02.07.2013 Views

BAMBANG Utoyo

BAMBANG Utoyo

BAMBANG Utoyo

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Kata Pengantar<br />

Selamat, Anda telah berhasil masuk di Kelas XII Sekolah Menengah<br />

Atas. Buku yang sedang Anda baca ini adalah buku Geografi: Membuka<br />

Cakrawala Dunia untuk Kelas XII Program Ilmu Pengetahuan Sosial.<br />

Sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,<br />

Geografi lahir sebagai disiplin ilmu yang senantiasa mengalami<br />

perkembangan dari waktu ke waktu. Geografi merupakan ilmu yang<br />

mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer ditinjau<br />

dari sudut pandang kelingkungan dan kewilayahan dalam konteks<br />

keruangan.<br />

Seiring dengan diberlakukannya otonomi daerah, Geografi<br />

diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan dan<br />

perkembangan suatu wilayah.<br />

Melalui kajian ilmu geografi siswa diharapkan dapat mempelajari<br />

bentang alam yang meliputi fenomena atmosfer, litosfer, hidrosfer, dan<br />

biosfer. Adapun kajian mengenai manusia yang meliputi aspek sosial<br />

dan budaya dipelajari secara khusus dalam antroposfer.<br />

Disiplin ilmu Geografi senantiasa memandang setiap fenomena<br />

di alam dari sudut pandang kelingkungan dan kewilayahan dalam<br />

konteks keruangan. Sesuai dengan konsep pembelajaran kontekstual,<br />

Anda diharapkan dapat melakukan proses pembelajaran Geografi<br />

secara dinamis, aktif, dan kreatif.<br />

Untuk memudahkan Anda dalam melakukan proses pembelajaran<br />

materi Geografi, Anda dapat menggunakan buku Geografi: Membuka<br />

Cakrawala Dunia untuk Kelas XII. Dalam buku ini disajikan berbagai<br />

langkah kegiatan belajar mengenai materi-materi Geografi yang dapat<br />

Anda ikuti secara bertahap sesuai dengan tingkat perkembangan<br />

kognisi siswa. Melalui buku ini, diharapkan dapat membangkitkan<br />

motivasi belajar dan kesiapan membuka diri untuk menerima segala<br />

informasi yang berkaitan dengan pembelajaran ini. Pada akhirnya Anda<br />

harus dapat memahami manfaat belajar yang telah dilakukan.<br />

Akhirnya, semoga buku ini dapat menjadi bagian penting dalam<br />

proses belajar. Kembangkanlah daya, wawasan, dan imajinasi Anda<br />

untuk meningkatkan pemahaman Anda mengenai konsep dan kajian<br />

dalam disiplin ilmu Geografi.<br />

iv<br />

Bandung, Mei 2007<br />

Penerbit

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!