02.07.2013 Views

Kata Kunci

Kata Kunci

Kata Kunci

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Soal Penguasaan Materi 3.1<br />

Kerjakanlah di dalam buku latihan Anda.<br />

1. Sebutkan tipe-tipe kromosom berdasarkan letak<br />

sentromernya.<br />

2. Apakah fungsi dari kromosom?<br />

B Gen<br />

Gen adalah unit bahan genetis. Istilah gen dikemukakan pertama kali<br />

oleh W. Johanssen (1909). Istilah ini sebagai pengganti istilah determinant<br />

factor atau elemen yang dikemukakan oleh Gregor Mendel. Menurut Thomas<br />

Hunt Morgan, gen merupakan materi yang kompak dan mengandung satuan<br />

informasi genetik yang mengatur sifat-sifat menurun, memenuhi lokus suatu<br />

kromosom. Gen mengatur berbagai macam karakter fisik maupun karakter<br />

psikis. Contoh karakter fisik adalah morfologi, anatomi, dan fisiologi.<br />

Sementara itu, contoh karakter psikis adalah pemalu, pemarah, dan pendiam.<br />

1. Letak Gen dalam Kromosom<br />

Gen terdiri atas DNA (deoxyribonucleic acid) yang diselubungi dan diikat<br />

oleh protein sehingga secara kimia DNA adalah unit bahan genetis. Gen<br />

akan diwariskan melalui pembelahan sel.<br />

Gen terletak pada lokus-lokus yang berderet di dalam kromosom. Jarak<br />

lokus ditentukan dari sentromernya, satuannya disebut unit atau millimorgan<br />

(mM). Pada umumnya, kromosom ditemukan dalam keadaan berpasangan.<br />

Pasangan kromosom tersebut dinamakan kromosom homolog. Suatu<br />

kromosom akan berpasangan dengan kromosom lain yang memiliki kesamaan<br />

bentuk, ukuran, maupun jumlah jenis gen yang dikandungnya. Pada pasangan<br />

kromosom homolog terdapat pasangan lokus yang berada dalam satu garis<br />

horizontal yang disebut lokus yang bersesuaian. Gen-gen yang terletak<br />

pada lokus bersesuaian dengan pasangan kromosom homolognya dan memberikan<br />

pengaruh yang berlawanan terhadap sifat yang dikendalikan,<br />

disebut alel.<br />

Penulisan kromosom digambarkan dengan garis vertikal beserta garis<br />

pendek horizontal untuk menunjukkan posisi gen. Simbol gen tersebut<br />

dilambangkan dengan huruf Latin yang berupa huruf kapital atau huruf<br />

kecil, sesuai dengan dominansinya. Sebagai contoh, huruf kapital H berarti<br />

kulit hitam, yang dominan terhadap gen h yang berarti kulit putih. Demikian,<br />

pula dengan sifat lainnya yang dilambangkan dengan huruf lain pula.<br />

Contohnya Aa, Bb, MmHh, AA, dan CC. Perhatikan Gambar 3.6.<br />

Gen-gen pada<br />

lokus yang<br />

bersesuaian<br />

Kromosom homolog<br />

A<br />

B<br />

C<br />

D<br />

a<br />

b<br />

c<br />

d<br />

Gen dominan<br />

M<br />

H<br />

MmHh<br />

m<br />

h<br />

Gen resesif<br />

Bertautan<br />

3. Apakah perbedaan antara kromosom tubuh dan<br />

kromosom kelamin?<br />

4. Seekor hewan memiliki 15 pasang kromosom<br />

homolog, tuliskanlah rumus kromosomnya.<br />

A<br />

B<br />

C<br />

Alel gen<br />

Alel gen<br />

A<br />

B<br />

C<br />

<strong>Kata</strong> <strong>Kunci</strong><br />

• Gen<br />

• Lokus<br />

• Alel<br />

Gambar 3.6<br />

Kromosom digambarkan dengan<br />

garis vertikal. Adapun gen yang<br />

terletak pada kromosom,<br />

digambarkan dengan garis<br />

pendek horizontal.<br />

Substansi Genetik 47

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!