01.12.2014 Views

term of reference - Jurusan Matematika UNNES

term of reference - Jurusan Matematika UNNES

term of reference - Jurusan Matematika UNNES

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Aktivitas 3. Pemberian beasiswa pendidikan kepada mahasiswa kurang beruntung<br />

berupa pembebasan dari seluruh biaya pendidikan dan pemberian tunjangan biaya<br />

hidup (living cost)<br />

1. Latar Belakang<br />

Undang-Undang No 9 Tahun 2009 pasal 46 mengamanatkan bahwa institusi<br />

pendidikan mempunyai kewajiban untuk menjaring dan menerima kelompok masyarakat<br />

kurang beruntung sekurang-kurangnya 20% dari total peserta didik baru. Pasal yang sama<br />

juga mengatur bahwa institusi pendidikan wajib mengalokasikan beasiswa kepada<br />

sekurang-kurangnya 20% dari total peserta didik yang ada. Aturan ini dapat dipastikan<br />

akan mempersulit tata kelola dan manajemen akademik di Unnes apabila tidak direspon<br />

dengan kebijakan internal pro-poor yang memadahi, sementara pada saat yang sama<br />

rencana strategis Unnes 2009 – 2013 mengamanatkan perluasan akses masyarakat terhadap<br />

perguruan tinggi. Tanpa adanya kebijakan internal untuk membantu masyarakat kurang<br />

beruntung agar mampu mengakses pendidikan tinggi dapat dipastikan target strategis<br />

tersebut tidak dapt tercapai.<br />

Selama ini dengan fasilitasi beragam sponsor, Unnes telah memberikan sejumlah<br />

besar beasiswa dan bantuan kepada para mahasiswa. Akan tetapi beasiswa tersebut<br />

diberikan dengan pertimbangan lebih pada potensi akademik. Dengan demikian kelompok<br />

masyarakat kurang beruntung belum tentu dapat menikmati fasilitas tersebut. Selain itu<br />

pemberian beasiswa yang selama ini sudah diberikan oleh Unnes maupun lembaga sponsor<br />

masih sangat terbatas jumlah nominal maupun jumlah mahasiswa yang menerima. Hal ini<br />

terjadi karena keterbatasan dana yang dimiliki Unnes dan juga dana yang diberikan<br />

lembaga sponsor, sehingga dana beasiswa yang diperoleh mahasiswa belum dapat<br />

digunakan untuk mencukupi kebutuhan mahasiswa. Bahkan beasiswa yang dapat<br />

mencukupi seluruh kebutuhan mahasiswa dari awal sampai akhir belum pernah diberikan<br />

kepada mahasiswa. Sehingga bagi sebagian masyarakat yang kurang beruntung tidak akan<br />

dapat mengenyam pendidikan di perguruan tinggi.<br />

Melalui hibah I-MHERE, mulai tahun akademik 2009/2010 mendatang, Unnes<br />

mengembangkan paket beasiswa baru berupa pembebasan seluruh biaya pendidikan dan<br />

ditambah bantuan biaya hidup bagi mahasiswa. Akan tetapi jumlah mahasiswa yang dapat<br />

dijangkau paket program ini sangat kecil. Namun demikian, saat ini tampak adanya<br />

indikasi komitmen kuat Unnes untuk melanjutkan program ini sekaligus mengadopsinya<br />

sebagai salah satu academic policy. Untuk mendukung komitmen ini diperlukan sejumlah<br />

langkah yang ditujukan untuk meyakinkan seluruh komponen Unnes akan pentingnya<br />

program tersebut. Akan tetapi, selama masa antara ini Unnes secara kelembagaan belum<br />

memiliki daya dukung finacial yang memadai. Oleh karena itu Unnes memerlukan<br />

sejumlah langkah strategis guna mengembangkan sumber-sumber dana alternatif dan unitunit<br />

produksi yang memungkinkan bagi para mahasiswa dari kelompok masyarakat kurang<br />

beruntung ini untuk mengembangkan diri dan mendapatkan penghasilanPenjelasan<br />

mengenai akar permasalahan atau potensi yang telah berhasil diidentifikasi pada evaluasi<br />

diri, yang akan diselesaikan atau dikembangkan dengan melaksanakan aktivitas ini. Dalam<br />

penjelasan ini harus disebutkan secara eksplisit pada unit dan/atau program studi mana<br />

masalah-masalah atau potensi tersebut teridentifikasi. Nomor halaman dalam LED di mana<br />

masalah atau potensi tersebut dibahas harus dicantumkan.<br />

RIP PHKI-B Universitas Negeri Semarang<br />

hal.22

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!