02.07.2013 Views

Dewi - UNS

Dewi - UNS

Dewi - UNS

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

D Menulis Pesan Singkat<br />

Tujuan pembelajaran:<br />

Setelah mempelajari materi pada subbab ini, kamu diharapkan dapat:<br />

1. mencatat pokok-pokok pesan yang akan ditulis,<br />

2. menulis pesan singkat sesuai dengan konteks.<br />

Menulis pesan masih menjadi kebiasaan yang berlangsung ketika kita kesulitan bertemu<br />

orang yang kita cari. Saat ini, menulis pesan dapat dilakukan melalui pengiriman SMS<br />

atau pesan pendek (sandek). Meskipun demikian, meninggalkan pesan pada secarik<br />

kertas pun masih banyak dilakukan karena alasan kepentingan dan keterbatasan waktu.<br />

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menulis pesan adalah sebagai berikut.<br />

1. Jelas, baik nama yang dituju, isi pesan, maupun pengirim pesan.<br />

2. Singkat isinya, tidak bertele-tele.<br />

3. Diletakkan di tempat yang mudah dijangkau oleh pandangan mata penerima. Misalnya,<br />

di depan pintu, di atas meja, di pintu lemari es, maupun di dekat televisi.<br />

Pesan biasanya ditulis dengan kalimat sederhana dengan bahasa yang tidak formal. Hal<br />

ini menandakan bahwa kita dapat menulis pesan tanpa terikat kaidah penulisan yang baku.<br />

Perhatikan penulisan pesan berikut!<br />

1. Buat Vina<br />

Vin, besok kutungu di garis finish, Senayan.<br />

Dari Tina<br />

2. San, sudah siap obornya? Besok malam keliling sama-sama ya!<br />

Kedua pesan tersebut disampaikan karena tidak mendapati orang yang dicari. Pesan<br />

nomor (1) menandakan adanya tantangan adu lari di Senayan. Hal ini ditandai dengan garis<br />

finish. Adapun pesan (2) menanyakan kesiapan Sandra akan obor untuk takbir keliling besok<br />

malam.<br />

Latihan 8.4<br />

1. Tulislah pesan dari ibu kepada Linda untuk mematikan air dan listrik sebelum<br />

berangkat ke sekolah. Ibu Linda masih berbelanja di pasar.<br />

2. Nugi meninggalkan pesan kepada Indro untuk membawa terompet saat malam<br />

tahun baru besok. Dia akan ditunggu di taman kota.<br />

3. Herman sebagai ketua OSIS meminta Riana untuk menulis undangan rapat OSIS.<br />

4. Ibu berpesan kepada ayah agar membeli obat untuk nenek sepulang kerja.<br />

5. Sinta meminta Anita untuk tidak mematikan komputer kerjanya karena ia akan<br />

lembur mengerjakan laporan keuangan.<br />

156 Aktif Berbahasa Indonesia Kelas VII SMP/MTs

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!