matematik hukum II Newton dapat dirumuskan F = m a.<br />

• Hukum III Newton berbunyi "Jika suatu gaya melakukan aksi terhadap suatu benda<br />

maka akan timbul gaya reaksi dari benda tersebut dengan arah yang berlawanan".<br />

• Usaha adalah besarnya perpindahan yang dihasilkan oleh suatu gaya. Satuan<br />

usaha dalam SI adalah Joule ( J ). Usaha yang dilakukan gaya itu dinyatakan<br />

sebagai W = F s.<br />

121

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!