02.07.2013 Views

Untitled

Untitled

Untitled

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Sebagai akibat dari penggunaan faktor-faktor produksi dalam kegiatan<br />

menghasilkan barang dan jasa yang dibutuhkan masyarakat, akan tercipta<br />

aliran pendapatan pada faktor-faktor produksi yang digunakan. Aliran ini<br />

akan menentukan corak distribusi pendapatan dalam masyarakat.<br />

Selanjutnya corak distribusi pendapatan ini akan menentukan corak permintaan<br />

masyarakat atas barang dan jasa. Dengan demikian, aliran-aliran<br />

pendapatan yang berlaku sebagai akibat kegiatan memproduksi barang dan<br />

jasa akan dapat memecahkan persoalan untuk siapakah barang dan jasa<br />

perlu diproduksi?<br />

Adapun aspek-aspek yang dibahas dalam teori mikroekonomi yaitu:<br />

a. Interaksi di Pasar Barang<br />

Aspek ini mengenai kegiatan suatu pasar barang,<br />

misalnya pasar kopi atau pasar karet. Menurut<br />

pandangan mikroekonomi, suatu perekonomian itu<br />

merupakan gabungan dari berbagai jenis pasar,<br />

termasuk barang dagang. Maka untuk mengenal corak<br />

kegiatan suatu perekonomian antara lain perlu<br />

memerhatikan corak operasi suatu pasar barang.<br />

Dalam teori ekonomi, pasar adalah suatu institusi<br />

yang pada umumnya tidak terjadi secara fisik, yang<br />

mempertemukan penjual dan pembeli suatu barang.<br />

Melalui interaksi antara penjual dan pembeli yang<br />

berlaku dalam pasar akan dapat ditentukan tingkat<br />

harga suatu barang dan jumlah barang yang diperjualbelikan.<br />

b. Tingkah Laku Penjual dan Pembeli<br />

Aspek berikut ini adalah tentang tingkah laku<br />

pembeli dan penjual di pasar. Aspek ini bertitik tolak<br />

dari dua asumsi. Asumsi yang pertama adalah para<br />

pembeli dan penjual menjalankan kegiatan ekonomi<br />

secara rasional. Adapun asumsi kedua adalah para<br />

pembeli berusaha memaksimumkan kepuasan yang<br />

mungkin dinikmatinya, sedangkan penjual berusaha<br />

memaksimumkan keuntungan yang akan diperolehnya.<br />

Berdasarkan asumsi tersebut, maka teori mikroekonomi<br />

menunjukkan:<br />

1) bagaimana seorang pembeli menggunakan<br />

sejumlah pendapatan (atau uang) untuk membeli<br />

berbagai jenis barang yang dibutuhkannya,<br />

2) bagiamana seorang penjual (produsen) menentukan<br />

tingkat produksi yang akan dilakukan.<br />

134<br />

Ekonomi X untuk SMA/MA<br />

Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006<br />

Gambar 7.3<br />

Getah karet (latex) merupakan bahan dasar<br />

untuk mendukung kegiatan di pasar karet.<br />

Sumber: Kompas, 4 Agustus 2006<br />

Gambar 7.4<br />

Seorang konsumen (pembeli) baju akan memaksimumkan<br />

kepuasannya dari baju yang<br />

dibelinya.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!