02.07.2013 Views

download

download

download

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

2. Organisasi yang Kurang Baik<br />

Kemajuan hanya sedikit dapat dicapai karena tidak mempunyai<br />

pengorganisir komunikasi yang efektif. Pembagian pupuk kurang lancar karena<br />

tidak ada fasilitas kredit (misalnya KUD) yang dapat mendorong penggunaan<br />

pupuk yang lebih banyak dan sebagainya.<br />

3. Distribusi yang Tidak Baik<br />

Tidak adanya sistem distribusi yang baik, misalnya tidak adanya cold<br />

storage atau transportasi yang baik, pengawasan pasar dan sebagainya akan<br />

menghalangi hasil panen yang maksimum. Dengan tidak tersedianya alat-alat<br />

untuk membawa hasil panen ke pasar dan tidak diketahuina keadaan pasar atau<br />

teknik pemasaran, maka panen akan kekurangan permintaan. Di San Yuan<br />

(Puerto Rico) orang-orang tidak dapat membeli (makan) buah nanas, padahal 10<br />

mil dari kota itu nanas sampai di buang-buang. Para transmigran di luar Jawa<br />

banyak yang tidak dapat menjual hasil panenan, karena kurangnya prasarana<br />

jalan. Akibatnya tanah-tanah pertanian di luar Jawa kurang efektif pemanfaatannya.<br />

4. Bentuk Pasar yang Tidak Tepat<br />

Bentuk organisasi pasar dapat juga mempengaruhi penggunaan<br />

sumber-sumber alam. Adanya monopoli dan peraturan-peraturan pemerintah<br />

misalnya lokal yang menggunakan bahan-bahan mentah dalam negeri. Di India<br />

misalnya ketika di bawah pengaturan pemerintah Inggris, pernah ada<br />

pembatasan untuk mendirikan perusahaan pengolahan yute lokal. Yute itu harus<br />

diekspor, meskipun konsumsi konsumsi akhir yang berupa karung adalah di<br />

India sendiri. Sebaliknya dalam hal tertentu, harapan-harapan untuk memegang<br />

monopoli akan medorong timbulnya usaha yang memegang monopoli akan<br />

meliputi perluasan sumber-sumber alam dan penemuan sumber-sumber baru.<br />

Mungkin ini akan menimbulkan inovasi dan lebih mengintensifkan penggunaan<br />

sumber alam yang tersedia.<br />

5. Perubahan-perubahan Biaya<br />

Satu hal menghalangi penggunaan sumber alam yang lebih baik adalah<br />

adanya perubahan-perubahan dalam biaya. Misalnya eksplotasi pada waktu<br />

yang lalu telah dapat menghasilkan keadaan yang baik bagi suatu negara,<br />

katakanlah telah dapat mengadakan spesialisasi di bidang hasil tertentu. Hal-hal<br />

semacam ini akan menghalangi penggunaan sumber-sumber yang ada untuk<br />

menghasilkan barang-barang baru karena harus merubah macam-macam hal<br />

lain. Misalnya di negara yang perekonomiannya terutama bekerja untuk ekspor,<br />

di mana transportasi berjalan antara perkebunan dan pertambangan langsung ke<br />

pelabuhan tanpa adanya distribusi atau transpor ke daerah lain. Kalau demikian<br />

adanya maka ini akan menyebabkan dibutuhkannya fleksibilitas dalam<br />

432

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!