02.07.2013 Views

EKONOMI Kelas X

EKONOMI Kelas X

EKONOMI Kelas X

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

agar angka penyaluran kredit tetap tinggi. Sedangkan dari sisi sumber<br />

pembiayaan lainnya, dibutuhkan pengembangan pasar modal dan lembaga<br />

keuangan nonbank.<br />

2. Masalah Inflasi<br />

Inflasi merupakan gejala kenaikan harga yang<br />

bersifat umum dan terus-menerus. Naiknya harga<br />

beras tidak akan memicu inflasi jika harga<br />

komoditas-komoditas lain tidak naik, dan atau jika<br />

kenaikan harga beras tidak terjadi terus-menerus.<br />

Dari sisi teori ekonomi, gejala inflasi menunjukkan<br />

terjadinya kelebihan permintaan (excess demand)<br />

di tingkat makro. Dalam arti, dari gejala inflasi dapat<br />

disimpulkan bahwa seluruh atau hampir seluruh<br />

industri dalam perekonomian mengalami kelebihan<br />

permintaan. Selain tekanan permintaan, inflasi<br />

dapat terjadi karena dorongan biaya, yaitu<br />

Sumber: Dokumen Penerbit<br />

Gambar 6.9<br />

Perkembangan harga barang-barang di atas<br />

mengindikasikan tingkat inflasi.<br />

kenaikan biaya produksi yang berdampak pada naiknya harga barang<br />

dan jasa.<br />

Perkembangan kondisi perekonomian suatu negara dapat diketahui dari<br />

perkembangan indikator-indikator makroekonominya. Untuk mengetahui<br />

berbagai indikator makroekonomi Indonesia, Anda dapat membuka<br />

beberapa situs seperti www.bappenas.go.id,www.bi.go.id atau www.kadin-<br />

Indonesia.or.id dengan kata kunci ”indikator ekonomi” atau ”laporan<br />

ekonomi”. Rangkumlah hasil pencarian Anda untuk ditambahkan pada buku<br />

catatan Anda.<br />

3. Masalah Pengangguran<br />

Yang dimaksud dengan pengangguran adalah besarnya angkatan<br />

kerja yang ingin dan bersedia bekerja tetapi tidak mendapat pekerjaan<br />

seperti yang diinginkan. Tingkat pengangguran dalam suatu periode<br />

tertentu biasanya dinyatakan dalam persen dari angkatan kerja. Angka<br />

pengangguran yang tinggi akan membawa dampak berkurangnya<br />

kepercayaan masyarakat kepada pemerintah. Secara ekonomi, tingkat<br />

pengangguran yang tinggi menunjukkan bahwa alokasi sumber daya<br />

manusia masih belum efisien karena banyak sumber daya manusia yang<br />

belum terpakai.<br />

Kebijakan Bidang Ekonomi 185

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!