04.05.2020 Views

9.-PENDIDIKAN-KEWARGANEGARAAN-1.1

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

B. Menanya Alasan Mengapa Diperlukan Ketahanan Nasional

dan Bela Negara

Tahukah Anda tentang negara Yugoslavia? Ya, negara itu sekarang ini

tinggal kenangan. Wilayah itu kini terpecah dalam banyak negara baru,

seperti Bosnia Herzegovina, Kroasia, Serbia, Slovenia, Makedonia, dan

Montenegro. Bahkan Kosovo telah memproklamirkan dirinya sebagai

negara baru meskipun tidak banyak mendapat pengakuan dari negara lain.

Yugoslavia dikenal sebagai negara republik terbesar Semenanjung Balkan.

Merdeka pada tahun 1945 dengan merubah bentuk kerajaan menuju

republik di bawah kepemimpinan Josep Bros Tito. Nama resminya adalah

"Republik Rakyat Federal Yugoslavia" yang berideologi komunis. Namun

sejak tahun 1990-an mulai timbul perpecahan dan perang saudara sampai

tahun 2001. Di antara rentang waktu tersebut, negara-negara bagian mulai

memproklamirkan kemerdekaannya. Tanggal 4 Februari 2003, Republik

Federal Yugoslavia dibentuk ulang menjadi Uni Negara Serbia dan

Montenegro. Dengan ini, berakhirlah perjalanan panjang negara Yugoslavia.

Jadilah sekarang ini negara Yugoslavia tinggal kenangan.

Gambar IX.5 Yugoslavia yang kini terpecah dalam banyak negara.

Mungkinkah dapat terjadi di negara kita?

Sumber: http://kasamago.wordpress.com/2011/04/10/sejarah-yugoslavia/

252

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!