02.07.2013 Views

Kata Kunci

Kata Kunci

Kata Kunci

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Sifat yang dihasilkan oleh interaksi gen yang saling melengkapi dan<br />

bekerja sama ini dinamakan dengan komplementer. Ketidakhadiran sifat<br />

dominan pada suatu pasangan gen tidak akan memunculkan sifat fenotipe<br />

dan hanya akan muncul apabila hadir bersama-sama dalam pasangan gen<br />

dominannya.<br />

3. Pautan dan Pindah Silang<br />

Gen berpautan merupakan gen-gen yang terletak pada kromosom yang<br />

sama. Adapun pindah silang merupakan proses pertukaran segmen dari<br />

kromatid-kromatid dari sepasang kromosom homolog. Hal ini terjadi dalam<br />

proses pembelahan meiosis. Pada fase meiosis apakah hal ini terjadi?<br />

a. Pautan<br />

Peristiwa ini pertama kali ditemukan oleh seorang ahli Genetika dan<br />

Embriologi dari Amerika, yakni Thomas Hunt Morgan pada tahun 1910.<br />

Morgan menemukan keanehan pada penelitian mengenai pewarisan sifat<br />

yang diturunkan pada lalat buah (Drosophila melanogaster) (Gambar 5.7).<br />

Perbandingan fenotipe dan genotipe yang ditemukannya ternyata berbeda<br />

dengan apa yang dikemukakan oleh Mendel maupun perbandingan seperti<br />

penyimpangan-penyimpangan hukum Mendel lainnya.<br />

Morgan berulang kali melakukan percobaan terhadap beberapa variasi<br />

sifat yang dimiliki oleh lalat buah ini. Objek penelitian lalat buah dipilih<br />

oleh Morgan dengan beberapa alasan sebagai berikut.<br />

1) Siklus hidupnya pendek (sekitar 10 hari untuk setiap generasi).<br />

2) Sepasang parental dapat menghasilkan beberapa ratus keturunan (seekor<br />

betina bertelur 50–70 butir perhari dengan kemampuan bertelur<br />

maksimum 10 hari).<br />

3) Mudah dipelihara dalam medium yang sederhana.<br />

Selain itu, lalat buah memiliki pasangan gen yang tidak banyak, hanya 4<br />

pasang. Keuntungan ini membuat penelitian Morgan dapat berjalan dengan<br />

baik dan menemukan permasalahan yang dihadapinya.<br />

Seperti kita ketahui, gen yang dapat menurunkan sifat pada organisme<br />

terbungkus dalam suatu paket kromosom. Kromosom ini dapat terlihat<br />

dengan baik pada saat pembelahan. Karena setiap kromosom akan diwariskan<br />

pada generasi selanjutnya melalui proses meiosis maka sifat-sifat yang<br />

terkandung di dalamnya pun akan diwariskan juga pada organisme<br />

selanjutnya. Gen yang membawa suatu sifat ini ternyata dapat berada pada<br />

kromosom yang berbeda atau kromosom yang sama. Pewarisan sifat-sifat<br />

pada kromosom yang berbeda dapat dijelaskan dengan baik melalui hukum<br />

Mendel yang telah kita pelajari.<br />

Masalah yang ditemukan Morgan pada lalat buah (Drosophila melanogaster)<br />

adalah pewarisan sifat yang berada pada satu kromosom. Oleh karena itu,<br />

pada saat meiosis, sifat yang berada dalam gen satu kromosom ini tidak<br />

akan diturunkan secara bebas, melainkan bersama-sama. Proses inilah yang<br />

kita namakan dengan pautan. Jadi, pautan adalah peristiwa gen-gen yang<br />

terletak pada kromosom yang sama tidak dapat memisahkan diri secara<br />

bebas ketika pembelahan meiosis.<br />

Atas penemuannya, pada tahun 1933 Morgan menerima hadiah Nobel<br />

dalam bidang Biologi dan Kedokteran. Pada percobaan tersebut, Morgan<br />

mengawinkan Drosophila betina dengan warna tubuh kelabu (B), sayap<br />

panjang (V) dengan jantan warna tubuh hitam (b), sayap pendek (v). Dari<br />

hasil persilangan tersebut, diperoleh semua F 1 Drosophila memiliki warna<br />

tubuh kelabu dengan sayap panjang (BbVv). Lalu, Morgan melakukan test<br />

cross dengan mengawinkan sesama keturunan F 1 , yaitu BbVv x BbVv.<br />

<strong>Kata</strong> <strong>Kunci</strong><br />

• Pautan<br />

• Kromosom homolog<br />

Sumber: Biology: Exploring Life, 1994<br />

Gambar 5.7<br />

Drosophila melanogaster<br />

merupakan objek penelitian yang<br />

dilakukan T.H. Morgan.<br />

Mengapa digunakan lalat buah?<br />

Pola Pewarisan Sifat Organisme 93

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!