02.07.2013 Views

Untitled

Untitled

Untitled

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

B. Masalah-Masalah yang Dihadapi Pemerintah di<br />

Bidang Ekonomi<br />

Dua masalah ekonomi utama yang dihadapi setiap masyarakat di suatu<br />

negara adalah pengangguran dan inflasi. Kedua masalah ekonomi ini dapat<br />

menyebabkan dampak negatif yang bersifat ekonomi, politik, dan sosial. Untuk<br />

menghindari berbagai dampak negatif yang mungkin timbul berbagai kebijakan<br />

ekonomi perlu dijalankan. Berikut ini masalah-masalah utama yang akan<br />

selalu dihadapi suatu negara.<br />

1. Masalah Pengangguran<br />

Pengangguran adalah suatu keadaan di mana seseorang<br />

yang tergolong dalam angkatan kerja ingin<br />

mendapatkan pekerjaan tetapi belum dapat memperolehnya.<br />

Seseorang yang tidak bekerja tetapi tidak<br />

secara aktif mencari pekerjaan tidak tergolong<br />

pengangguran. Contohnya, ibu rumah tangga yang tidak<br />

ingin bekerja karena ingin mengurus keluarganya tidak<br />

tergolong sebagai pengangguran. Seorang anak<br />

keluarga kaya yang tidak mau bekerja karena gajinya<br />

lebih rendah dari yang diinginkannya juga tidak<br />

tergolong sebagai pengangguran.<br />

Industrialisasi yang melanda negara-negara berkembang<br />

saat ini, selain menciptakan suatu keberhasilan<br />

juga menimbulkan berbagai dampak yang pelik,<br />

yaitu masalah pengangguran dan kesempatan kerja. Tidak hanya negara maju<br />

yang menghadapi masalah pengangguran dan kesempatan kerja, hampir semua<br />

negara di dunia termasuk Indonesia belum mampu menyediakan lapangan<br />

kerja yang cukup memadai. Kurangnya lapangan kerja merupakan masalah<br />

yang harus ditangani dengan sungguh-sungguh oleh pemerintah.<br />

Masalah pengangguran tidak hanya dalam konteks nasional, tetapi dalam<br />

konteks internasional yang memandang negara-negara yang sedang<br />

berkembang sebagai bagian peningkatan independensi (saling ketergantungan)<br />

yang sangat timpang dalam sistem ekonomi dunia. Di negara maju titik berat<br />

strategi pembangunan nampaknya ditekan untuk mengalihkan pertumbuhan<br />

menuju ke usaha-usaha yang menyangkut kualitas hidup. Usaha-usaha tersebut<br />

dimanifestasikan secara prinsip dalam perubahan keadaan lingkungan hidup.<br />

Masalah pengangguran tidak jauh dari masalah kemiskinan. Keduanya selalu<br />

beriringan, karena dampak dari pengangguran adalah kemiskinan. Dengan<br />

demikian problem pengangguran, kemiskinan, dan distribusi pendapatan menjadi<br />

sama-sama penting dalam pembangunan negara. Dengan demikian, tepat sekali<br />

apabila inti pokok sasaran pembangunan berkisar pada pemberantasan<br />

kemiskinan, penciptaan lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan masyarakat<br />

yang diwujudkan dengan pembagian pendapatan secara adil dan merata.<br />

138<br />

Ekonomi X untuk SMA/MA<br />

Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006<br />

Gambar 7.7<br />

Ibu rumah tangga yang tidak ingin bekerja karena<br />

ingin mengurus anaknya bukan termasuk<br />

pengangguran.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!