25.03.2020 Views

Permen PU 45 2007

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Pedoman Teknis Pembangunan BGN

BAB III

TAHAPAN PEMBANGUNAN

BANGUNAN GEDUNG NEGARA

A. PERSIAPAN

1. PENYUSUNAN PROGRAM DAN PEMBIAYAAN

Penyusunan program dan pembiayaan pembangunan

adalah merupakan tahap awal proses penyelenggaraan

pembangunan bangunan gedung negara, yang merupakan

kegiatan untuk menentukan program kebutuhan ruang dan

fasilitas bangunan yang diperlukan sesuai dengan tugas

pokok dan fungsi pekerjaan dari instansi yang bersangkutan,

serta penyusunan kebutuhan biaya pembangunan.

a. Penyusunan program dan pembiayaan pembangunan

bangunan gedung negara disusun oleh instansi Pengguna

Anggaran yang memerlukan bangunan gedung negara.

b. Penyusunan kebutuhan program ruang dan bangunan

serta pelaksanaan pembangunan bangunan gedung

negara dilakukan dengan:

1) menentukan kebutuhan luas ruang bangunan yang

akan dibangun, antara lain:

• ruang kerja;

• ruang sirkulasi;

• ruang penyimpanan;

• ruang mekanikal/elektrikal;

• ruang pertemuan;

• ruang ibadah;

• ruang servis (pantry); dan

• ruang-ruang lainnya;

33

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!