02.07.2013 Views

Uji Kompetensi

Uji Kompetensi

Uji Kompetensi

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Beberapa Sistem Organ Manusia<br />

ke jaringan tubuh bagian bawah. Dari organ-organ tersebut, darah akan<br />

kembali ke jantung melalui pembuluh balik (vena). Dekat ke jantung, venavena<br />

tersebut bersatu membentuk vena kava posterior dan vena kava<br />

anterior. Kemudian masuk ke serambi kiri jantung.<br />

Pada sistem peredaran darah manusia, antara darah yang bersih yang<br />

banyak merngandung oksigen dengan darah kotor yang mengandung sisa<br />

metabolisme tidak pernah tercampur. Peredaran darah berfungsi untuk<br />

menjaga agar suhu tubuh tetap. Bagian tubuh yang sedang aktif bekerja<br />

biasanya mengeluarkan panas. Panas ini oleh aliran darah terbawa ke bagian<br />

tubuh yang lebih dingin. Dengan demikian, suhu tubuh manusia konstan<br />

(tetap).<br />

C. Gangguan pada Sistem Peredaran Darah<br />

Gangguan pada sistem peredaran darah dapat berupa kerusakan pada<br />

alat peredaran darah dapat juga berupa kelainan yang merupakan faktor<br />

bawaan. Kita sering mendengar orang terserang darah tinggi atau sampai<br />

dengan stroke. Penyakit darah tinggi seseorang cenderung disebabkan karena<br />

kerusakan pada pembuluh darah yang ditunjang dengan kebiasaan hidup<br />

yang kurang sehat.<br />

Endotelium<br />

Arteri<br />

Kolesterol<br />

Benang fibrin<br />

44 Ilmu Pengetahuan Alam untuk Siswa SMP/MTs Kelas VIII<br />

Keping darah<br />

Endotelium<br />

Gambar 2.30 Penyumbatan pembuluh darah<br />

Sumber : http://www.emc.maricopa.edu/<br />

Timbunan<br />

lemak<br />

Endotelium<br />

Penyempitan pembuluh darah dapat terjadi adanya kerusakan pada<br />

pembuluh darah yang kemudian diperbaiki oleh tubuh. Setelah tertutupi<br />

oleh keping darah dan benang fibrin, endotelium memperbanyak diri, hal ini<br />

membuat adanya celah dengan dinding pembuluh sebelumnya sehingga<br />

kolesterol terjebak dalam celah tersebut. Keberadaan kolesterol akan<br />

memancing semakin banyaknya tumpukan lemak berkumpul dalam celah

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!