02.07.2013 Views

Contoh

Contoh

Contoh

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Padatan sulfur<br />

dilebur, kemudian<br />

disemprotkan ke<br />

dalam tungku<br />

pembakaran.<br />

2. Logam<br />

Padatan sulfur<br />

Pada suhu di atas<br />

1.000 °C, leburan sulfur bertemu dengan<br />

udara kering<br />

S(s) + O 2 (g) → SO 2 (g) ∆H = –297 kJ mol –1<br />

SO 2 yang panas melewati penukar panas yang<br />

menghasilkan uap. Uap yang dihasilkan dapat<br />

digunakan untuk melebur padatan sulfur pada<br />

proses awal.<br />

Sulfur dioksida dioksidasi menjadi sulfur trioksida<br />

dengan adanya katalis vanadium(V) oksida.<br />

2 SO 2 (g) + O 2 (g) 2 SO 3 (g) ∆H = –191 kJ mol –1<br />

asam sulfat<br />

pekat<br />

Sumber: Chemistry (Ann and Patrick), 2000<br />

Sebagian besar unsur-unsur kimia merupakan logam, seperti besi,<br />

aluminium, dan timah. Apakah kegunaan dari logam? Bagaimanakah cara<br />

mendapatkannya?<br />

a. Kegunaan Logam<br />

Besi adalah logam yang paling banyak kegunaannya. Besi banyak<br />

digunakan untuk membuat baja. Baja yang dihasilkan sering digunakan untuk<br />

membuat mainan anak, perkakas dapur, industri kendaraan, konstruksi<br />

bangunan, jembatan, dan rel kereta api. Ada juga baja yang digunakan untuk<br />

membuat gunting, obeng, kunci, sendok, dan panci. Baja yang digunakan<br />

untuk membuat perkakas-perkakas tersebut adalah baja tahan karat. Pernah<br />

mendengar stainless steel? Stainless steel merupakan paduan antara besi,<br />

kromium (14–18 %) dan nikel (7–9 %). Sifatnya yang keras dan liat membuat<br />

stainles steel digunakan untuk membuat senjata dan kawat.<br />

Aluminium digunakan sebagai bahan baku pembuatan bak truk,<br />

komponen kendaraan bermotor, badan pesawat terbang, kusen pintu dan<br />

jendela. Benda lain yang memanfaatkan aluminium, di antaranya kemasan<br />

berbagai jenis produk makanan, kabel listrik, perabotan rumah tangga, dan<br />

barang kerajinan.<br />

Selain dalam bentuk logam, aluminium juga banyak digunakan dalam<br />

bentuk senyawanya, misalnya tawas dan alumina. Tawas yang memiliki<br />

rumus kimia KSO Al (SO ) .24H O digunakan sebagai penjernih pada<br />

4 2 4 3 2<br />

pengolahan air minum. Bagaimana dengan alumina? Senyawa yang memiliki<br />

rumus kimia Al O ini terdapat dalam dua bentuk, yaitu alfa-alumina dan<br />

2 3<br />

gama-alumina. Gama-alumina diperoleh dari pemanasan Al(OH) pada suhu<br />

3<br />

di bawah 500 °C, sedangkan alfa-alumina diperoleh dari pemanasan Al(OH) 3<br />

pada suhu di atas 1.000 °C. Gama-alumina digunakan sebagai bahan baku<br />

pembuatan aluminium, pasta gigi, keramik, dan gelas. Adapun alfa-alumina<br />

yang dapat ditemukan di alam sebagai korundum digunakan untuk ampelas<br />

atau gerinda. Beberapa jenis batu mulia, seperti rubi, safir, dan topaz<br />

merupakan alfa-alumina yang mengandung senyawa unsur logam transisi<br />

yang memberi warna pada batu tersebut. Rubi berwarna merah karena<br />

mengandung senyawa kromium(III), safir berwarna biru karena<br />

mengandung senyawa besi(II), besi(III), dan titan(IV), sedangkan topaz<br />

berwarna kuning karena mengandung besi(III).<br />

SO 3 melewati penyaring, kemudian<br />

disemprotkan asam sulfat pekat<br />

sehingga menghasilkan larutan yang<br />

dinamakan oleum.<br />

SO 3 (g) + H 2 SO 4 (l) → H 2 S 2 O 7 (l)<br />

Oleum, untuk menghasilkan asam<br />

sulfat pekat (98% H 2 SO 4 ) oleum<br />

dilarutkan dalam air.<br />

H 2 S 2 O 7 (l) + H 2 O(l) → 2 H 2 SO 4 (l)<br />

Gambar 3.20<br />

Pembuatan asam sufat melalui<br />

proses kontak<br />

Sumber: Chemistry for You, 2001<br />

Gambar 3.21<br />

Penggunaan stainless steel<br />

pada peralatan bedah<br />

Kimia Unsur 65

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!