02.07.2013 Views

Kata Kunci

Kata Kunci

Kata Kunci

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

7. Diskusikan bersama kelompok Anda hasil percobaan ini. Buatlah<br />

keimpulannya dan presentasikan di depan kelas.<br />

Jawablah pertanyaan berikut untuk menyimpulkan fakta.<br />

1. Berapakah serangga yang Anda peroleh?<br />

2. Jenis serangga apa yang paling banyak Anda peroleh?<br />

9. Filum Chordata<br />

Chordata meliputi sekitar 45.000 jenis hewan yang hidup di hampir semua<br />

jenis lingkungan. Terdapat tiga hal yang membedakan filum Chordata<br />

dengan filum yang lainnya, yaitu dalam hal perkembangannya.<br />

a. Notochord, yaitu suatu tangkai pendukung di bagian dorsal tepatnya<br />

di bawah susunan saraf. Notochord berfungsi sebagai pendukung. Pada<br />

hewan vertebrata semua embrionya memiliki notochord.<br />

b. Tali saraf (nerve cord), yaitu suatu cekungan saraf di bagian atas<br />

notochord.<br />

c. Kantung insang faring (pharyngeal gill pouches).<br />

Chordata dapat dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Chordata yang<br />

bertulang belakang (Chordata Vertebrata) dan Chordata yang tidak bertulang<br />

belakang (Chordata invertebrata). Chordata yang bertulang belakang, yaitu<br />

Vertebrata. Adapun Chordata yang tidak bertulang belakang, antara lain,<br />

Urochordata dan Cephalochordata. Contoh spesies Urochordata adalah<br />

Halocynthya, sedangkan contoh Cephalochordata adalah Branchiostoma.<br />

Pada bagian ini, hanya akan dibahas tentang Chordata Vertebrata.<br />

Hewan bertulang belakang (Vertebrata) adalah kelompok terbesar pada<br />

Chordata, yang terbagi menjadi lima kelas, yaitu kelas Pisces, Amphibia,<br />

Reptilia, Aves, dan Mammalia.<br />

a. Kelas Pisces<br />

Berdasarkan jenis tulang yang membangun rangka tubuhnya, Pisces<br />

(ikan) dikelompokkan menjadi dua kelompok, yaitu ikan bertulang rawan<br />

(Chondrichthyes) dan ikan bertulang sejati (Osteichthyes).<br />

1) Ikan bertulang rawan (Chondrichthyes)<br />

Kelas Chondrichtyes memiliki kira-kira 850 spesies ikan. Mereka memiliki<br />

rahang, gigi yang banyak, sirip yang berpasangan, dan rangka dalam yang<br />

terbuat dari tulang rawan. Ikan kelas ini dianggap fosil hidup karena<br />

merupakan keturunan hewan purba yang telah menghuni laut sejak ratusan<br />

juta tahun yang lalu.<br />

Ikan Chondrichthyes memiliki lima sampai tujuh celah insang di kedua<br />

sisi pada faring dan tidak memiliki tutup insang seperti yang biasa ditemukan<br />

pada ikan bertulang sejati. Beberapa jenis ikan bertulang rawan yang sampai<br />

sekarang masih dapat ditemui adalah ikan hiu, ikan pari, dan ikan lamprey<br />

(Gambar 6.27).<br />

a b<br />

Sumber: Biologi: Evolusi, Kepelbagaian, dan Persekitaran, 1995; www.gowallpapers.com<br />

<strong>Kata</strong> <strong>Kunci</strong><br />

• Notochord<br />

• Chondrichthys<br />

• Invertebrata<br />

• Osteichthyes<br />

• Vertebrata<br />

Wawasan<br />

Biologi<br />

Ikan hiu secara periodik<br />

menanggalkan gigi dan<br />

menumbuhkan gigi yang baru.<br />

Selama hidupnya, peristiwa<br />

tersebut dapat terjadi lebih<br />

dari 20.000 kali.<br />

Gambar 6.27<br />

(a) Ikan hiu dan (b) ikan pari<br />

termasuk dalam<br />

Chondrichthyes.<br />

Kingdom Animalia 121

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!