02.07.2013 Views

Aktivitas Siswa Aktivitas Siswa

Aktivitas Siswa Aktivitas Siswa

Aktivitas Siswa Aktivitas Siswa

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

megalit. Bahan untuk membuat megalit biasanya didatangkan dari<br />

tempat lain.<br />

Bangunan megalit didirikan dengan tujuan untuk digunakan<br />

kebutuhan kelompok, terutama digunakan dalam pemujaan terhadap<br />

roh nenek moyang. Bangunan megalit ini banyak ditemukan hampir di<br />

seluruh pelosok nusantara. Berikut ini adalah bangunan yang termasuk<br />

megalithikum.<br />

1. Menhir<br />

Menhir adalah tugu batu yang sengaja dibuat untuk mengenang<br />

jasa para pemimpin kelompok mereka yang telah meninggal. Menhir<br />

biasanya disimpan atau ditancapkan di atas pusara/kuburannya. Menhir<br />

ada yang sudah dihaluskan dan ada pula yang masih kasar. Menhir banyak<br />

ditemukan di Sumatra Selatan dan Bondowoso (Jawa Timur).<br />

2. Sarkofagus<br />

Sarkofagus adalah peti atau tempat menyimpan mayat pemimpin<br />

kelompok yang telah meninggal. Bentuknya seperti lesung, terbuat<br />

dari batu. Mayat pemimpin mereka dimasukkan ke dalam sarkofagus<br />

dengan tujuan sebagai berikut.<br />

a) untuk menghambat pembusukan karena kecintaan mereka pada<br />

pemimpinnya; dan<br />

b) untuk mencegah penggalian, terutama oleh binatang-binatang<br />

buas, dan banyak ditemukan di Bali.<br />

3. Dolmen<br />

Dolmen adalah sejenis meja batu besar yang digunakan untuk<br />

mengadakan upacara pemujaan terhadap roh nenek moyang. Biasanya,<br />

sesaji untuk pemujaan diletakkan di atas dolmen ini. Dolmen banyak<br />

ditemukan di Sumatra Selatan dan Bondowoso (Jawa Timur).<br />

4. Punden Berundak<br />

Punden berundak adalah bangunan pemujaan yang tersusun<br />

bertingkat-tingkat. Konon, bangunan atas pura (Tanah Lot Bali) diilhami<br />

dari punden berundak. Punden berundak dapat ditemukan di Lebak<br />

si Bedug (Banten).<br />

5. Arca<br />

Arca adalah patung dengan bentuk sederhana dan kasar, umumnya<br />

patung kepala raja. Arca ditemukan di Sumatra, Jawa Tengah, dan<br />

Jawa Timur.<br />

6. Waruga<br />

Waruga adalah kubur batu berukuran kecil dengan bentuk<br />

menyerupai kubus, banyak terdapat di Sulawesi Tengah.<br />

Gambar 2.14<br />

Menhir<br />

Gambar 2.15<br />

Dolmen<br />

24 Sudut Bumi - IPS Terpadu untuk SMP/MTs Kelas VII<br />

Sumber: image.google.com<br />

Sumber: image.google.com

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!