11.07.2015 Views

c3a7974e-f42b-4d99-a390-6164f495def4

c3a7974e-f42b-4d99-a390-6164f495def4

c3a7974e-f42b-4d99-a390-6164f495def4

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Berbagi Praktik Baik Tata Kelola KesehatanKerjasama Masyarakat dan Puskesmas Tingkatkan Mutu Manajemendan Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak di Puskesmas YosowilangunSituasi sebelum program dilakukanPuskesmas Yosowilangun meripakan salah satu fasilitas kesehatan di KabupatenLumajang yang melayani pemeriksaan dan pengobatan bagi penduduk di 12 desa diwilayah puskemas. Setiap tahun, puskesmas ini melayani sekitar 1.000 ibu hamil.Meskipun termasuk salah satu puskesmas yang sibuk, masyarakat menganggap bahwapelayanan dan fasilitas di Puskesmas Yosowilangun tidak memuaskan. Lingkungankumuh dan kotor, pelayanan yang tidak ramah, antrian yang panjang dan petugassering terlambat merupakan empat masalah yang paling sering dikeluhkan olehmasyarakat.Selain itu, manajemen pelayanan kesehatan ibu dan anak di puskesmas ini belumterstandar sesuai dengan standar prosedur operasional (SOP). Hal ini menyebabkankasus kematian ibu dan bayi masih terus terjadi pada tahun 2011 – 2014. Disampingitu, penjualan dan promosi susu formula juga masih ditemukan di puskemas ini.Meskipun masyarakat banyak mengeluh tentang pelayanan kesehatan di PuskesmasYosowilangun, mereka tidak dapat mengadu secara formal karena tidak adamekanisme pengaduan yang resmi. Petugas puskesmas kurang berkomitmenmemberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Mereka tidak pernah melibatkanmasyarakat dalam program kesehatan puskesmas sehingga pelayanan yang diberikantidak sesuai dengan harapan masyarakat.Namun, situasi ini berubah sejak surat kabar memberitakan buruknya kualitaspelayanan kesehatan di Puskesmas Yosowilangun. Pada akhir Desember 2014, parapetugas puskesmas dan masyarakat yang tergabung dalam Komunitas MasyarakatPeduli Kesehatan (KMPK) sepakat bekerjasama meningkatkan kualitas pelayanankesehatan di Puskesmas Yosowilangun. Sejak saat itu puskesmas melibatkan KMPKuntuk memberikan masukan terhadap perbaikan manajemen puskesmas, termasukHalaman 210

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!