02.07.2013 Views

Tujuan

Tujuan

Tujuan

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

D. MENULIS CERPEN<br />

<strong>Tujuan</strong>:<br />

Setelah pembelajaran ini diharapkan Kalian dapat menulis cerita pendek bertolak dari peristiwa<br />

yang pernah dialami.<br />

Banyak buku yang merekomendasikan bagaimana cara menulis cerpen. Beragam<br />

teknik menulis cerpen ditawarkan. Namun, pada akhirnya, kembali pada bagaimana cara<br />

kita memulainya.<br />

Menulis cerpen dapat dilakukan siapa pun, tidak terkecuali kalian. Menulis cerpen<br />

tidak membutuhkan bakat, karena bakat dapat dilihat setelah ada karya dan bukti nyata.<br />

Kunci menulis cerpen adalah memulainya. Seperti apa pun tulisanmu, tanamkanlah<br />

kebanggaan pada karyamu.<br />

Namun, sebagai bahan perbandingan, beberapa tips ini dapat kalian coba:<br />

(a) sering-seringlah membaca cerpen yang berkualitas. Cerpen-cerpen sejenis ini dapat<br />

kamu temukan di koran atau media massa yang terkenal kredibilitasnya. Selain itu,<br />

cerpen berkualitas pun dapat diketahui dari pengarangnya.<br />

(b) Perhatikan bagaimana para pengarang cerpen berkualitas itu mengembangkan idenya,<br />

tokoh-tokohnya, dialog dalam cerita, serta alur cerita.<br />

(c) Mulailah menulis dari hal terdekat yang kamu rasakan, alami, atau ketahui. Pilihlah<br />

tokoh yang terdekat denganmu, misalnya dirimu sendiri, teman terdekatmu, atau<br />

keluargamu.<br />

(d) Peristiwa yang akan menjadi latar konflik bisa merupakan peristiwa yang kalian alami<br />

sendiri.<br />

(e) Segera tuliskan idemu seadanya saat ini juga, jangan ditunda-tunda. Tuliskanlah ide<br />

tidak beraturan itu sesuai keinginanmu. Suatu hari setelah idemu terkumpul rapikanlah,<br />

buatlah menjadi cerita yang utuh.<br />

Latihan 6.6<br />

Berlatihlah menulis cerpen! Mulailah menulis dari apa yang kamu rasakan!<br />

Jika kamu merasa kesulitan saat memulai, ikutilah langkah-langkah berikut ini:<br />

(a) Pilihlah tokoh yang tepat, deskripsikanlah!<br />

(b) Pilihlah peristiwa yang tepat, deskripsikanlah!<br />

(c) Susunlah peristiwa-peristiwa itu menjadi kisah yang utuh!<br />

(d) Tentukanlah alur yang tepat!<br />

Bab VI Ayo Membaca Buku 107

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!