30.04.2015 Views

BOB

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

INTERNASIONAL<br />

SUNGGUH TRAGIS SAAT KITA TAK<br />

TERKEJUT LAGI MENYAKSIKAN<br />

TRAGEDI SEPERTI INI.”<br />

menjadi polisi. “Aku tahu polisi merupakan pekerjaan<br />

berbahaya, tapi aku harus melakukannya....<br />

Jika aku tak mau, kamu juga tak mau, lalu<br />

siapa yang akan mengerjakan tugas polisi?”<br />

kata Fin Liang mengutip jawaban Wenjian.<br />

Pada akhir Desember 2014, Wenjian membuktikan<br />

sendiri betapa berbahayanya menjadi<br />

polisi. Saat berpatroli bersama Rafael Ramos,<br />

40 tahun, di persimpangan Myrtle Avenue<br />

dan Tompkins Avenue, tak<br />

disangka muncul Ismaaiyl<br />

Abdullah Brinsley di depan<br />

mobil mereka yang tengah<br />

terparkir di tepi jalan. Tanpa<br />

banyak kata, Ismaaiyl menembakkan pistol<br />

semiotomatis Taurus PT92 ke arah Wenjian dan<br />

Ramos. Dua polisi yang bertugas di Kepolisian<br />

Sektor Ke-84, Brooklyn, itu tewas seketika.<br />

Beberapa jam sebelum menembak dua polisi<br />

dan akhirnya bunuh diri, Ismaaiyl menulis di<br />

akun Instagram miliknya. “They take 1 of ours....<br />

Let's take 2 of theirs.” Dia juga memasang<br />

tanda tagar mengaitkan dengan terbunuhnya<br />

Michael Moore dan Eric Garner beberapa<br />

bulan lalu. Kedua pemuda keturunan Afrika<br />

itu tewas saat berurusan dengan polisi. Polisi<br />

menduga Ismaaiyl menembak mati dua polisi<br />

sebagai pembalasan atas kematian Moore<br />

dan Garner.<br />

Ribuan polisi dari pelbagai kesatuan dari<br />

seluruh Amerika menghadiri pemakaman Rafael<br />

Ramos dan Liu Wenjian, awal Januari lalu.<br />

“Kami semua bersaudara dalam tugas.... Kami<br />

semua berdarah biru, darah polisi,” kata Kapten<br />

Bill Smith dari Kepolisian Cherokee di Negara<br />

Bagian Georgia.<br />

Pemakaman polisi itu juga menjadi ajang<br />

protes polisi kepada Wali Kota New York Bill<br />

de Blasio. Ribuan polisi memunggungi Wali<br />

Kota De Blasio saat memberikan penghormatan<br />

kepada Rafael Ramos. Mereka merasa Wali<br />

Kota De Blasio tak memberikan dukungan saat<br />

polisi dikecam habis-habisan dalam kasus Michael<br />

Moore dan Eric Garner.<br />

Juri pengadilan memutuskan Daniel Pantaleo,<br />

polisi New York, tak bersalah dalam kematian<br />

Eric Garner. “Sungguh tragis saat kita tak<br />

terkejut lagi menyaksikan tragedi seperti ini.<br />

MAJALAH DETIK 26 JANUARI - 1 FEBRUARI 2015

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!