02.07.2013 Views

ILMU PENGETAHUAN ALAM untuk Kelas IX SMP/MTs

ILMU PENGETAHUAN ALAM untuk Kelas IX SMP/MTs

ILMU PENGETAHUAN ALAM untuk Kelas IX SMP/MTs

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

pertama kali dimuati. Letak pelat positif dan negatif sangat berdekatan, tetapi<br />

dicegah <strong>untuk</strong> tidak saling menyentuh oleh pemisah yang terbuat dari bahan<br />

penyekat (isolator).<br />

Ketika akumulator dipakai, kumpulan timbal melepaskan elektron-elektron<br />

sehingga pelat positif (timbal dioksida) dan pelat negatif (timbal) keduanya<br />

perlahan-lahan berubah menjadi timbal sulfat lama-kelamaan massa jenisnya<br />

berkurang dan pada massa jenis tertentu akumulator tidak berfungsi lagi.<br />

Agar akumulator dapat befungsi<br />

kembali, akumulator harus diisi<br />

kembali. Untuk itu, kutub (+)<br />

akumulator dihubungkan ke kutub (+)<br />

baterai pengisi (sumber DC) dan kutub<br />

(-) akumulator dihubungkan ke kutub<br />

(-) baterai pengisi, seperti pada gambar<br />

Gambar: 6.20 Pengisian akumulator<br />

berikut.<br />

Hubungan seperti ini menyebabkan arus elektron baterai pengisi berlawanan<br />

dengan arus elektron akumulator sehingga elektron-elektron akumulator ditekan<br />

kembali melalui elemen. Peristiwa ini membalikkan reaksi kimia sehingga pada<br />

pelat-pelat kembali terbentuk timbal dan timbal dioksida. Dengan kata lain, selama<br />

proses pengisian, pelat positif berubah dari timbal sulfat menjadi timbal dioksida,<br />

dan pelat negatif berubah dari timbal sulfat menjadi timbal.<br />

Beda potensial yang dihasilkan sebuah akumulator adalah 2 V. sebuah baterai<br />

mobil (sering disebut aki) terdiri atas enam buah akumulator yang disusun seri,<br />

sehingga beda potensial total adalah 6 x 2V = 12 V. Aki mencatu arus <strong>untuk</strong><br />

menjalankan motor dan komponen-komponen listrik lain sebuah mobil. Aki diisi<br />

kembali oleh sebuah dinamo yang dijalankan oleh mesin mobil.<br />

Empat hal penting yang perlu diperhatikan selama proses pengisian kembali<br />

sebuah aki.<br />

1. Baterai pengisi (sumber DC) yang digunakan harus memiliki beda potensial<br />

yang lebih besar daripada beda potensial aki (12V).<br />

2. Lebih efektif <strong>untuk</strong> mengisi dengan arus kecil dalam selang waktu yang lama<br />

daripada dengan arus besar dalam selang waktu yang singkat. Rheostat<br />

digunakan <strong>untuk</strong> mengatur nilai arus ini.<br />

Listrik Dinamis<br />

Sumber : Ilustrator<br />

173

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!