01.11.2020 Views

Modul Perkuliahan Getaran dan Gelombang 2020

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Saat besar gaya hambat maksimum R maks = bv maks < kA,

sistemnya disebut kurang redam (underdampet). Gerakan yang

dihasilkan direpresentasikan oleh kurva a dalam Gambar 3.4.

Gambar 3.4 garfik posisi terhadap waktu untuk (a) osilator

kurang redam (underdampet), (b) osilator redam kritis

(critically damped), dan (c) osilator lewat redam

(overdamped)

Saat nilai b menaik amplitudo osilasi menurun semakin cepat.

Saat b mencapai nilai kritis bc sedemikian sehingga b c /2m = ω 0 ,

sistemnya tidak berosilasi dan disebut redam kritis (critically damped).

Dalam kasus ini, begitu sistemnya dilepas dari posisi diam yang bukan

posisi setimbangnya, maka sistemnya akan mendekati tetapi tidak

melintasi posisi setimbangnya. Grafik posisi terhadap waktu untuk

kasus ini adalah kurva b pada Gambar 3.4.

Bila mediumnnya begitu kental sehingga gaya hambatnya lebih

besar daripada gaya pemulihnya yaitu bila R maks = bv maks > kA dan

b/2m > ω 0 maka sistemnya disebut lewat redam (overdamped). Sekali

lagi sistem yang telah mengalami perpindahan ini saat bebas bergerak

tidak akan berosilasi tetapi hanya kembali keposisi setimbangannya.

Saat redamnya meningkat, selang waktu yang diperlukan oleh sistem

untuk mendekati posisi kesetimbangan juga meningkat, seperti

ditunjukan oleh kurva c dalam Gambar 3.4. Untuk sistem redam kritis

dan sistem lewat redam, tidak terdapat frekuensi sudut ω dan jawaban

Persamaan 3.2 tidak berlaku.

46 Wahyudi, S.Pd, M.Si, dkk/ Modul Perkuliahan Getaran dan Gelombang

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!