05.06.2013 Views

Download - UPN Jatim Repository - "Veteran" Jawa Timur

Download - UPN Jatim Repository - "Veteran" Jawa Timur

Download - UPN Jatim Repository - "Veteran" Jawa Timur

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

dari kuarsa asam atau oksida asam (SiO2), sehingga proses ini disebut<br />

"Proses Asam". Besi kasar yang diolah dalam konvertor ini adalah besi<br />

kasar kelabu yang kaya akan unsur silikon dan rendah fosfor (kandungan<br />

fosfor maksimal adalah 0,1%). Besi kasar yang mengandung fosfor<br />

rendah diambil karena unsur fosfor tidak dapat direduksi dari dalam besi<br />

kasar apabila tidak diikat dengan batu kapur. Di samping itu. fosfor dapat<br />

bereaksi dengan lapisan dapur yang terbuat dari kuarsa asam, reaksi ini<br />

membahayakan atau menghabiskan lapisan konvertor. Oleh karena itu,<br />

sangat menguntungkan apabila besi kasar yang diolah dalam proses ini<br />

adalah besi kasar kelabu yang mengandung silikon sekitar 1,5% - 2%.<br />

47<br />

Dalam proses ini bahan baku dimasukkan dan dikeluarkan<br />

sewaktu konvertor dalam posisi horizontal (kemiringannya sekitar 30°).<br />

Sementara itu, udara diembuskan dalam posisi vertikal atau disebut juga<br />

kedudukan proses.<br />

Dalam konvertor, yang pertama terjadi adalah proses oksidasi<br />

unsur silikon yang menghasilkan oksida silikon. Kemudian diikuti oleh<br />

proses oksidasi unsur fosfor dan mangan yang menghasilkan oksida<br />

fosfor dan oksida mangan, ditandai dengan adanya bunga api yang<br />

berwarna kehijau-hijauan.<br />

Proses oksidasi yang terakhir adalah mengoksidasi karbon.<br />

Proses ini berlangsung disertai dengan suara gemuruh dan nyala api<br />

berwarna putih dengan panjang sekitar 2 meter, kemudian nyala api<br />

mengecil. Sebelum nyala api padam, ditambahkan besi kasar yang<br />

banyak mengandung mangan, kemudian baja cair dituangkan ke dalam<br />

panci-panci tuangan dan dipadatkan dalam bentuk batang-batang baja.<br />

2) Proses Thomas<br />

Proses Thomas adalah suatu proses pembuatan baja yang<br />

dilakukan di dalam konvertor yang bagian dalamnya dilapisi dengan batu<br />

tahan api dari bahan karbonat kalsium dan magnesium karbonat (CaCO3<br />

+ MgCO3 ) yang disebut "dolomit". Proses ini disebut juga proses basa<br />

karena lapisan konvertor terbuat dari dolomit dan hanya mengolah besi<br />

kasar putih yang kaya dengan fosfor (sekitar 1,7 - 2%) dan rnengandung<br />

unsur silikon rendah (sekitar 0,6 - 0,8%). Proses ini makin baik hasilnya<br />

apabila besi kasar yang diolah mengandung unsur silikon yang sangat<br />

rendah.<br />

48

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!