12.11.2014 Views

bahan ajar budaya nusantara ii - Sekolah Tinggi Akuntansi Negara

bahan ajar budaya nusantara ii - Sekolah Tinggi Akuntansi Negara

bahan ajar budaya nusantara ii - Sekolah Tinggi Akuntansi Negara

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

apabila mengikuti petunjuk-petunjuk yang diberikan. Konsepsi makhluk halus<br />

lainnya seperti hantu adalah penunggu, lulu, puntianak, dan pok-pok. Untuk<br />

menghadapi gangguan maklhuk halus peranan opo-opo diperlukan. Konsepsi<br />

jiwa dan roh ini disebut katotouan. Unsur kejiwaan dalam kehidupan manusia<br />

adalah gegenang (ingatan), pemendam (perasaan), dan keteter (kekuatan).<br />

Gegenang adalah unsur utama dalam jiwa.<br />

Roh (mukur) orangtua sendiri atau kerabat yang sudah meninggal tidak<br />

dianggap berbahaya malahan bisa menolong kerabatnya. Ada bagian tubuh yang<br />

mempunyai kekuatan sakti, yaitu rambut dan kuku. Binatang yang mempunyai<br />

kekuatan sakti adalah ular hitam dan beberapa jenis burung, terutama burung<br />

hantu (manguni). Tumbuh yang memiliki kekuatan sakti adalah tawa’ang, goreka<br />

(jahe), balacai, dan jeruk suangi. Gejala alam seperti gunung meletus dan hujan<br />

lebat disertai petir dianggap sebagai amarah dewa. Senjata yang memiliki<br />

kekuatan sakti adalah keris, sati (pedang panjang), lawang (tombak), dan kelung<br />

(perisai), jimat, baik yang diwariskan orangtua ataupun yang didapat dari walian<br />

atau tona’as yang disebut paereten.<br />

Unsur kejiwaan dalam kehidupan manusia adalah gegenang (ingatan),<br />

pemendam (perasaan), dan keteter (kekuatan). Gegenang adalah unsur utama<br />

dalam jiwa. Upacara keagamaan pribumi masih banyak dilakukan pada malam<br />

hari, bisa di rumah, tempat keramat, seperti kuburan opo-opo, batu besar dan di<br />

bawah pohon besar, di Watu Pinawetengan, tempat di mana secara mitologis<br />

paling keramat di Minahasa.<br />

Agama resmi orang Minahasa adalah Protestan, Katholik, dan Islam.<br />

Komponen pribumi terpadu bersama komponen Kristen di luar upacara formal<br />

gerejani, seperti dalam upacara life circles dan dalam kehiduan sehari-hari.<br />

a. Batu-batu Megalit<br />

Secara garis besar benda megalit yang ditemukan di Minahasa dapat<br />

dibedakan menjadi beberapa megalit, yaitu: peti kubur, menhir, lumpang<br />

batu, batu bergores, altar batu, batu dakon, arca batu atau arca menhir.<br />

Peti kubur batu di Minahasa disebut dalam bahasa daerah waruga.<br />

Benda ini merupakan tinggalan megalit yang sangat dominan di<br />

Minahasa.<br />

62 | P a g e

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!