13.09.2015 Views

PENANTANG RISMA DARI MIRA W KE ASMA NADIA

20150914_MajalahDetik_198

20150914_MajalahDetik_198

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

EKONOMI<br />

Petugas Badan Pertanahan<br />

Nasional Depok serta Tim<br />

Pembebasan Tanah Ditjen<br />

Bina Marga Kementerian<br />

Pekerjaan Umum dan<br />

Perumahan Rakyat sedang<br />

memverifikasi data warga<br />

Harjamukti, Cimanggis,<br />

Depok, yang lahannya<br />

terkena proyek jalan tol<br />

Cimanggis-Cibitung tahun<br />

lalu.<br />

AUDY ALWI/ANTARA FOTO<br />

Dalam peraturan itu, pemerintah mesti menyediakan<br />

dana pembebasan lahan. Sedangkan<br />

dalam peraturan lama, pemegang konsesi ruas<br />

tol menanggung pembebasan lahan terlebih<br />

dulu sebelum nantinya diganti pemerintah.<br />

Tanpa pembebasan lahan, pengerjaan fisik<br />

sulit dimulai karena bank enggan mengucurkan<br />

kredit terlebih dulu. Kepala Badan Pengelola<br />

Jalan Tol Herry T.Z. juga mengatakan ada klausul<br />

bahwa pekerjaan fisik harus dimulai setelah<br />

tanah selesai dibebaskan 75 persen.<br />

Jika yang dibebaskan masih minim, pemegang<br />

konsesi belum diharuskan memulai<br />

pekerjaan fisik. Selain itu, bank enggan memberikan<br />

pinjaman kepada pemegang konsesi<br />

jalan tol. Malah, jika perusahaan pemegang<br />

konsesi “meragukan”, bank bisa minta persentase<br />

pembebasan lebih banyak lagi baru mau<br />

mengucurkan dana.<br />

Herry Marzuki berharap pembebasan lahan<br />

seluruh ruas tol Cimanggis-Cibitung bakal<br />

selesai akhir tahun depan. Tapi seksi pertama,<br />

sepanjang 3,5 kilometer dari Cimanggis sampai<br />

Trans-Yogi, akan didahulukan. “Sekarang ini,<br />

dalam sisa anggaran tahun ini, mungkin daerah<br />

Tapos atau Depok, itu 3,5 kilometer kami<br />

prioritaskan selesai,” ucapnya.<br />

Jika ruas ini selesai pembebasannya, Waskita<br />

Karya bisa langsung bekerja. Pada saat seksi<br />

I itu digarap, pembebasan lahan seksi-seksi<br />

berikutnya dilanjutkan pemerintah. Dan jika<br />

selesai semua, pada 2018 warga Cibubur dan<br />

sekitarnya mendapat dua hadiah infrastruktur<br />

sekaligus: kereta LRT dan jalan tol baru. n<br />

BUDI ALIMUDDIN<br />

MAJALAH DETIK 14 - 20 SEPTEMBER 2015

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!