25.10.2014 Views

jurnal - KPPU

jurnal - KPPU

jurnal - KPPU

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Verry Iskandar<br />

barang dan/atau jasa. Perlu diciptakan iklim yang kondusif guna mendorong<br />

kesempatan tersebut. Pengembangan dunia usaha sebagai wujud partisipasi<br />

masyarakat dalam pembangunan harus dihindarkan dari terjadinya pemusatan<br />

ekonomi dalam bentuk monopoli yang merugikan masyarakat. Artinya harus<br />

ada persaingan usaha yang sehat diantara para pelaku usaha 22 .<br />

Salah satu usaha untuk menjamin adanya iklim persaingan usaha yang sehat<br />

diantara para pelaku usaha yaitu dengan diberlakukannya UU No. 5/1999.<br />

Substansi Undang-undang ini mengatur tentang larangan praktek monopoli,<br />

persaingan usaha tidak sehat, menjabarkan perbuatan apa saja yang dapat<br />

merusak persaingan usaha melalui monopoli, monopsoni, kartel, oligopoli,<br />

oligopsoni, persengkongkolan, serta menjabarkan suatu komisi independen<br />

yang disebut Komisi Pengawas Persaingan Usaha (<strong>KPPU</strong>). Selain itu, UU<br />

No. 5/ 1999 juga mengatur sanksi dan prosedur penegakan hukum. Tujuan<br />

dari Undang-undang bukan hanya untuk melindungi konsumen atau pelaku<br />

usaha, tetapi dalam jangka panjang justru memelihara proses persaingan itu<br />

sendiri. Undang-undang diharapkan memberikan “level playing field” yang<br />

relatif sama bagi semua pelaku usaha 23 .<br />

Dari berbagai bentuk perusahaan yang hidup di Indonesia, seperti firma,<br />

persekutuan komanditer, koperasi dan lain sebagainya, bentuk badan hukum<br />

berupa Perseroan Terbatas (PT) merupakan bentuk yang paling lazim, bahkan<br />

sering dikatakan bahwa PT merupakan bentuk perusahaan yang dominan.<br />

Dominasi PT tidak hanya terjadi di Indonesia, tetapi juga di Amerika Serikat<br />

dan negara-negara lain. Terkait dengan hal tersebut, Cheeseman 24 menyatakan<br />

“corporations are the most dominant form of business organization in the United<br />

States, generating over 85 percent of the country’s gross business receipts”.<br />

PT sangat menarik minat investor atau penanam modal untuk menanamkan<br />

modalnya, bahkan PT sudah menarik hampir seluruh perhatian dunia<br />

usaha pada tahun-tahun belakangan ini. Hal tersebut dikarenakan adanya<br />

perkembangan hak PT dalam hidup perekonomian di banyak negara.<br />

Dengan dominasi yang besar di Indonesia, PT telah ikut meningkatkan<br />

taraf hidup bangsa Indonesia, baik melalui Penanaman Modal Asing (PMA)<br />

maupun Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN). PT merupakan salah<br />

satu pilar pembangunan perekonomian nasional. PT lebih dipilih sebagai<br />

22 Rachmadi Usman, Hukum Persaingan Usaha di Indonesia, (Jakarta: Gramedia Pustaka Utama,<br />

2004), hal. 7.<br />

23 Ningrum N. Sirait, Op.cit., hal. 10. Kelahiran UU No.5/1999 dimaksudkan untuk memberikan<br />

jaminan kepastian hukum dan perlindungan yang sama kepada setiap pelaku usaha dalam<br />

berusaha, dengan cara mencegah timbulnya praktik-praktik monopoli dan/atau persaingan usaha<br />

yang tidak sehat lainnya dengan harapan dapat menciptakan iklim usaha yang kondusif, dimana<br />

setiap pelaku usaha dapat bersaing secara wajar dan sehat. Lihat juga dalam Racmadi Usman,<br />

Op.cit., hal. 8.<br />

24 Henry R. Cheesman, Business Law (Ethical, International and E-Commerce Environment) Fourth<br />

Edition, (New Jersey: Prentice Hall Inc., 2001), hal 75. sebagaimana dikutip oleh Irna Nurhayati<br />

dalam http://mhugm.wikidot.com/artikel:002 diakses pada tanggal 3 Juli 2009.<br />

JURNAL PERSAINGAN USAHA • Edisi 5 - Tahun 2011<br />

9

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!