06.11.2014 Views

no-02th-viiifebruari-2014

no-02th-viiifebruari-2014

no-02th-viiifebruari-2014

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

NASIONAL<br />

Kunjungan Elsam<br />

MPR Usulkan Keppres Rehabilitasi Umum<br />

Pimpinan MPR akan mengusulkan kepada Presiden untuk mengeluarkan kebijakan (misalnya<br />

dalam bentuk Keputusan Presiden/Keppres) yang memberikan rehabilitasi umum bagi korban<br />

pelanggaran HAM masa lalu.<br />

FOTO-FOTO: HUMAS MPR RI<br />

UNTUK kedua kalinya, Lembaga Studi<br />

dan Advokasi Masyarakat (Elsam)<br />

datang menemui Pimpinan MPR RI.<br />

Setelah pertemuan pada Desember 2013<br />

lalu, Elsam kembali melaporkan<br />

perkembangan terakhir penyelesaian<br />

pelanggaran hak asasi manusia (HAM)<br />

kepada Ketua MPR. Kedatangan enam orang<br />

delegasi Elsam itu dipimpin Direktur<br />

Eksekutif Indriaswati D Saptaningrum. Di<br />

antara mereka, tampak pula mantan Ketua<br />

Komnas HAM Ifdhal Kasim.<br />

Pada pertemuan itu, Indriaswati D.<br />

Saptaningrum, menjelaskan mengenai<br />

perkembangan dalam masalah penyelesaian<br />

pelanggaran HAM pada masa lalu.<br />

“Perkembangan terakhir, pemerintah<br />

berencana mengeluarkan kebijakan untuk<br />

menyelesaikan masalah pelanggaran HAM<br />

pada masa lalu. Kemungkinan akan lahir<br />

kebijakan di tingkat eksekutif. Namun,<br />

realisasinya masih jauh,” kata Indriaswati.<br />

Elsam juga menyebutkan alternatif lain<br />

dalam penyelesaian pelanggaran HAM,<br />

seperti KKR (Komisi Kebenaran dan<br />

Rekonsiliasi) yang sudah terbentuk di<br />

Provinsi Aceh dan Palu. “Dalam persoalan<br />

penyelesaian masalah pelanggaran HAM<br />

masa lalu, kami memang melihat tidak adanya<br />

political will dari pemerintah,” katanya.<br />

Berkaitan dengan masalah itu, Elsam<br />

datang dan mendiskusikan perkembangan<br />

terakhir. “Kami perlu datang meminta<br />

pandangan-pandangan dari Ketua MPR,<br />

serta melihat kemungkinan jalan keluar untuk<br />

memecah kebuntuan,” kata Indriaswati.<br />

Ketua MPR Sidarto Danusubroto kemudian<br />

memberikan pandangannya. Menurut<br />

Sidarto, Pimpinan MPR ikut mencari jalan<br />

keluar dalam penyelesaian pelanggaran hak<br />

asasi manusi (HAM) pada masa lalu.<br />

Bahkan, masalah ini sudah dibahas di tingkat<br />

Pimpinan MPR. Salah satunya, Pimpinan MPR<br />

52 EDISI NO.02/TH.VIII/FEBRUARI <strong>2014</strong>

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!