22.11.2014 Views

Download PDF (8.7 MB) - DhammaCitta

Download PDF (8.7 MB) - DhammaCitta

Download PDF (8.7 MB) - DhammaCitta

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

pertengkaran ini). Maka bila tidak diketemukan lagi solusi, perceraian adalah<br />

jalan yang tidak dapat dikatakan salah. Tetapi, perlu diingat bahwa perceraian<br />

bukanlah izin untuk membenci mantan pasangan. Pasangan yang telah<br />

berpisah seharusnya masih tetap akur dan memiliki rasa kasih sayang,<br />

tentunya bukan kasih sayang antar suami-isteri lagi tetapi kasih sayang antar<br />

teman. Kalau mereka telah mempunyai anak, maka perundingan tentang<br />

perawatan anak seharusnya disepakati. Bila anak tersebut telah dewasa, maka<br />

orang tua juga mempunyai kewajiban menjelaskan permasalahan ini dengan<br />

tidak menimpa semua kesalahan kepada mantan pasangannya. Dengan<br />

demikian, anak tersebut akan mengerti dan tetap memiliki rasa hormat dan<br />

kasih sayang terhadap kedua orangtuanya.<br />

Apakah suami isteri harus menetap dengan orangtua (mertua) ?<br />

Dalam ajaran Buddha, anak berkewajiban merawat orangtua<br />

mereka. Seandainya pasangan si anak tidak setuju, maka ajaran Buddha<br />

mengenai hal ini seharusnya dijelaskan kepadanya. Menelantarkan orangtua<br />

demi pasangan adalah perbuatan yang tercela. Seorang isteri harus pandai<br />

membawa diri di keluarga suaminya, dan sebaliknya. Ia seharusnya<br />

menghormati mertuanya, merawatnya dengan penuh kasih, dan tidak<br />

menganggap mertuanya sebagai beban dan rintangan.<br />

Apakah isteri harus mengikuti semua perkataan suami ?<br />

Seorang isteri yang baik akan mengikuti perkataan suaminya sejauh<br />

perkataan suaminya tidak menimbulkan kerugian. Seorang suami juga<br />

seharusnya mengikuti perkataan isterinya sejauh perkataanya juga tidak<br />

membawa kerugian. Bila terdapat perbedaan pendapat, maka perundingan<br />

seharusnya dilakukan dengan penuh pengertian dan rasa kasih sayang.<br />

Penentuan benar dan salah, tepat atau kurang tepat adalah seharusnya<br />

disesuaikan dengan ajaran Buddha. Keharmonisan dalam pendapat sangat<br />

tergantung pada kesetaraan dalam keyakinan dan kebijaksanaan.<br />

19

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!